text
stringlengths
275
82.1k
Keterbatasan akses keuangan masih menjadi isu besar bagi negara berkembang, termasuk Indonesia. Dibutuhkan berbagai solusi inovatif yang dihadirkan perusahaan untuk menyelesaikan masalah tersebut. 2C2P, pemain payment gateway berbasis di Singapura, menjadi salah satu pemain yang berkomitmen untuk terus melakukan berbagai inovasi agar tetap sejalan dengan kebutuhan pasar Indonesia. “ 2C2P untuk Indonesia berfokus pada merchant domestik yang ingin mengembangkan bisnisnya di pasar internasional dan sebaliknya, merchant asing yang ingin mengembangkan lini bisnis di pasar domestik, ” terang Public Relations & Marketing Communications Manager 2C2P Maurine Mawardi kepada DailySocial. Meski pihaknya enggan memberi tahu beberapa inovasi yang akan diumumkan, secara garis besar 2C2P akan menyediakan sistem pembayaran yang sejalan dengan program cashless society yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat maupun pelaku bisnis e - commerce. Dalam mengadakan inovasi ini, menurut Maurine, pihaknya akan menggandeng mitra lokal. “ Kami menghadapi banyaknya pemain payment gateway domestik yang sudah dikenal lebih dulu di pasar Indonesia. Dalam menjawab tantangan tersebut, tahun ini kami akan mulai menjalankan program brand awareness secara bertahap. ” Maurine menjelaskan lebih lanjut, selain beroperasi secara regional, 2C2P menawarkan fasilitas seperti Professional Services dan ACS system untuk memproses transaksi Three Domain Secure ( 3DS ). Professional Services disediakan untuk bank dan perusahaan switching dalam rangka memenuhi kebutuhan sistem pembayaran yang dapat mengakomodir kebutuhan pelanggan domestik. Keunikan lainnya, 2C2P memiliki cabang tersebar di Asia Tenggara dan bermitra dengan hampir seluruh bank maupun non bank. Sehingga perusahaan dapat membantu merchant di Indonesia untuk go global dengan menerima pembayaran tidak hanya dari kartu kredit, tetapi juga transfer antar bank dan convenience store yang ada di Asia Tenggara. “ Kami membantu partner kami untuk dapat melayani lebih dari 600 juta pelanggan di Asia Tenggara baik banked maupun non banked customers. ” Secara global, 2C2P telah beroperasi di Kamboja, Thailand, Filipina, Myanmar, Malaysia, Amerika Serikat, Vietnam, Hong Kong, Laos. Di Indonesia sendiri, 2C2P telah hadir sejak 2011. Maurine mengaku sejak dua tahun terakhir, bisnis 2C2P di Indonesia mengalami peningkatan yang cukup signifikan, naik 200 % dibandingkan tahun 2016. Kenaikan ini dipicu maraknya pertumbuhan industri e - commerce di Indonesia. Untuk sisi mitra, jumlah mitra 2C2P meningkat pesat karena berhasil bermitra dengan berbagai bank ternama, dua convenience store besar serta beberapa payment point lainnya. Bila ditotal mencapai 200 ribu payment point di seluruh Indonesia dan 320 ribu payment point di Asia Tenggara. “ Target kami adalah menjadi best payment service provider di pasar global dalam dua tahun ke depan. Serta dapat terus berkontribusi untuk Indonesia dengan memberikan inovasi terbaik, sehingga Indonesia menjadi pemain besar dalam industri e - commerce dan sistem pembayaran di pasar global, ” pungkas Maurine.
JUARA.NET - Timnas basket putra Indonesia mengawali perjuangan pada babak penyisihan Grup B SEA Games 2017 dengan kemenangan 89 - 73 atas Vietnam di MABA Stadium, Minggu ( 20 / 8 / 2017 ) pagi. Laporan langsung Estu Santoso dari Kuala Lumpur, Malaysia Arki Dikania Wisnu menjadi pencetak poin terbanyak pada pertandingan ini dengan torehan 17 poin, diikuti   Ebrahim Enguio Lopez, dan Abraham Damar Grahita yang menyumbang 11 dan 10 poin. Meski menang, pelatih timnas basket Indonesia, Wahyu Hidayat Jati, tidak puas dengan performa yang ditampilkan anak asuhnya. " Anak - anak membawa kebiasan di klub ke sini. Kami unggul jauh di kuarter tiga, tetapi pada akhir laga tak mampu menjaga, " kata Wahyu. " Saya kecewa dan mempertanyakan komitmen mereka, " tuturnya. Indonesia selalu unggul sejak kuarter pertama. Mario Wuysang Cs unggul 17 - 15 pada kuarter pertama. Pada kuarter tiga, Indonesia meninggalkan jauh Vietnam dengan skor 75 - 52. Namun, pada kuarter keempat permainan timnas memburuk. Mereka banyak melakukan kesalahan sehingga Wahyu sempat marah di tepi lapangan. Pada laga selanjutnya, Wahyu ingin anak asuhnya memiliki komitmen untuk negara. " Ini timnas dan kumpulan pemain terbaik, tak boleh ada golden boy di sini. Saat melawan Vietnam, kami menang dengan margin angka besar, tetapi   pertandingan sesungguhnya adalah   melawan Singapura, " tutur Wahyu. Indonesia akan kembali bertanding menghadapi Singapura pada   Selasa ( 22 / 8 / 2017 ) sore.
Hari Belanja Online Nasional ( Harbolnas ) siap kembali digelar pada 12 Desember 2017 mendatang, diikuti oleh 254 layanan e - commerce dari seluruh Indonesia. Ditargetkan pada tahun ini transaksi dapat tembus hampir Rp 5 triliun atau naik 50 % dibandingkan tahun sebelumnya. Ketua Panitia Harbolnas 2017 Achmad Alkatiri menuturkan, angka target ini ditetapkan karena pada tanggal tersebut adalah hari biasa, bukan hari libur panjang seperti tahun sebelumnya. Harbolnas 2016 digelar selama tiga hari tanggal 12 hingga 14 Desember 2016. “ Kalau sekarang harinya bagus, bukan long weekend seperti tahun lalu tapi hari biasa. Kalau long weekend agak tertantang karena masyarakat bisa jadi spend uangnya untuk rekreasi. Jadi kami optimis bisa targetkan transaksi naik hingga 50 %, ” terangnya, Rabu ( 6 / 12 ). Pada tahun lalu, berdasarkan survey Nielsen, total transaksi selama Harbolnas mencapai Rp 3,3 triliun ( GMV ) diikuti oleh 211 peserta e - commerce. Selama tiga hari tersebut rata-rata transaksi naik hingga 3,9 kali dibandingkan hari biasa. Achmad melanjutkan, yang berbeda dengan tahun sebelumnya tema yang diangkat Harbolnas tahun ini adalah “ Belanja Bersama ” dengan fokus mengajak pelaku UKM untuk ikut terjun dan berpartisipasi dalam mengembangkan bisnisnya secara online. Untuk pertama kalinya tim Harbolnas melakukan roadshow ke tiga kota, Surabaya, Makassar, dan Medan, bertemu 300 UKM dari berbagai industri. Dalam roadshow tersebut, diberikan sejumlah materi pelatihan mengenai manfaat dan kiat-kiat sukses untuk berjualan online dan bagaimana memanfaatkan momen Harbolnas untuk meningkatkan bisnis mereka. “ Tema sebelumnya adalah meningkatkan awareness konsumen, kalau sekarang ada ambisi besar untuk buat pelaku UKM yang ada di daerah untuk bisa go online. Dari partisipasi yang dilakukan pemerintah dari pembangunan infrastruktur, kami ingin buat e - commerce dapat menjangkau seluruh masyarakat sehingga memperkecil gap terhadap kebutuhan barang. ” Kali ini peserta Harbolnas 2017 terdiri dari beragam segmen usaha, mulai dari fesyen dan aksesoris, health and beauty, barang elektronik, travel, marketplace, dan lainnya. Beberapa layanan e - commerce besar yang ikut berpartisipasi dalam program kali ini adalah Bhinneka, Bukalapak, Jakmall, Zalora, Blanja, Shopee, Blibli, JD.id, dan Lazada.
Jakarta, CNN Indonesia - - Sejumlah media lokal Thailand melaporkan bahwa pemilihan umum akan tetap digelar tahun depan oleh pemerintah junta militer, meski warga masih berkabung atas kepergian Raja Bhumibol Adulyadej yang wafat pekan lalu, setelah 70 tahun berkuasa. Kepergiaan raja yang paling lama berkuasa di dunia ini telah memicu kekhawatiran soal apakah pemilihan umum, yang rencananya akan digelar pada 2017, akan ditunda oleh pemerintahan junta militer. Pasalnya, masa berkabung untuk kepergian raja akan berlangsung selama setahun. Harian Bangkok Post melaporkan pada Senin ( 17 / 10 ) bahwa kepergian Raja Bhumibol tidak akan memengaruhi rencana digelarnya pemilu tahun depan. " Pemerintah kembali memastikan komitmennya untuk mengikuti rencana pemilu yang sudah terjadwal akan digelar pada akhir tahun depan, " bunyi laporan harian itu, dikutip dari Reuters. Meski demikian, juru bicara pemerintahan junta militer, Weerachon Sukondhapatipak, menolak memberi komentar terkait hal ini. " Ini bukan waktunya untuk membahas politik, " kata dia kepada Reuters. Warga Thailand memulai masa berkabung selama satu tahun sejak Raja Bhumibol tutup usia pada Kamis ( 13 / 10 ) di usia 88 tahun. Kerajaan meminta agar tidak ada " perayaan " selama 30 hari dan menyerukan warga agar mengenakan pakaian serba hitam sebagai tanda berkabung. Bagi warga Thailand, Bhumibol merupakan raja yang sangat dihormati dan disayangi. Ia terkenal dengan berbagai upayanya membantu warga miskin di pedesaan, termasuk mendirikan sejumlah proyek pengembangan pertanian. Bhumibol juga kerap dianggap sebagai tokoh yang mampu menjaga stabilitas keamanan di negara yang kerap dilanda kekacauan politik. Pemerintah junta memastikan kepada warga Thailand bahwa aktivitas ekonomi dan pemerintahan akan berjalan seperti biasa setelah kepergian Raja Bhumibol. " Semuanya akan berjalan sesuai rencana, " kata Wakil Perdana Menteri Wissanu Krea - ngam dalam wawancara yang disiarkan televisi nasional pada Jumat ( 14 / 10 ). Ketua Dewan Penasihat Kerajaan Thailand akan menjabat sebagai pemimpin sementara selama masa berkabung sembari menunggu Putra Mahkota Pangeran Maha Vajiralongkorn disahkan sebagai raja. Pemerintah Thailand meningkatkan aktivitas sensor terhadap media asing sejak Raja Bhumibol wafat. Kementerian Luar Negeri Thailand sepanjang akhir pekan lalu meluncurkan kritikan terkait peliputan media terhadap wafatnya raja dan masa berkabung. Kemlu Thailand menyebut " laporan media manipulatif dan provokatif. " ( ama / den )
Satu kabar mengejutkan dilansir oleh media top Jerman,   Der Spiegel,   yang menyebutkan bahwa Real Madrid pernah menjajal kemungkinan memboyong bintang utama Barcelona, Lionel Messi. Peristiwa itu terjadi pada musim panas 2013 silam. Tak tanggung-tanggung karena   Los Blancos   disebut bersedia membayar banderol   € 250 juta untuk transfer tersebut! Messi juga bakal mendapat bayaran sebesar   € 23 juta per musim plus   € 1 juta untuk ayahnya, Jorge Messi, yang bertindak sebagai agennya. Pendekatan dilakukan dengan begitu serius, dengan presiden Madrid, Florentino Perez, turun tangan langsung. Menggunakan jet pribadi, sang presiden sempat mengadakan pertemuan khusus bersama Messi, Jorge Messi, Inigo Juarez ( pengacara Messi kala itu ), dan Miguel Perdaza ( direktur olahraga Madrid ), Tak hanya soal uang, karena Madrid juga diungkap berjanji membantu kasus pajak yang kala itu tengah membelit Messi. Perez yang dekat dengan banyak birokrat Spanyol disebut siap mendekati Perdana Menteri Spanyol, Mariano Rajoy, untuk memudahkan kasus   La Pulga. Namun negosiasi ini berujung sia-sia. Walau diyakini sempat mempertimbangkan tawaran tersebut, Messi pada akhirnya memilh untuk setia bersama Barca dan bertekad mengakhiri kariernya di klub yang telah mendidiknya tersebut. Madrid pun langsung beralih pada bintang Tottenham Hotspur, Gareth Bale, yang akhirnya diboyong lewat banderol   € 99,7 juta.
Jakarta, CNN Indonesia - - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) menginstruksikan para pelaku industri keuangan tak ragu memberikan kredit kepada masyarakat kecil. Menurutnya, masih banyak potensi yang dapat dikembangkan terutama dalam sektor usaha rakyat. " Jangan semangatnya kalau hanya mengurus yang gede. Saya senang yang gede berkembang, tapi saya juga senang kalau yang kecil ikut berkembang, " kata Jokowi di Istana Negara, Jumat ( 13 / 1 ). Hal itu disampaikannya di hadapan ratusan pelaku industri keuangan dan Ketua Otoritas Jasa Keuangan Muliaman D. Hadad. Jokowi menyadari pemberian kredit kepada rakyat kecil bukan hal mudah, mengingat tingginya UMKM di Indonesia yakni 57,9 juta. Jokowi menyebut masyarakat yang dapat mengakses layanan keuangan baik modal dan investasi masih sangat sedikit. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini meminta industri jasa keuangan melakukan aksi jemput bola. " Kejar mereka ( masyarakat ), jangan tunggu mereka. Tidak akan mereka datang, mau buka pintunya dan masuk ke bank bingung karena tutup semuanya, " ucapnya. Demi merealisasikan ini, Jokowi juga meminta Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati meningkatkan subsidi kredit usaha rakyat ( KUR ), terutama tahun depan. Peningkatan kredit diutamakan dalam sektor produktif bukan konsumtif. Ia mencontohkan pemberian kredit kepada petani untuk membeli pupuk, benih, dan bibit. Kemudian, kredit bagi nelayan untuk membeli jaring dan kapal. " Jangan sampai mereka diijon. Jangan sampai mereka ambil kredit dari rentenir dengan bunga tinggi padahal di perbankan hanya 9 persen karena mereka enggak tahu, " tegas pengusaha mebel ini. Oleh karena itu, Jokowi menegaskan kepada perbankan untuk lebih aktif mensosialisasikan kredit kepada rakyat kecil. Edukasi juga dinilai penting, mulai dari pembukuan sederhana uang masuk dan keluar. " Harus aktif membimbing dan mengawal mereka agar lebih produktif dan kesejahteraan meningkat, " tuturnya. ( gen )
Lebak ( ANTARA News ) - Perkampungan masyarakat Badui di pedalaman Kabupaten Lebak, Banten, sejak empat hari terakhir ini ramai merayakan selamatan padi. " Perayaan itu diramaikan dengan permainan musik angklung mulai pukul 20.00 WIB sampai 03.20 WIB, " kata Santa ( 45 ) seorang warga Badui saat dihubungi di Lebak, Sabtu. Selama ini, antarkampung di permukiman kawasan masyarakat Badui secara bergiliran merayakan selamatan padi agar tanaman padi huma yang ditanam menghasilkan produksi melimpah. Masyarakat Badui pada November 2017 sudah tanam padi huma secara serentak sesuai kalender adat. Biasanya, setelah selesai tanam padi huma maka masyarakat Badui kembali ke perkampungan untuk merayakan selamatan padi dengan menghibur musik angklung yang terbuat dari bambu. Bunyi angklung berirama juga bersahutan dan diiringi dengan nyanyian hingga semalam suntuk. Perayaan selamatan padi, selain menghibur juga bisa berkumpul bersama saudara dan tetangga. Sebab, masyarakat Badui selama bertani padi huma mereka tinggal di hutan - hutan garapan. " Kami sendiri kembali ke kampung di Cipiit Desa Kanekes bisa dihitung dalam setahun, karena memiliki garapan di kawasan hutan milik Perum Perhutan di Kecamatan Gunungkencana, " katanya. Menurut dia, semua warga Badui mengandalkan kehidupan ekonominya bertani ladang dengan tanam padi, pisang, tebu endog, sayuran, singkong, palawija. Selain itu juga tanaman keras, seperti albasia, mahoni, jati yang dijadikan sebagai tanaman tabungan masa depan. Mereka bertani ladang, selain di lahan hak tanah adat ulayat Badui juga menyewa lahan ke luar lahan hak adat juga menggarap lahan Perum Perhutani. Lahan hak garap pertanian Badui tersebar di Kecamatan Leuwidamar, Sobang, Cirinten, Cimarga, Cileles, Gunungkencana, Muncang dan Bojongmanik. " Semua warga Badui berprofesi petani sehingga belum pernah warga Badui terjadi kerawanan pangan, " katanya. Tokoh Badui juga Kepala Desa Kanekes Kecamatan Leuwidamar Kabupaten Lebak Saija mengatakan perayaan selamatan padi hampir dirayakan semua kampung yang ada di kawasan tanah hak ulayat Badui. Perayaan selamatan padi untuk mempererat silatuhrahmi sehingga mereka bisa berkumpul dengan saudara, teman dan tetangga. Mereka merayakan itu dengan hiburan musik angklung hingga semalam suntuk. " Kami terus melestarikan kesenian angklung karena khas warga Badui, " katanya.
Dusdusan, layanan e - commerce pemasok produk rumah tangga, makin fokus menjaring calon reseller berkualitas dengan menerapkan proses seleksi secara online. Ini diberlakukan agar perusahaan dapat menyaring calon yang serius ingin merintis usaha. Berdiri sejak tahun 2014, Dusdusan menyebutkan telah memiliki lebih dari 30 ribu reseller, lima gudang, 120 ribu subscriber, dan kemitraan eksklusif dengan 40 SKU. Adapun produk rumah tangga yang dihadirkan mulai dari Teknoplast, Medina, Lock4, Homecook, dan lainnya. Medina adalah produk rumah tangga bersertifikat halal. Dusdusan mengklaim telah menyalurkan lebih dari 450 ribu set produk di seluruh Indonesia. “ Kami menerapkan sistem ini agar seluruh reseller Dusdusan adalah mereka yang benar-benar serius mengembangkan usaha atau berbisnis secara mandiri, tanpa tekanan dari siapapun, sehingga dapat fokus pada usaha mereka masing-masing ke depannya, ” terang Co - Founder Dusdusan Christian Kustedi. Selain menjaring reseller, pihak Dusdusan juga terus berupaya memecahkan masalah yang terjadi di lapangan terutama mengenai edukasi pasar. Banyak yang hal yang perlu diketahui, seperti cara menggunakan platform Dusdusan dan media sosial sebagai sarana untuk belajar bisnis, bagaimana menjalani bisnis, serta menceritakan kembali pengalamannya ke komunitas. “ Kami mengedukasi mereka [ reseller ] secara online dan offline, ” kata Marketing Communication Manager Dusdusan Lydiana Kristiawan. Terkait rencana Dusdusan ke depannya, pada bulan September 2017 ini Dusdusan akan meluncurkan aplikasi untuk Android dan iOS. Aplikasi tersebut dirancang untuk membantu reseller mendapatkan kemudahan akses fitur yang terdapat di situs Dusdusan. Tak hanya itu, perusahaan berencana untuk memperkuat jaringan reseller yang sudah dihimpun dengan mengadakan pertemuan perdana skala nasional pada akhir 2017. Untuk mendukung bisnis perusahaan hingga skala nasional, Dusdusan juga mengaku sedang mencari investor. Sejauh ini, Dusdusan masih mengandalkan dana sendiri untuk mengoperasikan bisnisnya. “ Kami sedang mencari pendanaan untuk mempercepat pertumbuhan secara nasional, ” pungkas Lydiana.
Kevin - Prince Boateng telah resmi meninggalkan Las Palmas atas kesepakatan bersama, pihak klub La Liga Spanyol itu sudah mengumumkan hal tersebut. Mantan gelandang serang AC Milan dan Tottenham Hotspur itu sebenarnya masih memiliki tiga tahun kontrak dengan Las Palmas setelah menandatangani perpanjangan kontrak pada Mei lalu. SIMAK JUGA :   Kevin - Prince Boateng Bertahan Di Las Palmas Lebih Lama Tapi Las Palmas menyebutkan pemain berusia 30 tahun itu pergi karena alasan pribadi. Boateng bergabung dengan klub tersebut musim lalu dan berhasil mencetak 10 gol dalam 28 laga di La Liga. " UD Las Palmas berharap [ Boateng ] meraih kesuksesan yang terbaik, di aspek olahraga maupun pribadi, dan akan selalu berterima kasih atas performa bagus dalam memperkuat The Yellows dan atas simpati yang ia bangun di antara para suporter, " tulis pernyataan yang dirilis pihak klub. Surat kabar Jerman Bild mengklaim Eintracht Frankfurt   berharap bisa merekrut eks pemain Hertha Berlin, Borussia Dortmund, dan Schalke itu untuk kembali ke Bundesliga Jerman. Pelatih Frankfurt Niko Kovac menyatakan Boateng telah berada dalam radar mereka. Las Palmas akan menghadapi Valencia pada Jumat ( 18 / 8 ) dalam laga pembuka mereka di ajang La Liga Spanyol 2017 / 18.
Bekasi ( ANTARA News ) - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara meminta jajaran Komisi Penyiaran Indonesia untuk bersinergi memangkas alur birokrasi perizinan frekuensi penyiaran. " Saat ini kami sedang melakukan uji coba izin elektronik izin frekuensi penyiaran agar ke depannya tidak ada lagi proses perizinan melalui tangan ke tangan, " katanya di Bekasi, Kamis. Hal itu dikatakan Rudi dalam agenda Rapat Pimpinan Komisi Penyiaran Indonesia 2016 dengan tema " Integritas Lembaga Untuk Penyiaran Yang Sehat " di Hotel Santika Premier Harapan Indah Kota Bekasi, Kamis siang. Menurut dia, izin yang berlaku saat ini dinilai berbelit dan menyebabkan membengkaknya biaya investasi penyiaran di Indonesia. " Contohnya, pemberian izin penyiaran. Sistem perizinan yang berlaku sekarang di bisnis ini justru menyebabkan biaya besar. Potong mata rantai birokrasinya, " katanya. Menurut Rudi, seorang pengusaha bisnis penyiaran saat ini diharuskan menempuh alur birokrasi yang panjang dalam mengurus izin kepada sejumlah pihak terkait. " Izin dari Kemenkominfo harus dibawa lagi ke KPI Pusat, KPI Daerah, pemerintah daerah baru bisa urus frekuensinya, " katanya. Izin penyelenggaraan penyiaran terdiri atas izin prinsip jaringan telekomunikasi, izin prinsip penyelenggaraan jasa telekomunikasi dan izin prinsip jasa penyediaan konten pada jaringan bergerak seluler dan jaringan tetap lokal dengan mobilitas terbatas. " Sekarang, kalau saya sudah tandatangani ( izin ), minimal besoknya harus sudah tayang di website Kominfo, baru softcopy -nya bisa digunakan untuk mengurus izin di daerah. Maksimal enam bulan harus sudah jadi izinnya, " katanya. Agenda Rapim KPI 2016 yang berlangsung mulai 5 - 7 Oktober 2016 dihadiri 34 perwakilan daerah di Indonesia dengan menghadirkan narasumber di antaranya Menkominfo Rudiantara dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
Jakarta, CNN Indonesia - - Eks pimpinan Dewan Perwakilan Daerah Laode Ida menilai perlu ada sebuah lembaga khusus di parlemen yang dibentuk dengan tujuan mengawasi kinerja para senator yang mewakili daerah. Hal tersebut merupakan salah satu kesimpulan yamg disampaikan Komisioner Ombudsman itu saat diskusi dengan tajuk ' DPD untuk Apa? ' di kawasan Menteng, Jakarta, Sabtu ( 27 / 5 ). " Teman - teman anggota DPD jangan dibiarkan seperti sekarang, harus dikontrol diawasi. Mungkin harus ada satu lembaga parlemen yang mengawasi, sehingga ada record yang bisa dilihat publik, " kata Laode. Nantinya kata Laode, senator DPD akan diawasi mengenai pertanggungjawaban terhadap produktivitas termasuk uang reses yang diterima. " Sehingga mereka harus terpacu berkreasi memperjuangkan apa yang ditangkapnya di daerah, " ujarnya. Sebenarnya, kata Laode, terdapat lembaga pemantau kinerja parlemen seperti Formappi. Hanya saja, lembaga itu dinilai tidak melakukan pengawasan penuh terhadap DPD. Sekretaris Jenderal DPD Sudarsono Hardjosoekarto menyatakan persetujuannya atas usulan Laode mengenai pembentukan lembaga khusus sebagai pengawas kinerja DPD. Sebab, Sudarsono mengatakan, selayaknya fungsi kontrol terhadap parlemen dilakukan oleh dua sisi, yakni internal dan eksternal seperti kementerian. " Di Inggris mengembangkan IPSA ( Independent Parliamentary Standards Authority ). Lembaga ini yang mengontrol anggota DPR termasuk penggunaan uangnya. Bukan hanya Kemenkeu, harus ada independen, " katanya.
FIFA juga menyelenggarakan turnamen internasional bagi sepak bola remaja (Piala Dunia U-20 FIFA, Piala Dunia U-17 FIFA, Piala Dunia Wanita U-20 FIFA, dan Piala Dunia Wanita U-17 FIFA), sepak bola klub (Piala Dunia Antarklub FIFA), serta ragam sepak bola lainnya seperti futsal (Piala Dunia Futsal FIFA) dan sepak bola pantai (Piala Dunia Sepak Bola Pantai FIFA). FIFA tidak menyelenggarakan turnamen internasional.
Rimanews - Mengaku bisa menggandakan uang, tukang pijat di Dusun Kopen, Desa Kandangan, Kecamatan Kandangan Temanggung, Agus diciduk petugas Polres Temanggung. Kasubbag Humas Polres Temanggung AKP Heny Widiyanti, seperti dikutip dari Tribratanews, menerangkan Agus mengaku menjadi dukun dan menggondol uang sebanyak Rp 17 juta milik korban Saryanto ( 36 ) warga Dusun Karangjati, Kecamatan Boja, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. " Peristiwa penipuan itu terjadi pada akhir Februari 2017, Pertama korban diminta menyerahkan uang mahar sebesar Rp 10 juta, dan selang empat hari Rp 7 juta untuk dilakukan ritual penggandaan, " kata Henny. Kepada polisi, Agus berterus - terang menyaru sebagai dukun hanya untuk mengelabuhi korbannya. Aksi tipu-tipu sebagai dukun pengganda uang terpaksa dilakukan karena dia terlilit banyak hutang setelah usahanya sebagai tukang gadai motor bangkrut. " Dukun palsu ini menipu korbannya dengan cara yang unik yaitu setelah melakukan ritual menggunakan kain mori, menyan, lilin, dan kardus, korban diminta mengamen di SPBU dan depan Bank BRI Boja, " ujar Henny. Dikatakannya, jika korban mengamen di depan tempat itu maka uang yang di SPBU dan bank akan tersedot masuk ke kardus. " Tetapi karena tidak kunjung ada hasil, maka korban melapor, " ujarnya. Polisi mengamankan barang bukti seperti satu buah kardus coklat, satu lilin berwarna putih, satu lembar kain berwarna putih, dan satu butir kemenyan yang sudah digunakan.
Berawal dari layanan yang memfokuskan pada edukasi finansial, platform Finansialku bertransformasi menjadi portal perencana keuangan dengan aplikasi berbasis SaaS. Secara khusus aplikasi Finasialku ditargetkan untuk kalangan pekerja, freelance, entrepreneur, ibu rumah tangga, dan mahasiswa. Baru - baru ini, menurut data IDC ’s FinTech Fast 101, Finansialku masuk ke dalam 10 startup fintech paling bertumbuh di Indonesia bersama dengan Amartha, Bareksa, CekAja, DOKU, GO - PAY, Midtrans, Modalku, TCash, dan UangTeman. Melihat perkembangan tersebut, DailySocial mencoba menghubungi Finansialku menanyakan pembaruan yang sedang dikerjakan saat ini. “ Finansialku saat ini sedang melakukan banyak update pada aplikasi mobile dan web. Perbaikan lebih banyak difokuskan di fitur-fitur yang sudah ada. Salah satu fitur yang kami perbaiki adalah fitur konsultasi dengan perencana keuangan yang telah tersertifikat. Fitur konsultasi tersebut dapat diakses jika pengguna sudah berlangganan aplikasi Finansialku premium 1 tahun, ” tutur Founder & CEO Finansialku Melvin Mumpuni. Salah satu strategi yang terus digalakkan juga termasuk dengan memperluas jalinan kerja sama dengan para perencana keuangan tersertifikasi. Ada juga rencana untuk menambah produk keuangan dalam unit aplikasi Finansialku, termasuk menambah layanan kursus online mengenai investasi reksa dana, saham dan lain sebagainya. Fintech memang menjadi salah satu yang tengah menjadi tren saat ini dalam bisnis digital, khususnya di kalangan startup. Pergerakan cepat tersebut menjadikan para pemainnya berpikir keras tentang inovasi apa yang bisa memberikan ketertarikan bagi para pengguna, di tengah memanfaatkan berbagai kesempatan misalnya kalangan unbanked - society. “ Sejauh ini kami melihat persaingan di beberapa bagian fintech, misal pembayaran, lending. Dari segi regulator, kami sangat mengapresiasi langkah otoritas, dalam hal ini OJK dan Bank Indonesia, serta asosiasi Fintech.id. Mereka telah melakukan yang terbaik untuk memastikan perusahaan fintech dapat melayani masyarakat Indonesia dengan maksimal, ” imbuh Melvin. Melvin melanjutkan, “ Saat ini sedang terus berusaha meningkatkan jumlah pengguna aplikasi Finansialku. Berdasarkan Investopedia.com salah satu tantangan masyarakat millennials adalah membeli barang-barang yang butuh dana besar, misal beli kendaraan atau rumah. Aplikasi Finansialku bertujuan untuk membantu para millennials menyiapkan masa depan keuangan dengan perencanaan keuangan. ”
Suaka Elang Loji adalah objek wisata yang sedang populer. Bagi Anda yang memiliki jiwa petualang yang tinggi, Suaka Elang Loji adalah tempat yang cocok untuk Anda kunjungi. Di Suaka Elang Loji Anda dapat menikmati pemandangan hutan pinus yang sangat eksotis. Suaka Elang Loji hanya memiliki hutan pinus.
Suara.com - Polisi masih mendalami keterangan KM, Ketua DPD Partai Rakyat Sulawesi Selatan, yang tertangkap bersama istrinya, AN, terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Berdasarkan pengakuannya kepada polisi, KM memakai sabu-sabu karena stres akibat tekanan pekerjaan. " Ini masih kami dalami. Pengakuannya stres karena pekerjaan, " kata Kapolsek Taman Sari Jakarta Barat Ajun Komisaris Besar Polisi Erick Frendiz saat dikonfirmasi, Kamis ( 11 / 1 / 2018 ). Erick menyampaikan, KM mengaku sudah hampir satu tahun telah mengonsumsi narkoba tersebut. Sedangkan istrinya lebih dulu sudah mengenal barang haram tersebut. Namun, polisi masih mendalami penggunaan sabu-sabu yang dikonsumsi keduanya melalui pengecekan medis. Erick menambahkan, kedatangan pasangan suami istri itu ke Jakarta untuk mengurusi soal administrasi kepartaian. " Sejak dari bulan Oktober sudah di Jakarta untuk mengurusi verifikasi partai, " katanya. Sebelumnya, polisi meringkus KM dan istrinya ketika sedang berpesta narkoba di Fave Hotel, Jalan Wahid Hasyim RT 9, RW 2, Kebon Kacang Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa ( 8 / 1 / 2018 ) malam. Dari penangkapan itu, polisi juga berhasil menyita sisa dua paket sabu-sabu dan alat hisap. Kasus itu berawal, saat polisi membekuk seorang pria berinisial MI yang merupakan rekan KM di sebuah perkampungan di Jalan Hati Suci Tanah Abang, Jakpus. Dari telepon seluler milik MI yang disita polisi, ditemukan adanya percakapan soal pemesanan narkoba yang berasal dari nomor ponsel KM. Kemudian polisi menemukan dua paket sabu-sabu. Namun, polisi gagal menangkap seorang bandar yang ketika bertransaksi narkoba dengan MI.
Merdeka.com - Pertandingan matchday 6 Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa mempertemukan Belanda melawan Luksemburg. Pertemuan dua tim bertetangga ini dilangsungkan di Stadion de Kuip, Rotterdam pada hari Sabtu ( 10 / 06 ). Belanda sukses meraih kemenangan besar. Arjen Robben, Wesley Sneijder, Georginio Wijnaldum, Quincy promes dan Vincent Jannssen mencetak gol untuk memastikan Belanda meraih kemenangan telak 5 - 0. Level Belanda memang masih berada jauh di atas Luksemburg. Tak butuh waktu lama bagi Belanda untuk menunjukkan dominasi mereka dan menciptakan berbagai peluang. laga baru berjalan dua menit, Belanda sudah memaksa kiper lawan untuk melakukan penyelamatan penting. Belanda terus menekan dan mampu menciptakan banyak peluang. Schon, kiper Luksemburg, pontang-panting mengamankan gawangnya dari serangan bergelombang tuan rumah. Terus menekan, Belanda akhirnya bisa membuka skor pada menit ke - 21 lewat Arjen Robben. Wesley Hoedt mendapatkan bola di lini tengah dan mengirim umpan terobosan yang diterima Robben. Winger Bayern Munchen itu membawa bola maju sebelum kemudian melepas tembakan yang menjebol gawang Schon. Sneijder menggandakan keunggulan belanda pada menit ke - 34. Sneijder yang dalam laga ini memecahkan rekor pemain dengan caps terbanyak di timnas Belanda mampu menambah keunggulan timnya. Kerjasama apik di sayap kiri Belanda mampu mengalirkan bola ke tengah. Sneijder yang menerima umpan backheel dari Memphis Depay bisa mencetak gol lewat tendangan keras. Babak pertama pun diakhiri dengan skor 2 - 0. Belanda tidak mengendurkan tekanan mereka pada babak kedua. Luksemburg nyaris tak bis keluar dari zona pertahanan sendiri karena terus digempur oleh tuan rumah. Georginio Wijnaldum mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke - 62. Veltman mengirim umpan silang dari sayap kanan dan lini belakang Luksemburg tidak bisa menghalaunya dengan bersih. Bola lalu disambar oleh Wijnaldum untuk mengubah skor menjadi 3 - 0. Quincy Promes yang baru masuk lapangan pada menit ke - 66 mampu mencetak gol empat menit kemudian. De Vrij melakukan intersep di tengah dan menggiring bola ke kakan. Ia lalu mengirim umpan silang yang diselesaikan dengan sundulan oleh Promes yang berada di tiang jauh. Pesta gol Belanda ditutup dengan tembakan penalti Vincent Janssen. kesalahan Delgado dalam mengirim backpass membuat Schon terpaksa menjatuhkan Janssen di kotak terlarang, Tanpa kesalahan, Janssen mengubah skor menjadi 5 - 0. Dengan kemenangan ini, Belanda naik satu peringkat ke posisi tiga Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa. Belanda tertinggal dari Swedia dan prancis yang sama-sama mengoleksi 13 poin. Susunan pemain Belanda : Cillessen; Veltman, De Vrij, Hoedt, Blind; Wijnaldum, Sneijder ( Ake, 82 " ), Strootman; Robben ( Lens, 73 " ), Depay ( Promes, 66 " ), Janssen. Susunan pemain Luksemburg : Schon; Jans, Chanot ( Delgado, 26 " ), Mahmutovic, Malget; Bensi, Rodrigues ( Bohnert, 85 " ), Martins, V. Thill ( Gerson, 54 " ), S. Thill; Turpel. ( bola / hsw )
Pemprov DKI meyakinkan bahwa 524 peserta nikah massal akan mendapatkan emas sebagai mahar. Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan pengadaan emas tersebut merupakan hasil sumbangan dari masyarakat dan juga dunia usaha. Tujuannya tak lain untuk menyukseskan prosesi nikah massal yang digagas Pemprov DKI Jakarta tersebut. " Beberapa caranya adalah kita lakukan penggalangan dana untuk ajak pelaku usaha dan donatur yang ingin menyumbangkan emas buat para jomblo. Saya juga ajak kawan dari dunia usaha, ada dokter Syifa Ketua BKMT ( Badan Kotak Majelis Ta'lim ), Permata Syariah, My Tours Travel, Permata dan OC, perusahaan AS, " kata Sandi usai bertemu Muhammad Assad, pemilik Tamasia.co.id, sebuah platform digital penyedia transaksi emas. Sandi mengaku dirinya ikut patungan. Namun porsi terbesar berasal dari masyarakat. " Iya dong, nyumbang ( sebagian ). Kalau ( nyumbang ) semuanya bukan partisipasi masyarakat. Justru ini appetizer dan dessert saya. Main course biar teman-teman, " ucap Sandi. " Kita menyanggupi sama kawan-kawan untuk menyediakan mahar emas sebanyak 524 ( pengantin ) masing-masing 1 gram, " tambah Muhammad Assad. Kumparan ( kumparan.com ) sempat memeriksa harga 1 gram emas per tanggal 20 Desember 2017. Melalui situs harga-emas.org, harga beli 1 gram emas Antam Rp 552.765. Sementara harga jual 1 gram emas Antam Rp 620.000.
Ternate ( ANTARA News ) - Artis papan atas Melly Goeslaw mengaku enggan terjun ke dunia politik mekipun keluarga besarnya di Kabupaten Halmahera Timur, Maluku Utara siap mendukungnya. " Memang, saat ini, para artis tanah air berbalik arah dari profesi artis manjadi politisi, tetapi saya belum tertarik, " kata Melly Goeslaw ketika berada di Halmahera Timur, Sabtu. Artis berdarah Buli, Kecamatan Maba, Kabupaten Halmahera Timur itu mengaku hingga kini belum ada keinginan untuk menyalonkan diri sebagai balon kepala daerah di Halmahera Timur. Menurut dia, hingga saat ini belum ada sedikit pun keinginan untuk bepolitik, bahkan untuk masuk dalam bursa calon bupati Halmahera Timur mendatang. " Profesi saya sebagai musisi dan bisa menciptakan lagu untuk para penyanyi kalau untuk berpolitik saya tidak berkeinginan ke situ, " kata Putri Artis Legendaris Melky Goeslaw saat ditemui di kediaman bupati. Selain menjadi musisi dan menciptakan lagu, dirinya mengaku bangga sebagai bagian dari masyarakat Halmahera Timur, dan berkesempatan menghibur masyarakat pada perayaan HUT ke - 72 RI di daerah ini. Di Halmahera Timur, Melly juga bisa sekalian mengunjungi dan bertemu keluarga besarnya. " Senang sekali ketemu dengan saudara-saudara, orang tua saya di sini, bahkan sempat menikmati makanan khas Haltim, seperti sagu, kua kuning, " kata Mely. Sebelumnya, Sekretaris Panitia HUT RI ke 72 Kabupaten Haltim Abdurahman Sarjan saat dihubungi mengatakan alasannya mengundang Melly Goeslaw karena ia merupakan penyanyi asal daerah ini. Melly yang berada di kampung halamannya selama tiga hari itu dimanfaatkan untuk menemui kerabat dan keluarga terdekatnya yang mengantarnya hingga ke Bandara Buli untuk kembal ke Jakarta. ( Baca : Melly Goeslaw pulang kampung ke Buli, Halmahera Timur )
Jakarta, CNN Indonesia - - China dianggap perlu meningkatkan anggaran belanja militer dan membuat lebih banyak senjata nuklir untuk melindungi kepentingan negara setelah Donald Trump memenangkan pemilihan umum presiden Amerika Serikat. " ( China harus ) membangun senjata nuklir yang lebih strategis dan mempercepat pengerahan rudal balistik jarak jauh DF - 41, " demikian bunyi pemberitaan media China, Global Times, sebagaimana dikutip AFP, Kamis ( 8 / 12 ). Melalui editorial tersebut, Global Times juga menyebutkan bahwa anggaran militer harus ditingkatkan karena Trump dapat membuat China terpojok " dengan cara yang tak bisa diterima. " Global Times sendiri bukan merupakan bagian dari media pemerintah, tapi memiliki hubungan yang dekat dengan Partai Komunis. Seperti diberitakan AFP, Global Times diduga kerap dijadikan media untuk menyebarkan retorika para pejabat negara. Trump mulai menjadi sorotan di China sejak ia mengumumkan rencana pencalonan dirinya sebagai presiden. Di masa kampanye, Trump kerap mengkritik China, bahkan menyebut bahwa negeri tirai bambu itu adalah musuh AS. Meskipun sempat melunak sesaat setelah memenangi pilpres, Trump kembali memantik perselisihan dengan China lantaran berkomunikasi langsung dengan Presiden Taiwan yang pro - kemerdekaan, Tsai Ing - wen. Selama ini, China menganggap Taiwan merupakan bagian dari negaranya dalam prinsip " Satu China " yang selalu mereka gaungkan. Komunikasi Trump dengan Tsai dianggap sebagai upaya Taiwan mencari dukungan untuk memerdekakan diri dari China. Setelah China melontarkan protes, Trump justru semakin keras mengkritik Beijing. Melalui akun Twitter pribadinya, Trump menyatakan bahwa sejumlah kebijakan perdagangan China merugikan AS. Global Times pun menyebut bahwa China seharusnya bersiap untuk menghadapi hal terburuk yang mungkin terjadi. " Apa yang terjadi beberapa pekan belakangan ini mengindikasikan hubungan China dan AS di ambang ketidakpastian, ucapan Trump tak seperti yang diharapkan, " tulis Global Times. ( has / yns )
Jakarta, CNN Indonesia - - Penggemar musik dan film di Korea Selatan terkenal sangat loyal kepada idolanya. Mereka tak segan menunjukkan rasa cinta kepada idolanya dalam berbagai bentuk. Ada yang memberikan hadiah saat konser, acara jumpa penggemar, maupun secara langsung di bandara. Sekitar satu dekade belakangan, ada budaya yang cukup unik khususnya di kalangan penggemar artis K - pop dan aktor drama Korsel. Tidak sekadar memberi barang lucu atau kreatif, penggemar mendonasikan beras ( fan rice / rice wreaths ). Mereka bisa mendonasikan ratusan kilogram, bahkan ton, beras di bawah nama sang idola. Tumpukan ratusan karung beras ini bisa dengan mudah ditemukan di acara - acara yang digelar untuk artis yang bersangkutan, seperti konser, debut film atau drama, bahkan acara penting seperti pernikahan. Selain beras, alternatif donasi biasanya berupa ramyun ( mi khas Korea ) dan telur. Jika seorang artis mengumumkan akan mengadakan konser, tak lama kemudian penggemarnya akan mulai menginisiasi gerakan dengan mengumpulkan uang. Apabila uang dirasa sudah cukup, mereka menggunakannya untuk membeli berkarung-karung beras. Pada hari - H konser, beras-beras itu akan ditumpuk menjadi seperti sebuah menara dan berhiaskan bunga, foto, dan tulisan - tulisan untuk menyemangati sang idola. Beras - beras tersebut nantinya akan diberikan kepada organisasi-organisasi sosial, misalnya Red Cross, sebelum akhirnya disumbangkan kepada pihak yang membutuhkan, seperti anak-anak yang kelaparan. Donasi ini praktis menggantikan hadiah fans yang biasanya berbentuk bunga, barang-barang bermerek favorit idola, makanan, dan lain sebagainya. Mengutip Korea Times, pemberian donasi beras awalnya diinisiasi oleh penggemar grup boyband Shinhwa pada 2007, ketika mereka mengirim berton - ton beras ke area konser solo salah satu anggota grup itu, Shin Hyesung. Fans yang gemar memberikan donasi biasanya yang berusia dewasa atau yang sudah memiliki pekerjaan. Mereka berpandangan, memberikan donasi lebih mudah dilakukan daripada harus membelikan barang-barang yang belum tentu digunakan oleh idolanya. Selain itu, donasi yang diberikan atas nama idola secara langsung membuat nama artis yang disukai makin bersinar. Beberapa tahun ini, fans dari negara lain juga mulai menirukan apa yang sudah dilakukan fans Korsel. Selain menyumbangkan beras, kebanyakan dari mereka juga memberikan donasi dengan bentuk lain, seperti menanam ribuan pohon, membangun toilet di negara-negara miskin, dan lain sebagainya. Fans grup boyband B.A.P di Singapura, misalnya, mendonasikan ratusan karung beras untuk merayakan satu tahun debut idolanya. Selain itu, dalam rangka merayakan ulang tahun dua anggota grup, Bang Yongguk dan Kim Himchan, pada Maret 2016 lalu fans B.A.P di Indonesia mengumpulkan uang untuk akhirnya disumbangkan kepada organisasi Save The Children Indonesia.
Peristiwa 14 Februari 1946 di Manado tercatat dalam sejarah dunia karena wakil Sekutu-Inggris di Makassar Col Purcell menyatakan pada 24 Februari 1946 di Teling-Manado bahwa pada hari ini tentara Sekutu menyatakan perang dengan kekuasaan Sulawesi Utara (Lapian-Taulu). Col Purcell adalah wakil Sekutu-Inggris yang berasal dari Inggris.
Jakarta ( ANTARA News ) - Amar putusan Mahkamah Konstitusi ( MK ) mengabulkan seluruh permohonan uji materi Pasal 61 ayat ( 1 ) dan Pasal 64 ayat ( 1 ) UU Administrasi Kependudukan yang diajukan oleh empat orang warga negara Indonesia yang menganut aliran kepercayaan. " Amar putusan mengadili, mengabulkan permohonan para Pemohon untuk seluruhnya, " kata Ketua Majelis Hakim Konstitusi Arief Hidayat ketika membacakan amar putusan Mahkamah di Gedung MK Jakarta, Selasa. Dalam putusan tersebut Mahkamah menyatakan kata " agama " dalam pasal a quo bertentangan dengan UUD 1945 dan tidak memiliki kekuatan hukum mengikat secara bersyarat sepanjang tidak termasuk " kepercayaan ". " Memerintahkan pemuatan Putusan ini dalam Berita Negara Republik Indonesia sebagaimana mestinya, " ujar Arief sebelum mengetuk palu hakim. Sebelumnya para Pemohon yaitu Nggay Mehang Tana, Pagar Demanra Sirait, Arnol Purba, dan Carlim mendalilkan bahwa pasal a quo bertentangan dengan prinsip negara hukum dan asas kesamaan warga negara di hadapan hukum. Dalam permohonannya para Pemohon mendalilkan bahwa KK dan KTP elektronik memuat elemen keterangan agama di dalamnya, namun khusus bagi penganut kepercayaan kolom agama tersebut dikosongkan, sehingga dinilai bertentangan dengan Pasal 1 ayat ( 3 ), Pasal 27 ayat ( 1 ), dan Pasal 28D ayat ( 1 ) UUD 1945. Terkait dengan dalil para Pemohon tersebut, Mahkamah berpendapat keberadaan pasal a quo bertujuan untuk mewujudkan tertib administrasi kependudukan dengan terbangunnya pusat data kependudukan secara nasional yang valid. " Upaya melakukan tertib administrasi kependudukan sebagaimana dimaksud pada pasal a quo sama sekali tidak boleh mengurangi hak-hak warga negara dimaksud termasuk hak atas kebebasan beragama dan berkeyakinan, " ujar Hakim Konstitusi Saldi Isra ketika membacakan pertimbangan Mahkamah. Mahkamah menegaskan bahwa penganut aliran kepercayaan juga harus tetap dilayani dan dicatat dalam pusat data kependudukan. " Hal tersebut semata-mata penegasan tentang kewajiban negara untuk memberikan pelayanan kepada setiap warga negara sesuai dengan data yang tercantum dalam database kependudukan yang memang merupakan tugas dan kewajiban negara, " tambah Saldi. Oleh sebab itu Mahkamah menilai dalil Pemohon yang menyatakan bahwa kata " agama " dalam pasal-pasal a quo beralasan menurut hukum. " Karena hal ini bertentangan dengan prinsip atau gagasan negara hukum, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 ayat ( 3 ) UUD 1945, sepanjang tidak dimaknai termasuk kepercayaan ', " kata Saldi. ( M048 )
MONTE CARLO, JUARA.net - Petenis Spanyol, Rafael Nadal, tampil sebagai juara turnamen Monte Carlo Masters 2017. Nadal mengangkat trofi setelah mengalahkan rekan senegara, Albert Ramos - Vinolas, 6 - 1, 6 - 3, Minggu ( 23 / 4 / 2017 ). Dilansir dari ATP World Tour, Nadal cuma butuh 76 menit untuk memenangi pertandingan final yang berlangsung di Monte Carlo Country Club, Monte Carlo, Monako, itu. Melalui kemenangan tersebut, Nadal berhasil memecahkan rekornya sendiri. Dia kini menjadi petenis dengan catatan 50 kemenangan di atas lapangan tanah liat. Sebelumnya, Nadal berbagi rekor dengan mantan petenis Argentina, Guillermo Vilas, dengan 49 kemenangan seusai menjuarai turnamen Barcelona Terbuka 2016. Secara keseluruhan, Nadal kini mengoleksi 10 titel Monte Carlo Masters dan mengumpulkan 29 gelar turnamen kategori masters. Petenis 30 tahun ini cuma kalah dari Novak Djokovic ( Serbia ) yang memiliki 30 titel masters. Nadal membuka set kesatu dengan sangat baik. Dia unggul 3 - 1 setelah berhasil meraih break point atas Ramos - Vinolas pada gim keempat. Nadal menambah keunggulan menjadi 4 - 1 melalui service game -nya. Dia kemudian melanjutkan dominasi dengan kembali mematahkan servis Ramos - Vinolas pada gim keenam. Nadal mengunci kemenangan set kesatu setelah membuat service ace saat kedudukan 40 - 15 pada gim ketujuh. Ramos - Vinolas mencoba bangkit pada set kedua. Dia berhasil mengimbangi permainan Nadal hingga skor 2 - 2. Namun, pengalaman bertanding pada laga final yang dimiliki Nadal menjadi pembeda. Saat kedudukan 5 - 3 untuk keunggulan Nadal, Ramos - Vinolas bermain gugup. Nadal memastikan gelar juara setelah Ramos - Vinolas membuat double - fault pada kesempatan ketiga championship point. Gelar juara Monte Carlo Masters 2017 akan menambah 1.000 poin untuk Nadal. Setelah ini, petenis berperingkat ketujuh dunia itu akan melanjutkan kalender kompetisi ke Barcelona Terbuka sebagai juara bertahan.
Cengkareng ( ANTARA News ) - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) meyakini proyek pembangunan infrastruktur sebagai bagian dari revitalisasi Bandara Soekarno - Hatta termasuk proyek kereta bandara akan rampung pada pertengahan 2017. " Sesuai dengan progres kereta dari kota menuju ke bandara ini sudah akan tepat waktulah nanti selesainya sesuai yang saya sampaikan pada awal 2015 yang lalu dengan selesai kira-kira bulan 6, bulan 7, 2017 sudah selesai, " kata Presiden Jokowi saat meninjau proyek pembangunan infrastruktur di Bandara Soekarno - Hatta Cengkareng, Tangerang, Banten, Jumat. Ia menegaskan, jika melihat progres -nya sampai sejauh ini maka tidak perlu ada yang dikhawatirkan karena seluruhnya masih sesuai target yang ditetapkan. Meski harus diakui masih ada masalah kecil khususnya dalam hal pembebasan lahan seluas 800 m2 untuk proyek kereta bandara. " Melihat progres -nya memang tidak perlu dikhawatirkan. Hanya masih ada masalah kecil nanti mau kita lihat yang 800 meter pembebasan lahan tapi saya kira juga enggak ada masalah, " katanya. Presiden menargetkan pembebasan lahan tersebut akan rampung seluruhnya pada Desember 2016. Jika proyek pembangunan infrastruktur tersebut rampung, kata dia, kurang lebih 30 persen arus dari pusat kota menuju Bandara Soetta dan dari Bandara Soetta menuju ke pusat kota itu bisa diangkut oleh kereta bandara tersebut. " Sehingga akan mengurangi kemacetan yang banyak nanti, " katanya. Ia menambahkan, proyek infrastruktur itu kemudian akan disambung dengan fasilitas " people mover " dari terminal ke terminal yang saling tersambut. " Nanti sambung, di terminal 1, terminal 2, terminal 3 dan nanti selanjutnya terminal 4, sudah direncanakan disambung - menyambung, " katanya. Seluruh proyek tersebut ditargetkan bisa rampung maksimal pada 2017 sehingga bisa segera digunakan. Pada kesempatan itu Presiden Jokowi didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Rini Soemarno.
Jakarta, CNN Indonesia - - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden ( Wantimpres ) Sidarto Danusubroto meminta semua pihak menunda gelaran acara terkait peristiwa   1965 dan Partai Komunis Indonesia ( PKI ). " Terus terang, jangan diadakan dulu. Tolong dong disetop dulu. Kalau ada ( pemutaran ) film, seminar begitu, ada kegaduhan di sana, " ujarnya, di kantor Wantimpres, Jakarta, Senin ( 18 / 9 ). Pernyataan bekas ajudan Presiden RI Soekarno ( 1967–1968 ) ini disampaikan terkait bentrok di kantor Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia ( YLBHI ), Minggu ( 17 / 9 ) malam, dan rencana pemutaran film G30S / PKI oleh TNI AD. Menurut dia, pemerintah saat ini memerlukan kestabilan politik untuk memperkuat perekonomian negara. Stabilitas ini akan mempengaruhi percepatan pembangunan infrastrukstur, ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat. Hal - hal yang mengganggu stabilitas, ia mengharapkan, agar dihilangkan. " Perlu ada kesabaran konstitusional. Begitu ada kegaduhan di sana-sini, itu tidak menunjang ( stabilitas negara ), " imbuh Sidarto, yang merupakan mantan Ketua MPR itu. Kerusuhan terjadi di depan Kantor   LBH Jakarta lantaran diadakannya kegiatan apresiasi seni LBH. Semalam sebelumnya beredar undangan gelaran ' Asik - Asik Aksi : Indonesia Darurat Demokrasi '. Acara dimulai pukul 16.00 WIB dan berakhir 21.00 WIB. Usai acara, peserta tak bisa pulang karena kepungan massa. Massa menolak kegiatan yang di kantor   tersebut yang dituding sebagai aksi mendukung Partai Komunis Indonesia ( PKI ) dan ideologi komunis. Massa yang mengepung kantor YLBHI mencapai ratusan orang. Terpisah, Kepala Pusat Penerangan TNI AD Brigjen Wuryanto sebelumnya menyebut pihaknya akan mengadakan pemutaran film G30S / PKI untuk mengingat kembali sejarah di seputar kejadian pemberontakan PKI 1965.
Jakarta ( ANTARA News ) - Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengungkapkan bahwa Presiden Jokowi meminta dirinya tidak berangkat ke Amerika Serikat saat melapor penolakan Pemerintah AS atas rencana kunjungan ke negara itu. " Begitu saya tidak bisa berangkat, saya lapor juga ke Presiden, Presiden mengatakan ya sudah tidak usah berangkat, " kata Gatot ditemui di Istana Negara Jakarta, Selasa. Ia menyebutkan dirinya berangkat AS karena menjalankan perintah Presiden sehingga ia merupakan perwakilan pemerintah. " Begitu saya tidak bisa berangkat saya lapor ke Presiden, lapor ke Menkopolhukam dan Menlu, maka saya tidak boleh berkomentar apa pun juga, tanyalah ke Menlu, " katanya. Ia menyebutkan kalau ditanya kapan ia akan berangkat lagi ke AS, karena ia sudah melapor, dirinya berangkat hanya atas perintah Presiden. " Tanpa itu saya tidak punya inisiatif apapun juga sekarang. Jadi saya tidak boleh memberikan keterangan, " katanya. Ia menyebutkan setelah melapor ke Presiden, ia melapor kepada Menkopolhukam dan ke Menlu. " Kan lapornya ke Presiden dulu baru ke Menkopolhukam dan Menlu. Dan sudah ditangani oleh Menlu, " katanya. Sementara itu mengenai pembukaan dokumen AS terkait kasus tahun 1965, Gatot tidak memberikan komentar. " Tanya Menlu jangan tanya saya, " katanya. Ia mengatakan Indonesia harus menghargai aturan negara lain termasuk dalam pengungkapan dokumen rahasia. " Kita harus berpikir kita hargai negara lain ada aturan bahwa dokumen rahasia setelah sekian tahun bisa dikeluarkan, " katanya. Dalam kesempatan itu Gatot mengungkapkan rasa kecewanya tidak bisa berkunjung ke AS. " Kalau dikatakan saya kecewa, saya kecewa. Kenapa saya kecewa? Karena saya bersahabat dengan Jenderal Dunford, " katanya. Ia menyebutkan sebelumnya ia pernah ke AS dan tidak ada masalah. " Pada saat saya ke sana saya coffee morning di rumah Jenderal Dunford yang asri, malamnya diajak dinner yang enak. Yang lebih luar biasa lagi ada lagu Bengawan Solo yang dinyanyikan prajurit Amerika. Ya saya kesana kan mau ketemu juga sama beliau, " katanya.
Merdeka.com - Direktur Sepakbola Manchester City Txiki Begiristain mengaku sangat senang timnya berhasil mendapatkan servis Ederson Moraes, yang dianggapnya sebagai salah satu kiper muda terbaik di Eropa saat ini. Pada hari Kamis ( 08 / 06 ), City mengumumkan bahwa mereka telah resmi mendatangkan Ederson dari Benfica. Mereka membeli kiper asal Brasil itu dengan harga mencapai 34,9 juta Pounds. Ederson dibeli oleh Josep Guardiola untuk mengatasi problem mereka di bawah mistar gawang. Kiper baru mereka yakni Claudio Bravo ternyata kesulitan beradaptasi dengan sepakbola Inggris. " Kami senang membawa Ederson ke Manchester City, " ujar Begiristain pada situs resmi City. " Ia adalah salah satu kiper muda terbaik di Eropa dan ia adalah tambahan penting bagi skuad untuk musim depan dan musim depan, " sambungnya. " Ia masih muda, memiliki semua kualitas yang Anda inginkan sebagai kiper kelas atas dan saya pikir ia akan menyatu dengan baik di skuat kami, " tutupnya. Ederson sendiri dikontrak selama lima tahun di Etihad. Di City ia akan memakai jersey nomor 31. ( mcfc / dim )
Saga transfer. Rasanya ini istilah yang belum lama dimunculkan oleh media-media Inggris sana. Tendensi mereka untuk membuat segala sesuatunya menjadi hiperbolis adalah alasan utama di balik kemunculan istilah ini. Kata " saga " berasal dari bahasa Nordik kuno yang berarti " narasi ". Dalam perkembangannya, ia kemudian memiliki dua makna yang mirip tapi tak sama. Makna pertama adalah " kisah-kisah heroik ", sedangkan makna kedua adalah " cerita yang panjang dan berlarut-larut ". Makna kedua inilah yang digunakan oleh media-media Inggris untuk menyebut proses kepindahan pemain sepak bola yang tak kunjung usai. Meski transfer pemain yang berlarut-larut ini sudah terjadi sejak zaman baheula, paling-paling istilah ini baru benar-benar menjadi umum pada akhir dekade 2000 - an. Sudah, mari kita cukupkan soal asal muasal istilah yang belum tentu benar juga itu. Sekarang, mari kita bicara soal Gianluigi Donnarumma. Donnarumma, 18 tahun, adalah aktor utama dari saga transfer terbesar musim panas 2017 ini. Jika Donnarumma adalah aktornya, maka sang agen, Mino Raiola, adalah sutradaranya. Kisah yang mereka ciptakan pun cukup menarik meski harus berakhir antiklimaks : Donnarumma akhirnya memilih untuk memperpanjang kontrak. Nah, apa yang terjadi pada saga transfer Donnarumma itu bukan sekali ini saja terjadi. Di sini, kami telah merangkum lima saga transfer yang pernah berjalan cukup alot tetapi akhirnya berujung pada perpanjangan kontrak ( plus kenaikan gaji, tentu saja ). 1 ) Franck Ribery ( Bayern Muenchen ke Real Madrid ) Saat ini, Franck Ribery telah berusia 34 tahun. Tak terasa pula, musim 2017 - 18 mendatang adalah musim kesepuluh sang winger bersama Bayern Muenchen. Kontribusinya? Wah, jangan tanya. Banyak sekali. Presiden Bayern, Uli Hoeness, pun tak segan-segan memberi pujian kepada Ribery dengan menyebutnya sebagai pemain yang layak dijadikan contoh. Akan tetapi, Ribery muda tidak begini. Dulu, pemain yang punya codet di wajahnya akibat kecelakaan mobil ini lebih dikenal karena temperamen serta kontroversinya. Jangankan untuk bertahan selama satu dekade di sebuah klub, untuk bisa bertahan dua musim di satu tempat saja sulitnya setengah mati bagi Ribery. Buktinya, sejak memulai karier profesional pada tahun 2000 sampai bergabung dengan Bayern tahun 2007, Ribery telah membela enam klub berbeda. Awalnya, ungkap Hoeness, Ribery hanya berencana untuk bermain di Bayern selama dua atau tiga musim saja. Itulah mengapa, pada musim 2009 / 10, ketika ada tawaran dari Real Madrid, si pemain pun tergoda. Apalagi, Zinedine Zidane - lah yang kala itu merekomendasikan Ribery ke Real. Ketika itu, kepada L'Equipe, Ribery bahkan sempat berkata bahwa tekadnya sudah bulat, dia hanya ingin pindah ke Real Madrid. Selain itu, ketika itu dikabarkan pula bahwa kesepakatan sudah terjalin antara Real, Bayern, dan Ribery di mana si pemain akan bertahan semusim lagi dan bergabung pada 2010. Akan tetapi, di akhir musim 2009 / 10, kabar itu mentah. Ribery akhirnya memutuskan untuk menerima tawaran perpanjangan kontrak dari Bayern karena oleh pihak klub dia disebut sama pentingnya dengan Lionel Messi. 2 ) Wayne Rooney ( Manchester United ke Chelsea ) Once a blue, always a blue, kata Wayne Rooney suatu kali. Akan tetapi, biru yang dimaksud Wazza tentu saja bukan biru milik Chelsea, melainkan birunya Everton. Maklum, pemain yang kini berusia 31 tahun itu memang mentas dari akademi The Toffees. Namun, harus diakui bahwa Everton yang sekarang bukanlah Everton yang dulu pernah berjaya pada dekade 1980 - an. Maka dari itu, mungkin, untuk membuat hatinya kembali membiru, Rooney sempat mengarahkan pandangan kepada Chelsea. Pada tahun 2010 lalu, Rooney menganggap bahwa Manchester United -nya Alex Ferguson sudah tak lagi kompetitif dan tak mampu memuaskan ambisinya. Namun, Fergie yang belum lama kehilangan Cristiano Ronaldo tentu ogah jika pemain bintangnya ini juga ikut-ikutan lepas. Alhasil, dua hari berselang, United pun menawari perpanjangan kontrak senilai 250 ribu poundsterling per pekan. Tetapi, tunggu dulu. Ini bukanlah akhir dari saga transfer Wayne Rooney. Pasalnya, setelah ini si pemain sempat sekali lagi bersitegang dengan Ferguson, tepatnya pada musim 2012 / 13, atau musim terakhir sebelum sang gaffer pensiun. Digantikannya Ferguson oleh David Moyes, sosok yang mengorbitkan Rooney di Everton, pun tak membantu. Rooney pun menggunakan senioritas dan kebintangannya untuk mengultimatum Manchester United agar mau memberinya kontrak baru. Pada pertengahan musim 2013 / 14, Rooney pun menandatangani kontrak berdurasi 5,5 tahun dengan nilai 300 ribu pounds per pekan. 3 ) Isco Alarcon ( Real Madrid ke Banyak Klub Peminat ) Persis setahun yang lalu, tak ada yang bisa membayangkan kalau akhirnya Francisco " Isco " Alarcon bakal menjadi salah satu pemain Real Madrid paling penting. Sampai pada titik itu, Isco hanyalah pemain bagus, tetapi untuk menembus tim inti, bahkan menjadi salah satu bintang Real, rasanya jauh panggang dari api.
Jakarta, CNN Indonesia - - Sebuah taksi menabrak pejalan kaki di East Boston, Selasa ( 4 / 7 ) dini hari waktu setempat. CNN   memberitakan, setidaknya 10 orang dilaporkan luka-luka akibat kejadian itu. Mereka sudah dilarikan ke rumah sakit dan tidak ada korban jiwa. Menurut sumber kepolisian, kejadian itu murni kecelakaan dan tidak ada indikasi terorisme. Itu hanya sebuah taksi yang tidak sengaja menabrak sekelompok pejalan kaki di pedestrian. Sopir taksi itu menuturkan, ia tidak sengaja menginjak pedal gas alih-alih rem. Sang sopir langsung kooperatif dan mengakui kesalahannya menabrak sejumlah orang di dekat pangkalan taksi Bandara Internasional Logan, antara Porter Street dan Tomahawk Drive. Kepolisian Massachussetts memberi keterangan, sopir adalah seorang Cambridge berusia 56 tahun. Meski tidak ada indikasi terorisme, identitas sang sopir masih dirahasiakan. Polisi juga masih menyelidiki bagaimana tabrakan itu bisa terjadi, walaupu sang sopir sudah mengungkapkan cerita dari versinya. Sopir juga masih diamankan polisi. Ana Vivas, manajer relasi media di Boston Public Health Comission mengatakan pada CNN bahwa empat korban luka dari kejadian itu dibawa ke Boston Medical Center. Empat lainnya dilarikan ke Tufts Medical Center dan dua sisanya di Massachusetts General Hospital. Kekhawatiran akan adanya potensi terorisme dalam kejadian itu muncul setelah adanya beberapa teror penabrakan oleh truk, seperti yang terjadi di Nice, London dan Stockholm. Baru - baru ini sebuah mobil juga menabrak pejalan kaki di London, namun itu pun kecelakaan.
Setelah menggelar proses bookbuilding lebih dari sepekan lalu ( 6 / 10 ), M Cash menutup harga saham per lembarnya seharga Rp 1.385, naik tipis dari harga penawaran awal dengan kisaran Rp 1.300 sampai Rp 1.450. Dengan demikian, perusahaan akan meraup dana segar sebanyak Rp 300 miliar dari aksi korporasi ini, setelah melepas 25 % saham baru atau setara 216 juta saham. Dikutip dari DealStreetAsia, M Cash juga mendapat komitmen dari berbagai perusahaan swasta sebagai anchor investor. Beberapa nama di antaranya PAG Asia Capital dan Maybank Asset Management. Selain itu, ada sekitar 15 perusahaan aset manajemen lokal yang turut berpartisipasi, di tambah beberapa perusahaan keluarga dari Singapura dengan nama yang dirahasiakan. “ Beberapa nama besar lainnya ada yang ikut berpartisipasi, kebanyakan berasal dari Hong Kong, Singapura, Amerika Serikat, Australia dan Indonesia. Namun tidak dapat diungkapkan karena ada compliance -nya, ” terang Direktur M Cash sekaligus Managing Director Kresna Investama Suryandy Jahja. Sesuai dengan rencana, M Cash akan menerima pernyataan efektif dari OJK pada 20 Oktober. Kemudian, periode penawaran akan dijadwalkan pada 24 - 26 Oktober. Saham M Cash akan resmi dicatatkan di BEI pada 31 Oktober. Founder Kresna Graha Investama Michael Steven menuturkan aksi IPO yang dilakukan M Cash adalah bagian rencana awal dari perusahaan. Kresna Graha berencana untuk mendorong tiga anak usaha yang lainnya untuk masuk ke bursa pada tahun depan. “ Akan ada lagi yang bakal IPO. Kami mencoba dorong perusahaan asuransi kami untuk go public tahun depan, bersama dengan satu atau dua anak perusahaan Kresna lainnya, ” pungkas Michael.
BOLASPORT.COM - Petenis tunggal putri Rusia, Maria Sharapova, akhirnya mencapai final World Tennis Association ( WTA ) pertamanya setelah kembali dari sanksi doping. Ia mengandaskan Peng Shuai ( China ) pada semifinal Tianjin Terbuka 2017, Sabtu ( 14 / 10 / 2017 ). Sharapova yang pernah menempati peringkat pertama dunia sudah diperbolehkan untuk bertanding lagi pada April 2017. Sebelumnya, dia menjalani sanksi 15 bulan karena ketahuan memakai meldonium. Setelah bebas dari hukuman, Sharapova terus berjuang memulihkan karier tenisnya. Perjuangan itu tak sia-sia. Ia akhirnya bisa mencicipi kembali atmosfer laga final WTA melalui kemenangan 6 - 3 6 - 1 atas Peng dalam waktu 78 menit. Sharapova terakhir kali mencapai babak final pada Mei 2015. Saat itu, dia mengikuti turnamen Italia Terbuka dan sukses keluar sebagai juara. Pada laga final Tianjin Open 2017, Sharapova bakal berhadapan dengan petenis 19 tahun asal Belarusia, Aryna Sabalenka. Sabalenka mampu melaju ke babak pamungkas setelah mengalahkan petenis asal Italia, Sara Errani, dengan skor 6 - 1 6 - 3 dalam durasi 58 menit. Bagi Sharapova, pertandingan final Tianjin Terbuka 2017 menjadi pertemuan perdananya dengan Sabalenka. Saat ini, Sharapova menempati peringkat ke - 86 dunia. Sementara itu, Sabalenka berada di urutan ke - 102. Pertandingan final Tianjin Terbuka akan digelar pada Minggu ( 14 / 10 / 2017 ).
Pasar speaker Bluetooth dalam beberapa tahun terakhir didominasi oleh speaker – speaker berukuran mungil nan berperforma cukup dahsyat. Salah satu pabrikan yang paling rajin merilis produk untuk kategori ini adalah JBL. Namun pabrikan yang namanya merupakan singkatan dari nama pendirinya itu memutuskan untuk merilis sesuatu yang berbeda pada kuartal ketiga tahun ini. Ketimbang semakin memperkecil speaker termungilnya, JBL Clip, JBL memilih untuk berkaca pada tren perangkat audio di tahun 80 - an. Dari situ lahirlah JBL Boombox, yang sesuai namanya ditujukan sebagai modernisasi pemutar kaset pita yang kerap digotong di atas bahu pemuda-pemudi di zaman jaya - jayanya Michael Jackson dan Queen. Desainnya juga tampak seperti versi modern dari perangkat Boombox, lengkap dengan sebuah handle di bagian atasnya – besar bukan berarti tidak portable. Bicara soal ukuran, speaker ini memang tergolong bongsor. Beratnya saja mencapai angka 5 kilogram, namun sebagai gantinya Anda akan mendapatkan performa yang prima dan baterai yang awet sampai seharian. Janji seputar performa itu diwujudkan oleh empat unit transducer aktif dan sepasang bass radiator yang siap mengguncang suatu ruangan tanpa kesulitan. Anda lebih menggemari pesta outdoor, di pinggir kolam renang misalnya? Jangan khawatir, sebab Boombox masih akan terus beroperasi meski Anda ceburkan ke dalam air. Mengenai baterai, JBL tidak main-main saat mengklaim Boombox bisa memutar musik selama seharian nonstop, sebab perangkat ini memang dibekali baterai sebesar 20.000 mAh yang diyakini bisa bertahan selama 24 jam. Anda juga tak perlu cemas baterai sebesar itu tersia - siakan hanya untuk memutar musik saja karena ia juga bisa Anda jadikan sebagai power bank ketika diperlukan. Konektivitas Bluetooth -nya turut mendapat perlakuan ekstra : pengguna dapat menyambungkan Boombox dengan speaker JBL lain – bahkan sampai 100 unit sekaligus – berkat dukungan teknologi JBL Connect+, meski hal ini berarti semua speaker lain itu harus turut mendukung teknologi tersebut. Jadwal perilisannya belum dipastikan, namun JBL berencana memboyongnya ke event IFA 2017 pada bulan September mendatang. Di dataran Inggris ( kawasan pertama yang bakal disambangi Boombox ), harganya diperkirakan berkisar £ 400 ( ± Rp 6,9 juta ). Sumber : SlashGear.
Jakarta, CNN Indonesia - - Manajer Persib, Umuh Muchtar, menyiapkan penyerang asal Portugal untuk menggantikan Carlton Cole. Cole resmi mengakhiri kontrak di Persib pada Kamis ( 3 / 8 ) malam. " Penggantinya tunggu saja sampai dia ke Bandung dan latihan. Dia itu dari Portugal tapi kelahiran Brasil, " kata Umuh kepada CNNIndonesia.com melalui sambungan telepon, Jumat ( 4 / 8 ) siang. Lebih lanjut, Umuh mengatakan sudah berbicara baik-baik dengan Cole. Ia mengatakan tidak ada masalah administrasi dengan penyerang asal Inggris tersebut. " Cole sosok yang profesional, dia juga mengerti bagaimana keinginan dan keadaan Persib. Kami sama-sama mencari jalan yang terbaik. Kontraknya pun sudah tidak ada masalah, semua sudah diselesaikan dan tidak ada yang dirugikan, " ucap Umuh. " Semoga dia mendapat tempat yang lebih layak dan lebih baik, " tuturnya menambahkan. Performa buruk menjadi salah satu alasan Cole putus kontrak dengan Persib. Adapun kekecewaan Umuh terhadap Cole berkaca dari penampilan mantan penyerang Chelsea dan West Ham United itu putaran pertama Liga 1. Selain karena kondisi fisiknya yang buruk, Cole juga tidak mampu mencetak gol dari lima penampilan di Liga 1. Jika melihat catatan penampilan Cole, kali terakhir mantan penyerang timnas Inggris itu mencetak gol adalah pada 10 Januari 2016. Ketika itu Cole masih berseragam Glasgow Celtic.
Jakarta, CNN Indonesia - - Bek kanan Liverpool, Nathaniel Clyne, mengatakan timnya harus benar-benar memanfaatkan serangan balik ketika menghadapi Manchester City pada lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Etihad, Minggu ( 19 / 3 ). Liverpool sedang berambisi meraih kemenangan ketiga beruntun di Liga Primer saat menghadapi ManCity. Kemenangan atas The Citizens akan membuat Liverpool setidaknya naik ke peringkat tiga klasemen sementara. Clyne mengatakan ManCity asuhan Pep Guardiola gemar melakukan penguasaan bola dalam membangun serangan. Kondisi itu dianggap Clyne cukup menguntungkan Liverpool untuk mengancam gawang ManCity lewat serangan balik. " Akan ada ruang bagi kami untuk melakukan serangan balik melawan ManCity, dan saya yakin pertandingan akan berlangsung menarik. Saya mengharapkan pertandingan yang menghibur, " ujar Clyne seperti dilansir situs resmi Liverpool. Clyne kemudian memperingatkan rekan setimnya untuk mewaspadai permainan sayap ManCity, terutama pergerakan Raheem Sterling dan Leroy Sane. Nama terakhir berhasil mencetak gol ketika ManCity dikalahkan AS Monaco di leg kedua 16 besar Liga Champions, Rabu ( 15 / 3 ). " Bersama ManCity, mereka sangat berbahaya dengan pemain sayap. Saya dan James Milner memiliki tugas berat untuk menghentikan pemain pemain sayap mereka, " ucap Clyne. Liverpool saat ini berada di peringkat empat klasemen dengan 55 poin, sedangkan ManCity satu posisi lebih baik dan memiliki keunggulan satu poin. Pada pertemuan pertama, 31 Desember 2016, Liverpool menang 1 - 0 atas The Citizens lewat gol cepat Georginio Wijnaldum. " Ini akan jadi tugas yang berat, dan kami harus menunjukkan permainan terbaik untuk menghentikan ManCity. Jika mampu menampilkan permainan terbaik, maka kami tahu kami punya peluang bagus untuk menang, " tegas mantan bek Southampton tersebut.
Virgil van Dijk resmi mengajukan permohonan agar Southampton bersedia menjualnya pada musim panas ini. Bek sentral berusia 26 tahun tersebut memang telah dihubungkan dengan sejumlah klub top belakangan ini, bahkan Liverpool sempat dipaksa meminta maaf setelah dituduh oleh The Saints melakukan pendekatan ilegal kepada pemain yang dibanderol £ 50 juta tersebut. Juara bertahan Liga Primer Inggris, Chelsea juga sempat menyatakan ketertarikan. Kini peluang para klub peminat semakin membesar dengan adanya tekad kuat sang pemain asal Belanda untuk meninggalkan Soton. Virgil Van Dijk Absen Dalam Rombongan Tur Southampton " Dengan rasa menyesal saya sampaikan bahwa hari ini saya sudah mengajukan permohonan untuk dijual oleh Southampton, " demikian bunyi pernyataan resmi yang diucapkan Van Dijk. " Sayangnya, saya merasa tak punya alternatif setelah saya setelah klub memberitahu niat mereka untuk menjatuhkan sanksi pada saya atau denda yang setara dengan dua pekan gaji. Saya akan mengajukan banding atas ketidakadilan yang saya rasakan dan ketidakmampuan mereka untuk mengikuti protokol disiplin. " " Secara luar biasa saya punya ambisi besar dan ingin mencapainya sebanyak mungkin sama seperti keinginan untuk memenuhi potensi dalam karier singkat sebagai pesepakbola profesional. Saya ingin bermain di kompetisi Eropa lagi dan menjadi penantang juara. Untuk itu saya ingin agar Southampton bersedia untuk mempertimbangkan tawaran dari klub-klub lain. Van Dijk bergabung dengan Southampton dari Celtic pada September 2015 dengan banderol senilai £ 13 juta.
Jakarta, CNN Indonesia - - Di mata Menteri Pemuda dan Olahraga ( Menpora ) Imam Nahrawi, Ellyas Pical adalah sosok yang sangat inspiratif. Sosok itu diharapkan dapat memotivasi petinju - petinju amatir maupun profesional untuk bisa mengikuti jejaknya. Tepat pada hari ini, 32 tahun yang lalu Elly mencatatkan sejarah usai menjadi petinju pertama Indonesia yang meraih gelar juara dunia IBF ( International Boxing Federation ) kelas bantam. Ia berhasil menganvaskan petinju Korea Selatan Chun Ju - do lewat kemenangan KO pada ronde kedelapan dari 15 ronde yang direncanakan di hadapan publik di Stadion Gelora Bung Karno ( GBK ) Senayan, Jakarta, 3 Mei 1985. " Luar biasa! sangat inspiratif dan saya sangat berharap Bung Elly tidak berhenti untuk menorehkan dan menularkan prestasinya, " kata Imam, Rabu ( 3 / 5 ). Imam pun berharap, Elly bisa membuat sasana tinju untuk kepentingan petinju - petinju muda tanah air. " Entah di rumahnya atau di mana saja ( sasana tinju itu dibuat Ellyas Pical ) sehingga prestasi yang pernah ditorehkan itu bisa diikuti oleh ' Elly - Elly ' yang lain, " ungkap Imam. Saat ini, sosok petinju sekelas Elly sudah tidak nampak lagi di Indonesia. Sempat ada Chris John yang mengikuti jejaknya, namun usai pensiun belum ada lagi nama petinju Indonesia yang bersinar. " Ini tantangan bagi kita semua terutama pemerintah dan cabang olahraga tinju bagaimana tinju amatir harus betul-betul digalakkan mulai dari bawah, " ucap Imam.
Jakarta, CNN Indonesia - - Cinta Laura kembali membuktikan dirinya mampu eksis di kalangan dunia hiburan Hollywood. Ia terpantau baru saja menghadiri malam premier film superhero Black Panther di Dolby Theatre California, Senin ( 28 / 1 ) malam waktu setempat. Cinta tak sendirian. Ia tampak hadir menggandeng rekan mainnya di serial televisi Crazy For The Boys, Hunter Sansone untuk menemaninya malam itu. " Crazy For The Boys mengambil alih premier Black Panther dengan Mr. Yaaaas, " tulis Cinta pada keterangan fotonya. Selain fotonya bersama Sansone, Cinta turut mengunggah dua foto dia tengah berpose seorang diri dan tampak mengenakan jaket warna-warni bermotif abstrak berpadu dengan celana pendek. Black Panther merupakan bagian dari Marvel Cinematic Universe yang menceritakan tentang kepulangan T’Challa ( diperankan Chadwick Boseman ), ke sebuah negara terisolasi yang berteknologi tinggi di Afrika, yaitu Wakanda. Usai kematian ayah dia yang sekaligus raja Wakanda, T'Challa harus mengambil alih kepemimpinan dan membuktikan kemampuannya meneruskan tahta sebagai raja. Namun dengan kehadiran musuh lama, T’Challa harus mengenakan kostum Black Panther yang telah menjadi simbol warisan leluhur untuk menyelamatkan Wakanda juga seluruh dunia. Dihadapkan pada pengkhianatan dan bahaya, raja muda T’Challa harus mengumpulkan sekutu dan melepaskan kekuatan penuh Black Panther untuk mengalahkan musuhnya, dan memastikan keselamatan serta jalan hidup rakyatnya. Film itu nantinya turut dibintangi Michael B. Jordan, Lupita Nyong’o, Danai Gurira, Martin Freeman, Daniel Kaluuya, Letitia Wright, Winston Duke, Angela Bassett, Forest Whitaker, dan Andy Serkis. Film yang disutradarai oleh Ryan Coogler ini dijadwalkan tayang pada Februari mendatang. ( end )
Kapitalisme adalah suatu paham yang meyakini bahwa pemilik modal bisa melakukan usahanya untuk meraih keuntungan sebesar-besarnya. Demi prinsip tersebut, maka pemerintah tidak dapat melakukan intervensi pasar guna keuntungan bersama, tapi intervensi pemerintah dilakukan secara besar-besaran untung kepentingan-kepentingan pribadi. Mendasari sebagian besar argumen yang menentang pasar bebas adalah kekurangan kepercayaan akan kebebasan itu sendiri. Milton Friedman, Capitalism & Freedom, 1962 Kita mungkin punya demokrasi, atau kita mungkin punya kekayaan yang terpusat di tangan orang-orang tertentu, tetapi kita tak bisa mempunyai keduanya. Louis Brandeis, Supreme Court Justice from 1916-1939, according to Raymond Lonergan in Mr. Justice Brandeis, Great American (1941), hal. 42 Wikipedia memiliki artikel ensiklopedia mengenai: Kapitalisme
Hampir semua penggemar permainan RTS veteran berduka ketika Ensemble Studios, studio pencipta Age of Empires, ditutup di tahun di tahun 2009 tak lama setelah mereka melepas Halo Wars. Microsoft selaku pemilik franchise mencoba mengurangi kesedihan itu lewat Age of Empires Online, tetapi model free-to-play di sana tampaknya tak cocok dengan formula RTS tradisional. Masa depan seri ini tampak terkatung-katung ketika Microsoft memutuskan untuk menghentikan pengembangan konten AoE : Online karena alasan mahalnya biaya. Namun ternyata perjalanan Age of Empires masih belum berakhir. Kira - kira empat tahun selepas momen itu, Microsoft Studios secara mendadak mengumumkan kelanjutan dari seri ini. Mereka memberinya judul sederhana, Age of Empires IV. Pengumuman Age of Empires IV dilakukan lewat Twitter, dibarengi dengan publikasi trailer di YouTube. Untuk sekarang, detail mengenai permainan tersebut masih sangat sedikit, termasuk aspek   gameplay -nya. Namun ada cukup banyak hal menarik yang berhasil saya ekstrak dari beberapa sumber berbeda. Pertama, Microsoft menunjuk Relic Entertainment sebagai pengganti   Ensemble Studios untuk mengembangkan Age of Empires IV. Relic ialah   nama familier bagi kalangan pencinta RTS PC. Mereka ini memupuk reputasi melalui karya-karya legendaris semisal Homeworld, Company of Heroes dan seri Warhammer 40,000 : Dawn of War. Di website, Relic mengungkapkan kegembiraan karena bisa jadi bagian dari warisan Age of Empires serta rasa bangga telah diberi tanggung jawab buat mengerjakan sekuel ini. Menakar dari trailer sepanjang satu setengah menit tersebut, tampaknya Age of Empires IV tidak hanya fokus pada satu era, dapat   Anda lihat dari jenis-jenis pasukan yang ada di sana : penduduk asli Amerika, Redcoat Inggris, legion Romawi, samurai Jepang dan lain-lain. Semoga saja, permainan ini mengusung gameplay RTS tradisional dan bukan sekedar real-time tactics;   yang artinya mengharuskan pemain mengelola hampir semua aspek – dominasi militer, ekonomi hingga pengumpulan sumber daya. Age of Empires IV bukanlah satu-satunya proyek Age of Empires yang sedang Microsoft Studios godok. Di E3 2017, sang publisher sempat menyingkap Age of Empires : Definitive Edition, upaya remaster   permainan Age of Empires pertama. Selain itu, Microsoft juga punya agenda untuk me - remaster game kedua dan ketiganya. Waktu rilis Age of Empires IV masih belum diketahui. Yang jelas, game ini akan menjadi permainan eksklusif Windows 10. Jika tertarik, Anda bisa mendaftarkan diri untuk mengakses sesi tes beta di situs Age of Empires. Via PC Gamer.
Jakarta, CNN Indonesia - - Lionel Messi sudah berusia 29 tahun dan pertanyaan kemungkinan dirinya membela klub lain masih terus mengemuka. Namun bagi Cesc Fabregas, Messi hanya cocok bermain di Barcelona. Messi sudah tampil spektakuler sejak usia belasan dan terus bermain konsisten sejak saat itu. Dari tahun ke tahun, Messi terus dibayangi pertanyaan tentang kemungkinan pindah ke klub lain. Paris Saint - Germain dan Manchester City dikabarkan jadi klub yang sanggup membayar bila Messi ingin hengkang dari Barcelona. Namun Fabregas menilai bahwa klub yang paling cocok untuk Messi hanyalah Barcelona. " Saya rasa satu-satunya klub yang cocok dengan Messi adalah Barcelona. Mereka sudah menunjukkan hal itu selama bertahun-tahun. " " Messi tanpa diragukan adalah pemain terbaik Barcelona dan Barcelona adalah klub terbaik untuk dirinya, " kata Fabregas pada Cadena Cope seperti dikutip dari Goal. Meski sudah berbeda klub, Fabregas dan Messi masih rutin berkomunikasi, termasuk saat ini ketika pemain asal Argentina itu   cedera. " Kemarin saya sudah berbicara dengannya dan ia mengaku dalam kondisi bagus. Saya turut bersimpati padanya, " tutur Fabregas. Berbeda dengan Messi, Fabregas justru berpindah-pindah klub dalam kariernya. Setelah hengkang dari akademi Barcelona, Fabregas identik dengan Arsenal dan berhasil jadi ikon klub tersebut. Namun kemudian Fabregas memutuskan kembali ke Barcelona pada tahun 2011. Tiga musim di Barcelona, Fabregas kembali ke Inggris dan malah bergabung dengan rival Arsenal, Chelsea. ( har )
London ( ANTARA News ) - Sebuah kotak meledak di kereta bawah tanah London Tube yang menyebabkan kepanikan - - saat para penumpang melaporkan penumpang lainnya mengalami luka bakar di bagian wajah. Menurut laman Mirror, Jumat, insiden itu terjadi sekitar pukul 08.15 waktu setempat ( pukul 14.15 WIB ) saat kereta melaju ke Parsons Green Station di area selatan London Barat. Sebuah kotak atau wadah putih di dekat salah satu pintu kereta meledak yang menimbulkan kobaran api dan melepaskan semacam gas. Seorang penumpang mengatakan " bola api berterbangan dan kami baru saja keluar dari pintu yang terbuka".Para penumpang panik dan terdengar teriakan - teriakan - - dengan beberapa laporan menyebutkan ada seruan untuk " selamatkan hidup kalian ". " Kami mengetahui bahwa ada sebuah insiden di stasiun kereta bawah tanah. Petugas langsung ke lokasi. Informasi lebih lanjut akan diberitahukan secepatnya, " tulis Polisi Metropolitan di Twitter.
Jakarta, CNN Indonesia - - Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly menyatakan masih menunggu data milik Polri terkait daftar organisasi kemasyarakatan ( Ormas ) anti - Pancasila, sebelum memutus untuk mencabut status badan hukumnya alias dibubarkan. " Ya kita lihat nanti, kita belum dapat datanya. Polri kan mengatakan masih ada, " kata Yasonna usai menerima dukungan dari Forum Advokat Pengawal Pancasila ( FAPP ) di Kementerian Hukum dan HAM, Jumat ( 21 / 7 ). Politikus PDIP itu mengatakan, setelah mendapat daftar Ormas yang dinilai bertentangan dengan dasar negara Indonesia itu pihaknya langsung mengkaji apakah Ormas tersebut sesuai dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang - undang Nomor 2 Tahun 2017 tentang Ormas. " Nanti kita lihat dan kaji lagi. Kan ada kajian ( untuk mencabut badan hukumnya ), " tuturnya. Ormas pertama yang dicabut badan hukumnya setelah Perppu Nomor 2 / 2017 tentang Ormas diterbitkan adalah Hizbut Tahrir Indonesia ( HTI ). Pemerintah mencap organisasi transnasional itu sebagai anti - Pancasila dan perlu dibubarkan. Selain itu, pemerintah mengganggap HTI mengingkari AD / ART -nya sendiri. Dalam aturan internal mereka itu tertulis berasaskan Pancasila dan UUD ' 45, namun pada praktiknya mereka mengusung ideologi lain dan kerap disebarluaskan dalam setiap kegiatannya. Dalam sambutannya, Yasonna mengklaim penerbitan Perrpu Ormas itu dilakukan lantaran UU Nomor 17 / 2013 tentang Ormas sudah tidak memadai. Menurutnya, pemerintah memerlukan sebuah aturan yang efektif untuk mencegah, mengawasi dan menindak Ormas yang bertentangan dengan Pancasila dan UUD ' 45. " Kalau dibiarkan pada gilirannya bangsa kita tidak mampu lagi. Karena ini ( HTI ) gerakan ideologis, " kata dia. Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyatakan bakal menyerahkan daftar Ormas yang dinilai anti - Pancasila. Nama - nama Ormas tersebut nantinya bakal ditindak lanjuti lebih lanjut di bawah koordinasi Kementerian Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan. Pemerintah lewat Kementerian Dalam Negeri bersama, Polri, dan Tentara Nasional Indonesia akan membentuk tim pendata Ormas yang dianggap anti - Pancasila. Tim ini yang menilai sebelum pemerintah mengambil keputusan pembubaran suatu ormas. HTI sendiri tak tinggal diam dengan langkah pemerintah mencabut status badan hukumnya. Mereka tengah bersiap untuk melayangkan gugatan atas surat keputusan Menteri Hukum dan HAM nomor AHU -30.AHA.01.08.2017 tentang pencabutan keputusan Menteri Hukum dan HAM nomor AHU - 00282.60.10.2014 tentang pengesahan pendirian perkumpulan HTI.
Samir Nasri mengakhiri masa baktinya selama enam tahun di Manchester City, kini ia akan bermain bersama Samuel Eto'o di klub Turki Antalyaspor. City telah mengonfirmasi kepindahan tersebut lewat akun Twitter resmi mereka, dan tak lama kemudian Antalyaspor juga telah mengumumkan kedatangan Nasri. Mantan pemain timnas Prancis itu menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan klub Super Lig Turki itu. Di sana ia juga akan kembali bermain bersama mantan rekan setimnya Jeremy Menez dan Johan Djourou. SIMAK JUGA : Samir Nasri Segera Pindah Ke Antalyaspor Nasri sebelumnya bergabung ke City setelah hengkang dari Arsenal dengan nilai transfer yang kabarnya mencapai £ 25 juta pada 2011. Pemain berusia 30 tahun itu berhasil menjuarai Liga Primer Inggris sebanyak dua kali dan satu trofi Piala Liga bersama The Citizens dalam 176 penampilannya. Akan tetapi Nasri tidak masuk dalam rencana manajer City Pep Guardiola musim lalu sehingga ia menjalani masa peminjaman ke Sevilla. Di tur pramusim City ke Amerika Serikat yang lalu ia kembali masuk skuat City, tapi dia lagi-lagi gagal mendapatkan tempat. Antalyaspor kian menunjukkan ambisinya, mereka telah merekrut beberapa pemain berpengalaman setelah finis di peringkat lima klasemen Super Lig musim lalu. Mantan gelandang Tottenham Hotspur Sandro telah didatangkan dari Queens Park Rangers pada Januari lalu, setelah itu Menez ( mantan winger AS Monaco, AS Roma, PSG, AC Milan, dan timnas Prancis ) dan Djorou ( mantan bek Arsenal dan Hamburg ) juga bergabung jelang bergulirnya musim ini. Legenda timnas Kamerun Eto'o, yang merupakan kapten Antalyaspor, sempat menjalankan peran sebagai pemain sekaligus manajer pada musim 2015 / 16.
Jakarta, CNN Indonesia - - Boyband populer asal Korea Selatan, EXO berhasil menjual 2,13 juta kopi albumnya sepanjang 2016. Itu merupakan gabungan album - album yang rilis sepanjang tahun. EXO punya setidaknya mengeluarkan empat album tahun ini. Berdasarkan rangkuman Osen via Naver, grup yang berada di bawah naungan SM Entertainment itu menjual sekitar 1,17 juta kopi dari album ke - tiga mereka yang bertajuk EX'ACT dan album repackaged setelahnya, LOTTO. Sedangkan album spesial musim dingin berjudul For Life telah terjual sebanyak 425 ribu kopi. Adapun Hey Mama! album mini perdana subunit yang dibentuk oleh tiga personel EXO -- Chen, Baekhyun, dan Xiumin -- EXO - CBX terjual sebanyak 276 ribu kopi. Album solo perdana Lay, personel EXO asal China yang berjudul Lose Control, berhasil terjual sebanyak 260 ribu kopi. Hasil itu juga dimasukkan rangkuman. Jika keseluruhan penjualan album EXO sepanjang 2016 itu ditotal, muncul angka 2,13 juta kopi album. Itu menunjukkan kekuatan grup yang beranggotakan Xiumin, Suho, Lay, Baekhyun, Chen, Chanyeol, D.O, Kai, dan Sehun itu. EXO telah terkenal sebagai grup yang dengan mudah menjual jutaan kopi setiap albumnya. Mereka sering memenangi penghargaan akhir tahun soal penjualan album sejak 2013. Mereka memenangi Album of The Year Award yang diberikan oleh Mnet Asia Music Awards selama empat tahun berturut-turut. Dengan penjualan masif album mereka tahun ini, EXO telah membuktikan kembali bahwa popularitas dan kekuatannya di industri musik K - pop masih ada. Tur konser ke - tiga EXO yang bertajuk ' EXO Planet #3 - The EXO'rDIUM ' telah memecahkan rekor sebagai musisi pertama yang menggelar enam pertunjukan berturut-turut di Gymnastic Stadium untuk proyek tunggal di Seoul. Mereka pun menyelenggarakan konser ke - 100 pada 11 Desember di Kyocera Dome, Jepang. Secara musikalisasi, para personel EXO telah membuat cabang proyek lain dengan berpartisipasi dalam berbagai kolaborasi. Baekhyun misalnya, berkolaborasi dengan penyanyi wanita Suzy dalam lagu Dream. EXO juga mengerjakan sebuah lagu berjudul Dancing King bersama pemandu acara sekaligus komedian kondang, Yoo Jae Suk, untuk proyek variety show Infinity Challenge. Produser SM Entertainment, Yoo Young Jin, dan D.O mengajak D.O berkolaborasi untuk lagu Tell Me ( What is Love ). Tak hanya itu, EXO juga membuat beberapa soundtrack untuk drama - drama hit tahun ini. Chen dan Punch berkolaborasi untuk lagu latar drama mega - hit Descendant of The Sun yang berjudul Everytime. Sedangkan EXO - CBX membuat lagu For You untuk drama Scarlet Heart : Goryeo. Terakhir, Chanyeol dan Punch menyumbangkan suaranya untuk soundtrack drama Goblin, bertajuk Stay With Me. Kesibukan personel EXO ditambah dengan proyek di dunia seni peran. D.O berakting dalam film My Annoying Brother dan webdrama Be Positive. Adapun Lay berpartisipasi dalam drama To Be A Better Man dan The Mystic Nine. ( rsa / rsa )
Jakarta, CNN Indonesia - - Menjadi juara itu direncanakan. Istilah Menpar Arief Yahya : Kemenangan itu direncanakan! Menjadi pemenang itu harus diupayakan. Keyakinan itulah yang dipegang oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman. Guna mencari " penerus " Desa Wisata Pentingsari yang menjadi juara dalam pengelolaan Desa Wisata berbasis masyarakat, Dinas Pariwisata pun mengadakan Festival Desa Wisata Kabupaten Sleman 2017. " Pemenang pada lomba desa wisata ini akan menjadi wakil Sleman dalam lomba desa wisata ke tingkat provinsi, " jelas Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Dra Hj Sudarningsih MSi. Sebanyak 22 Desa Wisata di Sleman yang telah " dipilih " Forum Komunikasi Desa Wisata Kabupaten Sleman diajukan sebagai peserta. Mereka dinilai Tim Juri yang terdiri dari Badan Promosi Pariwisata Sleman ( BPPS ), Dewan Kerajinan Nasional Daerah ( Dekranasda ) Sleman, Pusat Studi Pariwisata UGM, Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia ( APJI ) Sleman dan media. Dalam lomba Desa Wisata tahun 2017 ini, aspek kuliner dan suvenir khas ditekankan. Diharapkan dari Desa Wisata peserta lomba muncul kuliner dan suvenir khas berbahan lokal, berciri lokal dan berbasis masyarakat. Total 22 Desa Wisata peserta lomba tahun ini terdiri dari tiga kategori yaitu Desa Wisata Mandiri ( 4 ), Desa Wisata Berkembang ( 8) dan Desa Wisata Tumbuh ( 10 ). " Karena ini ingin mencari penerus Desa Wisata juara, maka Desa Wisata yang tahun kemarin sudah menjadi pemenang tidak diikutkan, " tambah Sudarningsih. Penjurian lomba Desa Wisata Sleman 2017 ini dimulai 1 November hingga 15 November. Juri lomba berkunjung ke desa-desa wisata yang dinilai. Unsur - unsur yang dinilai mencakup kuliner ( 20 % ), cenderamata ( 20 % ), pemanfaatan potensi ( 10 % ), SDM dan Lembaga Wisata lokal ( 10 % ), dukungan masyarakat ( 15 % ), prasarana pengunjung wisata ( 15 % ) dan perkembangan kunjungan wisatawan ( 10 % ). Kegiatan puncak acara lomba atau festival desa wisata ini akan dilakukan dalam satu acara. Dalam acara tersebut, para peserta lomba yang masuk nominasi diharapkan menampilkan keunggulan karya. " Yang diundang dalam acara puncak ini menjadi salah satu juaranya. Waktunya masih tentatif. Jadwal sekarang tanggal 23 November. Tapi, masih bisa berubah, " tandas Sudarningsih. Salah seorang juri, Guntur Eka Prasetya dari BPPS mengharapkan Desa Wisata yang ikut lomba terus meningkatkan manajemen pengelolaan desa. " Desa Wisata juga harus memiliki kepastian dalam soal harga paket wisata. Sehingga konsumen atau wisatawan bisa memiliki kepastian atau patokan jelas. Bahwa akan ada negosiasi atau komisi untuk tour agent, bisa dibicarakan sebelum wisatawan datang, " tegas Guntur.
Merdeka.com - Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman cukup memaklumi aksi tidak simpatik suporter Persib Bandung, Bobotoh. Namun, dia berharap aksi itu tidak terulang lagi di masa depan. Hari Sabtu ( 23 / 7 / 2017 ) kemarin, atmosfer Stadion Gelora Bandung Lautan Api ( GBLA ) membara. Sebab, stadion berkapasitas 38.000 penonton itu menggelar laga Clasico antara Persib melawan Persija. Seperti diberitakan sebelumnya, tensi laga tersebut panas dari awal sampai akhir. Permainan cukup keras diperagakan oleh kedua tim dan akhirnya sempat terjadi keributan di tengah dan di akhir laga. Insiden - insiden tersebut memicu Bobotoh berbuat tidak simpatik. Selain melemparkan botol ke lapangan, mereka juga sempat mengejar para pemain dan ofisial Persija saat menuju ke ruang ganti. " Mudah - mudahan selanjutnya tidak terjadi lagi. Saya mengetahui mereka terpancing dengan skor karena masih imbang belum menang padahal Bobotoh menuntut menang, " ujar Maman. " Saya mengerti manusiawi dia buat kesalahan dengan lempar - lempar atau tindakan lainnya. Namun cobalah di pertandingan selanjutnya jangan anarkis lagi, " sambungnya. Sebagai imbas dari aksi anarkis Bobotoh itu, Persija sampai memutuskan untuk tidak ikut dalam acara konferensi pers. Mereka juga harus dikawal aparat keamanan saat akan keluar stadion dan menaiki kendaraan taktis ( rantis ) milik polisi. Maman sendiri memiliki kedekatan emosional dengan para Bobotoh. Sebab, dia pernah lama menjadi pilar Persib dari tahun 2008 hingga 2013 silam. ( fit / pra )
Dublin ( ANTARA News ) - Jose Mourinho menegaskan nilai transfer Neymar ke Paris Saint - Germain yang bakal menciptakan rekor dunia sebenarnya " tidak mahal, " sebaliknya konsekuensi dari fee sang pemainlah yang membuatnya mahal. Neymar di ambang menuntaskan kontrak senilai 222 juta euro ke Paris setelah kemarin Barcelona mengungkapkan bahwa pemain Brasil itu ingin meninggalkan Nou Camp. Nilai transfer itu dua kali lipat dari uang yang dibelanjakan Manchester United guna mendapatkan Paul Pogba 12 bulan lalu. " Ketika kami membayar banyak untuk Paul, saya bilang dia tidaklah malah. Mahal adalah ketika orang masuk ke level tertentu dengan kualitas tertentu, saya kira Neymar akan mengalami yang sama, saya tak menganggap dia mahal, " kata Mourinho. " Saya kira dia menjadi mahal karena Anda punya pemain-pemain seharga 100 juta euro, 80 juta euro dan 60 juta euro, dan saya kira itulah masalahnya karena Neymar adalah salah satu dari pemain terbaik di dunia. " " Secara komersial dia sangat kuat dan PSG sudah mempertimbangkan hal itu, jadi saya tak menganggap masalahnya di Neymar, melainkan di konsekuensinya, " sambung dia dalam laman ESPN. Mourinho sendiri sudah mengeluarkan 150 juta euro selama musim ini untuk mendatangkan Victor Lindelof, Romelu Lukaku dan Nemanja Matic ke Old Trafford. Namun dia mengaku masih membutuhkan satu pemain lagi dan gelandang Inter Milan Ivan Perisic yang dia incar.
MADRID, JUARA.net - Para pemain Real Madrid ketiban rezeki nomplok. Hal tersebut sebagai buah atas prestasi yang mereka berikan kepada klub pada 2016 - 2017. Los Blancos menyudahi musim dengan raihan gelar ganda. Setelah memastikan titel juara Liga Spanyol pada laga pamungkas, skuat asuhan Zinedine Zidane melengkapinya dengan trofi Liga Champions. Gelar kompetisi Eropa didapat Madrid seusai menumbangkan Juventus 4 - 1 dalam laga final di Millennium Stadium, Wales, Sabtu ( 3 / 6 / 2017 ). Los Blancos lantas mengukir sejarah sebagai tim pertama yang mampu juara dua kali beruntun sejak Piala Champions berubah format menjadi Liga Champions. Prestasi tersebut membuat pihak klub mengucurkan bonus melimpah untuk anggota skuat. Menurut laporan Daily Mail, masing-masing pemain menerima 2 juta pounds atau sekitar Rp 29,9 miliar. Madrid pun mencatatkan rekor pemberian bonus terbesar di sepanjang sejarah sepak bola dunia. Sebenarnya tidak ada klausul soal bonus juara di dalam kontrak para pemain. Namun, Florentino Perez selaku presiden klub berinisiatif memberikan insentif atas kerja keras Cristiano Ronaldo cs. Kali terakhir Madrid memborong trofi liga dan Eropa sekaligus dalam satu musim adalah pada 1957–1958. Kala itu, Alfredo Di Stefano menjadi bintang kejayaan Si Putih dengan koleksi 38 gol di semua ajang.
Sea Limited, sebelumnya dikenal dengan nama Garena, baru saja melakukan penawaran saham perdananya atau Initial Public Offering ( IPO ) di New York Stock Exchange. Rencana IPO ini sebenarnya sudah terdengar sejak bulan Mei lalu, yang ditaksir akan memberikan penambahan modal senilai lebih dari 12 triliun rupiah. Tiga unit bisnis Sea yang banyak dikenal di Indonesia, yakni Garena ( untuk industri game ), AirPay ( untuk industri fintech ) dan Shopee ( untuk industri e - commerce ). Shopee menjadi salah satu yang paling signifikan posisinya di Indonesia. Menanggapi IPO Sea dan pengaruhnya terhadap operasional bisnis Shopee di Indonesia, DailySocial menghubungi Chris Feng, CEO Shopee. Chris meyakini bahwa akan banyak peluang baru yang hadir bersama IPO ini, termasuk untuk bisnis, performa karyawan dan kepercayaan pengguna. Chris menyampaikan sementara ini belum ada agenda khusus yang akan dilakukan Shopee menyusul IPO yang diumumkan beberapa waktu lalu. Fokus yang diinginkan Chris saat ini lebih soal   growth, bukan proposisi harga saham di grup perusahaannya. “ Operasional Shopee di Indonesia akan terus difokuskan untuk memastikan keberlanjutan pertumbuhan dan kesuksesan bisnis, dibandingkan perubahan harga saham harian. Harapan kami, para investor dapat dipandu dengan performa bisnis kami, dan menyadari kelebihannya, serta peluang besar yang akan hadir ke depannya, ” ujar Chris. Kendati demikian, tidak ditampik bahwa dengan bertanggarnya saham Sea di bursa maka akan berpengaruh memberikan penambahan modal bagi perusahaan, pun demikian untuk Shopee. Untuk itu sudah ada beberapa rencana yang akan digulirkan Chris untuk menguatkan pangsa pasar dan kinerja Shopee di Indonesia. “ Dengan adanya penambahan modal, kami dapat lebih menginvestasikan untuk pengembangan ekosistem, terkait pengembangan platform dan fitur, dan tentunya membantu penjual dalam mengembangkan bisnis mereka. Kami percaya hal ini juga merupakan cara yang unik bagi Shopee untuk menarik dan menjaga talenta - talenta terbaiknya, sehingga kami dapat terus memberikan pelayanan terbaik bagi pembeli dan penjual kami, ” imbuh Chris. Chris belum mau mengungkapkan secara detail realisasi pembaruan seperti apa dalam strategi bisnis dan penambahan fitur untuk Shopee. Yang jelas, sudah ada beberapa agenda yang disiapkan sebelum menutup tahun 2017 ini untuk Shopee Indonesia.
Jakarta, CNN Indonesia - - Narapidana bernama Aseng pengendali penyelundupan 1,2 juta butir narkotik jenis ekstasi dari Belanda telah mengakui perbuatannya kepada tim pemeriksa dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM. Setelah mengakui perbuatannya, Aseng langsung mendapatkan hukuman disiplin dari Dirjen Pemasyarakatan. " Ditindaklanjuti dengan hukuman disiplin berupa isolasi dan dipindahkan dari Lapas Batu ke Pasir Putih supaya tidak ada jejak yang tersisa. Tadi jam 14.30 WIB sudah dilakukan pemindahan dan selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan lanjutan, " kata Pelaksana tugas Dirjen Pemasyarakatan Kemenkumham Makmun di kantornya, Jakarta, Rabu ( 2 / 8 ). Keterlibatan Aseng dalam kegiatan penyelundupan ekstasi dari Belanda terungkap dari pengakuan seorang pria bernama Liu Kit Cung alias Acung. Nama Aseng disebut Acung kala menjalani interogasi setelah polisi menggerebek sebuah gudang di Jalan Raya Kali Baru, Kecamatan Paku Haji, Tangerang, Banten. Omzet jutaan ekstasi yang diselundupkan dari Belanda disebut bernilai Rp 600 miliar. Gambar tokoh kartun Minion terukir di atas pil ekstasi dengan berbagai warna mulai dari kuning, merah jambu, hijau, hingga biru. Besar satu pil ekstasi diperkirakan 0,5 milimeter dan berat 0,2 kilogram. " Kejadiannya harus ada yang bertanggungjawab. Pak Menteri telah mengambil tindakan tegas mencopot Kepala Satuan Pengamanan dan Kepala Lapas ( Batu Nusakambangan ). Mulai hari ini mereka diberhentikan dari jabatannya, " ujarnya. Menurut Makmun, penelusuran jaringan dan cara Aseng mendapatkan alat komunikasi serta mengendalikan penyelundupan masih dilakukan timnya. Ia berkata, masalah dalam menangani narapidana bandar dan pengguna narkoba memang kerap dihadapi. Sementara itu, Direktur Keamanan dan Ketertiban Dirjen Pemasyarakatan Kemkumham Sutrisman   mengatakan salah satu masalah dalam menangani narapidana ketersediaan sipir sebagai sumber daya manusia ( SDM ). " Kita akan selalu bilang kurang SDM. Mungkin hari ini bisa ( perbandingan sipir dan narapidana ) 1:62, rekomendasinya kan 1:20. Hari ini saja penghuni ( lapas ) sudah 225 ribu seluruh Indonesia sementara kamar 122 ribu, " ujar Sutrisman.
Jakarta, CNN Indonesia - - Kepolisian Negara Republik Indonesia ( Polri ) akan menggandeng Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan ( PPATK ) untuk menelusuri aliran dana pengelola grup Saracen   yang menyebar konten ujaran kebencian dan bernuansa suku, agama, ras, dan antargolongan ( SARA ) di media sosial. " Pekerjaan ini tidak bisa hanya dilakukan penegak hukum semata. Kami komunikasi dengan PPATK terkait aliran dana yang ada, " ucap Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Komisaris Besar Martinus Sitompul di Markas Besar Polri, Senin ( 28 / 8 ). Dia menjelaskan, hasil analisis PPATK akan memberikan gambaran utuh terkait sosok yang menjadi konsumen atau pemesan konten ujaran kebencian dan bernuansa SARA terhadap grup Saracen. Selain itu, hasil analisis PPATK dapat digunakan penyidik sebagai fakta hukum untuk proses penyidikan lebih lanjut. " Supaya penyidik ada gambaran utuh. Kalau ini adalah pemesanan tentu fakta yang ada diperoleh melalui aliran transaksi yang ada, " tutur Martinus. Dia menambahkan, Polri juga akan menggandeng Kementerian Komunikasi dan Informatika ( Kemenkominfo ) untuk mengawasi dan memblokir akun - akun media sosial yang terkait dengan grup Saracen. Di tempat terpisah, Ketua PPATK Kiagus Badarudin menyebut pihaknya siap menelusuri aliran dana grup Saracen jika memang diminta pihak Mabes Polri. Namun, menurut dia, sampai saat ini belum ada permintaan dari Mabes Polri untuk melakukan penelusuran tersebut. " Itu pasti kami laksanakan, " kata Kiagus di Kantor Kemenko Polhukam, Senin ( 28 / 8 ). Pengelola grup Saracen melakukan koordinasi lewat dunia maya. Meski demikian Kiagus mengklaim PPATK tetap dapat menelusuri aliran dananya, termasuk aliran dana para konsumen atau pemesan konten di Saracen. " Ya kalau ada aliran transaksi ya bisa, konsumennya siapa saja, pasti kan dia membayar pada suatu rekening. Dari rekening itu tinggal kami telusuri, " ujarnya. Tiga orang pengelola grup Saracen ditangkap Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim di tiga tempat berbeda di rentang waktu 21 Juli hingga 7 Agustus. Ketiganya berinisial JAS ( 32 ), MFT ( 43 ), dan SRN ( 32 ). Mereka ditangkap dengan dugaan menyebarkan ujaran kebencian lewat Saracen. Ketiga dalang Saracen   itu dijerat dengan Undang - undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik ( UU ITE ).
Rimanews – Bintang Lady Gaga tengah bersinar terang tahun ini. Puncaknya, Mother Monster itu dipercaya untuk naik panggung halftime Super Bowl tahun depan, ajang yang paling banyak ditonton warga Amrik. Bagi para musisi, bisa tampil di atas panggung Super Bowl merupakan sebuah prestasi dan memberi prestise tersendiri. Tak hanya itu, sebelumnya pemilik nama asli Joanne Angelina Germanotta itu juga merilis album baru setelah 3 tahun vakum. Yang didahului dengan merilis single Perfect Illusion, lagu andalan dari album anyarnya, yang diberi judul Joanne Selain sibuk bermusik, kemampuan aktingnya juga tengah dijajal. Sukses diganjar penghargaan setelah perdana membintang serial televisi American Horror Story : Hotel, ia dipercaya Bradley Copper untuk membintangi film layar lebar debutnya sebagai sutradara. Sayangnya karir yang cemerlang ini tak sejalan dengan kehidupan pribadinya yang tengah suram. Setelah setahunan bertunangan, kisah asmaranya dengan aktor sekaligus bintang salah satu video klipnya, Taylor Kinney, kandas. Ditolak Adele, Diterima Lady Gaga Tawaran naik panggung Super Bowl mampir dulu ke Adele sebelum Lady Gaga. Dengan alasan bukan penyanyi yang jago menari, Adele menolak tawaran tersebut. Lantas, santer digadang - gadang jika Lady Gaga yang naik panggung Super Bowl. Tak berapa lama, penyanyi 30 tahun itu pun memberikan konfirmasi soal keterlibatannya dalam salah satu perhelatan terbesar negeri Paman Sam itu yang rencananya dilangsungkan pada 5 Februari 2017 di Stadion SRG, Houston, Texas. “ Mungkin saya terlalu sentimental. Tapi, saya menangis begitu keras, ” kata Lady Gaga yang masih belum percaya dirinya tampil di Super Bowl, seperti dilansir IBTimes. Lady Gaga yang sudah mengimpikannya sejak berumur 4 tahun, menjanjikan penampilannya nanti bakal spektakuler. “ Malam tersebut akan spesial. Bagi saya ini tentang menyatukan penggemar dan orang-orang yang umumnya tak berkumpul bareng, ” terangnya lebih lanjut. Karena sudah berkali-kali digelar, tantangan yang dihadapinya, menurut Lady Gaga, untuk menyajikan penampilan yang berbeda. Album Anyar Rilis Akhir Oktober Tak hanya sibuk menyiapkan diri untuk aksinya di panggung Super Bowl, Lady Gaga juga disibukkan dengan promosi album anyarnya, Joanne. Setelah merilis ARTPOP pada 2013, bulan ini, tepatnya 21 Oktober, ia merilis album anyarnya, Joanne. Judul album yang diambil dari nama tengahnya yang juga nama dari bibinya. Ada 11 lagu yang dikemas dalam album standar, sementara 14 lagu pada edisi deluks. Tak sendiri, Lady Gaga berkolaborasi dengan banyak musisi ternama seperti Mark Ronson dan Beck dalam Joanne. Bulan lalu, ia sudah meluncurkan klip dari lagu yang menjadi andalan dari album tersebut, Perfect Illusion. Lady Gaga membantah lagu barunya Perfect Illusion mengenai mantan tunangannya Taylor Kinney. Lagu tersebut bercerita tentang perasaan yang pernah dialami banyak orang, termasuk dirinya. “ Perasaan itu tak hanya saya saja yang mengalaminya, juga banyak orang lain yang pernah menjalin cinta. Saya tidak akan pernah menggunakan lagu saya atau publik untuk menyakiti orang yang sangat saya cintai, ” tegasnya, seperti dilansir laman Ace Showbiz. Untuk syuting klip terbarunya itu, Lady Gaga rela pergi ke gurun di pinggiran Los Angeles dan menghabiskan dua hari di sana. Bayaran yang kurang disebut - sebut sebagai penyebab istri Jay Z batal berperan dalam film debut Bradley sebagai sutradara. Sejak dipastikan berlakon dalam film A Star is Born, Lady Gaga dan bintang American Sniper itu makin akrab. Setelah terlihat makan malam bareng, beberapa waktu lalu keduanya terekam kamera paparazzi berbelanja bareng di supermarket di Malibu. Mereka menggunakan truk Bronco milik Lady Gaga menuju dan meninggalkan lokasi. Rehat Sejenak dari Hubungan Cinta Karir yang moncer tak sejalan dengan perjalanan cintanya yang berakhir pada Juli lalu. Setelah 5 tahun bersama, Lady Gaga dan Taylor Kinney sepakat mengakhiri kisah cinta mereka. Padahal, lelaki yang pernah membintangi klip Lady Gaga itu, sudah melamarnya pada Valentine tahun lalu. Santer disebut segera menikah, namun lonceng pernikahan itu tak kunjung berdentang. Lagu anyarnya Perfect Illusion disebut - sebut tentang hubungannya dengan sang mantan tunangan. Penggalan lirik dalam lagu tersebut seperti " It wasn't love, it wasn't love/ It was a perfect illusion ( Perfect illusion)/ Mistaken for love, it wasn't love/ It was a perfect illusion ( Perfect illusion)/ You were a perfect illusion, " membuat banyak penggemarnya berspekulasi jika Lady Gaga berkisah tentang Taylor.
JAKARTA ( Pos Kota ) - Polisi, petugas pemadam kebakaran dan Satpol PP masih mengevakasu Jembatan Penyeberangan Orang ( JPO ) di Pasar Minggu, Jakarta Selatan yang roboh Sabtu petang. Kabar sementara enam orang luka dan sudah dilarikan ke rumah sakit terdekat. Akibat JPO itu rubuh arus lalulintas di sekitar Pasar Minggu macet total, baik dari arah Lenteng Agung ke Pancoran atau sebaliknya. Polisi berharap pengendara mencari jalan alternatif. Belum diketahui penyebab mengapa jembatan itu rubuh. Hanya saja kejadiannya waktu hujan turun deras tiba-tiba atap rubuh dan orang yang sedang menyebrang. Akibatnya ada yang luka-luka. ( adji )
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan Indonesia memiliki kekuatan untuk menangkal sentimen negatif global. Pasalnya, perekonomian Indonesia sudah dirancang untuk menangkal adanya perlambatan ekonomi. " Pertama, defisit anggaran Indonesia dari APBNP relatif rendah jika dibandingkan dengan negara berkembang lainnya, " kata Sti saat ditemui di kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat, Selasa ( 8 / 11 / 2016 ). Menurutnya, rendahnya defisit anggaran Indonesia bisa menjadi jurus jika perekonomian nasional terserang sentimen negatif dari luar negeri. Salah satunya, adalah kenaikan suku bunga the Fed. Kedua, lanjut Sri, dari sisi perbankan telah terjadi koordinasi antara Otoritas Jasa Keuangan dan Bank Indonesia   untuk menghadapi sentimen global tersebut. " Dari perbankan saya rasa OJK dan Bank Indonesia akan melakukan koordinasi untuk melihat kemampuan dari neracanya kalau terjadi adanya perubahan kegiatan ekonomi ataupun sentimen, " katanya. Ketiga, dari sektor Mikro, reformasi perizinan berusaha di Indonesia mendapat pengakuan dari seluruh dunia. Hal itu, memberikan kepercayaan diri cukup besar terhadap sentimen negatif. Keempat, dari sektor riil pemerintah telah melakukan perbaikan dari sisi belanja. Memang, belanja pemerintah turun pada kuartal III 2016, namun akan membaik pada kuartal IV 2016. " Dari sisi ekonomi riil, ekonomi Indonesia kemarin pertumbuhan ekonominya relatif cukup baik, yang dianggap titik-titik untuk diperbaiki belanja pemerintah, karena kuartal III dilakukan penyesuaian pada APBN. Tapi itu secara seasonal, tapi pada kuartal IV akan ternetralisir, " ungkapnya. Kendati demikian, pemerintah diharapkan bisa konsistem untuk menjaga pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap tumbuh. Agar perekonomian Indonesia bisa berjalan dengan baik.
Polres Jakarta Selatan akan melakukan gelar perkara untuk kasus ujaran kebencian ( hate speech ) yang dilakukan oleh musisi Ahmad Dhani. Gelar perkara tersebut, rencananya akan digelar pada Jumat ( 10 / 11 ). " Ya minggu ini mau gelar perkara, mudah-mudahan Jumat ini, " ujar Kapolres Jakarta Selatan Kombes Iwan Setiawan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu ( 8 / 11 ). Hingga saat ini polisi belum dapat menentukan tersangka dalam kasus hate speech tersebut. Ahmad Dhani sendiri telah diperiksa di Mapolres Jakarta Selatan pada 10 Oktober, namun masih berstatus sebagai saksi. " Kan gelar perkara saja belum, saya belum bisa bicara ( soal tersangka ). Ya, selesai minggu ini, sekalian menetapkan status, tapi nanti ya kan belum gelar perkara, enggak bisa sembarangan, ini kan menyangkut masalah nasib orang, " jelas Iwan. Kasus ini bergulir di kepolisian bermula ketika 6 Maret 2017, Ahmad Dhani menuliskan kicauannya yang mengandung ujaran kebencian di akun twitter miliknya, @ahmaddhaniprast. " Siapa saja yang dukung penista agama adalah bajingan yang perlu diludahi mukanya - ADP, " tulis Dhani. Salah satu pendukung Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok ) pun tersinggung atas cuitan tersebut. Jack Boys Lapian yang merupakan pendiri BTP Network melaporkan kicauan Dhani ke Polda Metro Jaya pada 9 Maret lalu.
Setelah lama dinanti, Yamaha akhirnya buka suara soal harga Xmax 250 untuk pasar Indonesia. GM Aftersales and PR PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ( YIMM ) M. Abidin mengungkapkan bahwa matik seperempat liter itu dibanderol Rp 55 juta. Namun sayang, ia enggan berkomentar soal waktu rilis Yamaha Xmax 250. Adapun di IIMS 2017 Yamaha Xmax 250 hanya dipamerkan untuk unit display saja. " Sebentar lagi ( launching ), " kata Abidin kepada kumparan ( kumparan.com ), Kamis ( 4 / 5 ). Sebelumnya Yamaha Indonesia sudah mendistribusikan Xmax 300 untuk pasar Eropa. Sementara di Indonesia baru menjaring konsumen lewat inden online. Di situ mereka berhasil menampung 400 pemesan. Yamaha Xmax 250 menggunakan mesin satu silinder, empat tak, SOHC, berpendingin udara yang menjanjikan tenaga 16,8 kW pada 7.000 rpm dan torsi 24,3 Nm pada 5.500 rpm. Dia punya rem cakram di depan dan belakang dengan fitur anti - lock braking system ( ABS ). Baca juga : Video : Membedakan Yamaha XMAX Versi Eropa dan Indonesia Untuk fiturnya, motor yang diproduksi di Pulogadung ini menganut kunci keyless, speedometer full digital, lampu utama LED, serta menggunakan ban tubeless dengan proful 110 / 70 di depan dan 130 / 70 di belakang. Yamaha Xmax memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebanyak 6,6 liter dan ruang bagasi di balik jok yang bisa mengakomodasi dua helm. Harga Xmax 250 ini bisa dibilang lebih murah dibandingkan R25 yang dipatok Rp 56,2 juta. Sementara itu, Yamaha Xmax 250 sendiri memiliki lawan dari Taiwan, Kymco. Mereka menawarkan Downtown 250i yang dijual dengan harga lebih mahal yakni Rp 68 juta. " Kemungkinan bulan depan kami mulai inden, harga yang disebutkan ( Rp 55 juta ) untuk on the road Jakarta, " ujarnya. Baca juga : Soal Waktu Peluncuran dan Harga Yamaha XMAX 250 di Indonesia
Cokelat, siapa yang tak menyukai camilan manis ini? Agaknya cukup sulit untuk menemukan orang yang tidak menyukai cokelat. Selain rasanya yang manis dan bertekstur lembut, cokelat juga dianggap sebagai obat untuk mengembalikan mood seseorang. Mungkin belum banyak yang tahu jika cokelat ternyata masih memiliki manfaat kesehatan lainnya. Mulai dari meningkatkan daya ingat serta kecerdasan, hingga dipercaya mampu memperpanjang usia seseorang. Bagi kamu yang penasaran mengenai manfaat cokelat untuk tubuh, kumparan ( kumparan.com ) telah merangkum sederet alasan yang membuktikan bahwa cokelat baik dikonsumsi secara rutin. Apa saja? 1. Cokelat Meningkatkan Kecerdasan Sebuah penelitian baru-baru ini menyebutkan bahwa mengkonsumsi cokelat minimal satu kali seminggu dapat meningkatkan daya ingat seseorang. Kandungan yang terkandung di dalam kakao dipercaya dapat mengurangi risiko pikun pada orang dewasa yang berusia 50 hingga 69 tahun. Jenis antioksidan flavonol yang ditemukan dalam cokelat bisa meningkatkan sirkulasi darah pada area otak, sehingga hal ini akan berdampak baik pada kecerdasan seseorang. 2. Cokelat Meningkatkan Kesehatan Selain meningkatkan kecerdasan, cokelat juga bermanfaat bagi kesehatan. Hal ini karena kandungan kakao pada cokelat dianggap mampu menurunkan tekanan darah, terutama jenis dark chocolate yang memiliki kandungan kakao lebih banyak. Sebuah penelitian pada tahun 2012 lalu bahkan menyatakan hal tersebut, namun hingga saat ini para peneliti masih mencari bukti lain untuk membuktikan korelasi kakao dengan kesehatan seseorang. 3. Cokelat Meningkatkan Konsentrasi Untuk membuktikan hal ini, para peneliti menyarankan kamu untuk mengkonsumsi cokelat di sore hari saat gula darah pada tubuh sedang menurun. Cokelat dikemas dengan indeks glikemik yang cukup rendah dan mampu memberikan energi pada tubuh lebih lama. Dibandingkan dengan cornflakes, indeks glikemik pada cokelat lebih rendah, sehingga tidak akan menaikkan gula darah terlalu cepat. 4. Cokelat Meningkatkan Nafsu Makan Selain itu, cokelat juga bisa meningkatkan nafsu makan karena mengandung cannabinoid, suatu senyawa yang diketahui dapat mempengaruhi hipotalamus ( bagian otak yang mengendalikan rasa lapar ). Mungkin cokelat tidak baik dikonsumsi kamu yang sedang menjalani diet ketat, tapi justru baik bagi mereka yang mengalami penurunan nafsu makan. 5. Cokelat Meningkatkan Kewaspadaan Cokelat tentu menjadi camilan yang baik bagi kamu yang sedang merasa lalai akhir-akhir ini. Hal ini karena cokelat mengandung stimulan yang disebut theobromine, suatu zat yang mirip dengan kafein. Theobromine dipercaya mampu memberikan efek yang sama dengan kafein, yaitu membuat kamu lebih waspada. Namun perbedaannya, zat ini tidak akan membuat konsumen menjadi gugup. Kandungan kafein pada cokelat pun tidak sebanyak kopi, yaitu hanya 1 mg saja dalam 3 batang cokelat.
Jakarta, CNN Indonesia - - Anggota tim penguatan pendidikan karakter Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Djoko Saryono mengatakan tidak tepat jika masyarakat hanya menyalahkan guru di sekolah ketika anak berperilaku tidak baik. Menurut dosen Universitas Negeri Malang itu, tidak hanya guru yang harus bertanggung jawab, melainkan orang tua dan tetangga atau masyarakat juga memiliki andil dalam menjaga anak agar tidak berperilaku yang tidak semestinya. " Antara guru dan yang lain ( orang tua dan masyarakat ) itu harus menjadi satu kesatuan. Tidak sektor-sektor yang berbeda, " tutur Djoko saat diskusi di kantor Kemdikbud, Jakarta, Selasa ( 1 / 8 ). Dia mengakui sejak dulu pola pembelajaran di sekolah masih terpaku kepada guru seorang. Dengan kata lain, guru seolah diberi beban yang berat oleh orang tua untuk mengawasi perkembangan mentalitas anak. Atas anggapan tersebut, dia sangat tidak setuju. Menurut Djoko, pertumbuhan kecerdasan dan mental anak tidak tepat jika hanya ditopang oleh guru di sekolah saja. " Memberesi masalah yang besar ini ditumpukkan satu-satunya kepada guru itu tidak akan beres, " kata Djoko. Djoko mendorong Kemdikbud agar benar-benar mengubah pola pengajaran kepada anak-anak. Djoko menerangkan, apabila guru tetap jadi figur dominan, maka selamanya anak-anak akan mendapat pendidikan yang kurang cukup untuk perkembangan kecerdasan dan mental. " Saya kira sekarang tidak memadai. Jadi antara sekolah, keluarga, dan masyarakat itu jadi satu kesatuan. Sistemik, " lanjut Djoko. Hal serupa disampaikan pegiat pendidikan karakter Yayasan Cahaya Guru, Henny Supolo. Menurut dia, saat ini guru masih diidentikkan sebagai orang yang bertanggung jawab apabila anak mendapat prestasi yang kurang memuaskan atau berperilaku yang kurang baik. " Kita tahu apa pun yang terjadi yang disalahkan adalah guru, " kata Henny. Stereotip seperti itu, lanjut Henny, sudah seharusnya ditinggalkan oleh masyarakat khususnya orang tua murid yang menitipkan anaknya ke sekolah untuk menuntut ilmu. Menurut Henny, kesuksesan tumbuh kembang anak dari segi kecerdasan mau pun mentalitas adalah tanggung jawab orang tua, guru di sekolah, dan masyarakat. Ia beranggapan tidaklah tepat bila hanya guru yang dibebankan atau diminta pertanggungjawaban apabila anak melakukan hal-hal yang kurang baik. " Misalnya guru sudah beres, kalau di rumah beda, akan beda lagi hasilnya. Guru sudah beres, di masyarakat ada kekerasan, akan beda lagi hasilnya, " kata Henny.
Jakarta, CNN Indonesia - - Simple Plan punya cara khusus menyambut Natal. Kalau keluarga lain merencanakan makan malam dan menghias pohon Natal, grup band asal Kanada itu merilis lagu baru. Berdasarkan keterangan pers yang diterima CNNIndonesia.com, Simple Plan merilis lagu Natal berjudul Christmas Every Day. Lagu itu sudah tersedia di hampir semua platform musik digital. Melalui lagu itu, Simple Plan bernostalgia ke masa lalu saat pertama rilis musik. “ Rilis resmi pertama kami sebagai band adalah sebuah lagu berjudul My Christmas List, ” kata mereka dalam pernyataan resminya. Lagu itu dirilis pada 2001. Dengan adanya dua lagu Natal dalam 15 tahun, Simple Plan menyatakan mereka menyukai musik untuk liburan. “ Lagu Natal terbaru dari kami untuk menyambut liburan tahun ini! Setelah 15 tahun, kami merasa ini merupakan saat yang tepat bagi sebuah lagu baru. Dan kami tak sabar memperdengarkannya pada para penggemar! ” ujar mereka antusias, melalui surat elektronik. Natal memang punya artis khusus bagi Pierre Bouvier, David Desrosiers, Chuck Comeau, Sébastien Lefebvre, dan Jeff Stinco. Sejak kecil, mereka selalu antusias menyambutnya. Bahkan Natal adalah masa yang paling mereka nantikan selama satu tahun. Mereka ingin semagat itu juga dirasakan penggemarnya, melalui lagu. “ Inspirasi untuk lagu ini datang dari imajinasi bagaimana rasanya bila kita dapat menjaga semangat Natal dan liburan terus ada sepanjang tahun, ” ujar mereka soal lagu barunya. Simple Plan berharap, penggemar menyukai lagu yang menjadi kelanjutan album ke - lima Taking One for the Team itu. “ Semoga kalian mengalami liburan yang fantastis! ” lanjut mereka. Selain merilis lagu Natal, band pelantun Untitled yang baru beberapa bulan lalu konser di Indonesia itu juga mengeluarkan video klip untuk lagu Perfectly Perfect yang berada di album terbarunya. Melalui siaran pers yang sama dikatakan, video klip itu mencapai rekor. “ Video menyentuh ini merupakan video yang paling cepat populer dari band ini sampai saat ini, ” demikian disampaikan. Penontonnya di YouTube mencapai 500 ribu kali hanya dalam waktu tiga hari. Disebut - sebut, video itu membuat penontonnya tersentuh dan penuh cinta. Hingga berita ini diturunkan, penontonnya sudah mencapai lebih dari 1,1 juta. Simple Plan merupakan band yang dibentuk sejak 1999 dan pernah mengalami masa jaya pada 2000 - an. Musik mereka dideskripsikan sebagai pop punk oleh banyak orang. Meski usianya sudah 15 tahun, band pemenang Teen Choice Awards 2005 itu tetap rutin menelurkan album. ( rsa / rsa )
Persaingan memperebutkan gelar juara makin sengit setelah Bali United menjaga asa mereka dengan mengalahkan PS TNI 2 - 1 di Stadion Dipta Gianyar, Jumat ( 20 / 10 ) malam WIB, pada pekan ke - 30 Liga 1 2017. Kemenangan tersebut membuat Bali United kini mengoleksi nilai 58, dan terpaut satu angka dari pemuncak klasemen sementara Bhayangkara FC. Sedangkan upaya PS TNI untuk lepas dari ancaman degradasi menjadi berat, karena selisih poin mereka dengan pemuncak zona merah, Perseru Serui, tetap terpaut lima. Babak pertama Bali United dan PS TNI memeragakan permainan terbuka sejak peluit kick-off ditiupkan wasit. Namun laga baru berjalan dua menit, tim tamu mampu membuka keunggulan lebih dulu lewat eksekusi penalti Elio Martins. Hadiah penalti diberikan wasit setelah bek Ahn Byung Keon melanggar Ahmad Nufiandani. Tersentak dengan gol cepat PS TNI, Bali United langsung menggeber permainan mereka. Serangan bertubi-tubi dilancarkan ke pertahanan lawan. Peluang diperoleh Fadil Sausu lewat tendangan dari luar kotak penalti, namun belum membuahkan hasil. Bali United kembali mendapatkan kans untuk menyamakan kedudukan di menit ke - 35. Penjaga gawang Teguh Amiruddin memperlihatkan performa mengesankan untuk menepis sepakan Irfan Bachdim. Petaka menghampiri Bali United menjelang babak pertama berakhir. Pada menit ke - 44, umpan Ricky Fajrin dari sisi kiri serangan diselesaikan tandukan Sylvano Comvalius untuk menaklukkan kiper PS TNI. Selang tiga menit kemudian, Stefano Lilipaly dilanggar M Kasim Slamet di kotak terlarang, sehingga wasit menunjuk titik putih. Bali United menutup babak pertama dengan keunggulan 2 - 1 lewat eksekusi penalti Comvalius. Babak kedua Permainan terbuka tetap diperagakan Bali United dan PS TNI di babak kedua. Tuan rumah berusaha memperlebar keunggulan dari lawannya, sementara The Army ingin menyamakan kedudukan. Bali United yang mengandalkan serangan dari sektor sayap mendapatkan peluang pada menit ke - 50. Hanya saja, sepakan Lilipaly masih belum menemui sasaran. Gawang PS TNI pun masih aman. Ancaman kembali diberikan Bali United pada menit ke - 70, Lilipaly merangsek dari sisi kanan, dan melepaskan umpan lambung. Miftahul Hamdi yang berdiri bebas menyambut bola dengan sundulan sambil menjatuhkan diri, tapi dapat ditepis Teguh. Permainan agresif Bali United membuat lini belakang PS TNI bekerja keras. Pada menit ke - 73, Comvalius hampir saja membuat hat-trick. Sayangnya, gol Comvalius dianulir wasit, karena dianggap berada dalam posisi off - side terlebih dulu. Selepas laga berjalan 80 menit, Bali United berada di bawah tekanan. Bahkan PS TNI nyaris menyamakan kedudukan di menit ke - 89 ketika tendangan Nufiandani tidak bisa dibendung I Made Wardhana. Beruntung I Gede Sukadana bisa menghalau bola, dan skor 2 - 1 tetap bertahan hingga peluit panjang ditiupkan wasit. Bali United : Wawan Hendrawan; Ricky Fajrin, Ahn Byung Keon, Agus Nova, Hasim Kipuw, Fadil Sausu, Taufiq, Marcos Flores, Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, Sylvano Comvalius. Cadangan : I Made Wardhana; Felsianus Bate, Abdul Rahman Sulaiman, Nick Van Der Velden, I Gede Sukadana, Miftahul Hamdi, Yabes Roni. Pelatih : Widodo Cahyono Putro Barito Putera : Teguh Amiruddin; Abduh Lestaluhu, Ganjar Mukti, Izmy Yaman Hatuwe, Manahati Lestusen, Redouane Zerzouri, Wawan Febrianto, Muhammad Kasim Slamat, Ahmad Nufiandani, Roni Sugeng, Elio Martins. Cadangan : Dhika Bayangkara; Franklin Anzite, Safrial Irfandi, Guntur Triaji, Erwin Ramdani, Sansan Fauzi, Gustur Cahyo Putro. Pelatih : Rudy Eka Priyambada
Pemerintah mendorong manufaktur otomotif untuk mendirikan pusat riset dan pengembangan produknya atau R&D di Indonesia. Sehingga, tak cuma menjadi basis produksi, Indonesia juga bisa menjadi basis produk. Menurut Dirjen Industri Mesin Alat Transportasi dan Elektronika ( Ilmate ) Kementerian Perindustrian I Gusti Putu Suryawirawan, R&D merupakan jantung dalam sebuah industri. Di mana, R&D itu sendiri menjadi bagian dari siklus dari sebuah produk yang dipasarkan. " Beda dengan prakarya. Kalau prakarya bikin sekali, besok bikin yang lain enggak apa-apa. Industri harus berpikir sampai ke arah manufaktur. Dari R&D, prototyping, produksi, dipasarkan, kemudian ada tanggapan dari konsumen, balik lagi ke R&D, " kata Putu saat ditemui seusai perayaan produksi 5 juta unit pabrik Daihatsu dan pusat R&D di Kawasan Industri Suryacipta, Karawang Timur, Jawa Barat. Dengan hadirnya pusat R&D di Indonesia, otomatis segala keluhan dari konsumen akan lebih cepat disampaikan. " Selama ini kalau ada konsumen yang kurang puas, tanggapannya dilempar ke Jepang. Tunggu lagi, ada delay dan jeda waktu. Kalau sekarang lempar ke sini, dalam waktu dekat sudah bisa diselesaikan, " imbuhnya. Pemerintah berupaya agar manufaktur otomotif turut mendirikan pusat R&D di Indonesia. Kemenperin tengah memikirikan insentif agar banyak pabrikan yang turut mendirikan fasilitas tersebut. " Dengan adanya insentif, nanti merek-merek lain juga akan mengikuti, " katanya. Sementara itu, PT Astra Daihatsu Motor ( ADM ) mengkalim menjadi manufaktur otomotif di Indonesia yang memiliki pusat R&D dengan fasilitas terlengkap dan terbesar di Indonesia. Fasilitas yang dibangun secara bertahap sejak 2011 itu punya fasilitas Design Building dan Engineering Building, serta Test Course yang lengkap. Di sini, Daihatsu bisa melakukan uji coba produk pada area pengetesan yang mewakili 24 kondisi jalan Indonesia, 4 tipe tanjakan, test banjir, dan lumpur dengan luas area 25 Hektare.
Jakarta ( ANTARA News ) - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan dulu semua pribumi ditindas dan dikalahkan, kini saatnya kita menjadi tuan rumah di negeri sendiri. " Jangan sampai Jakarta seperti dituliskan dalam pepatah Madura, itik yang bertelor, ayam yang mengerami, kita yang bekerja keras merebut kemerdekaan kita, " kata Anies dalam pidato politiknya di Balaikota Jakarta, Senin. Warga harus merasakan manfaat kemerdekaan. Ini Jakarta, bisa menjadi layaknya sebuah aplikasi Pancasila. Jakarta bukan sekadar kota tapi dia ibukota, katanya. " Pancasila harus menjadi kenyataan di ibukota. Silanya harus dirasakan dalam keseharian. Indonesia bukan negara berdasarkan atas satu agama, tapi Indonesia bukan negara antiagama. Ketuhanan layaknya menjadi landasan sebagaimana sila utama Pancasila, " kata Anies. Prinsip ini diwujudkan dalam ranah kemanusiaan. Tanpa ada yang terpinggirkan, katanya. " Karena itu kita hadirkan, Jakarta yang manusiawi dan beradab. Sila kedua kemanusiaan yang adil dan beradab, " kata Anies. Dia menambahkan kita seringkali melewatkan persatuan. Persatuan dan keguyuban diwujudkan. " Kita runtuhkan sekat - sekat antara ruang yang berkemampuan ekonomi. Mari kita wujudkan Jakarta yang bersatu. Dalam wujudkan prinsip itu kita kembalikan musyawarah sebagai tradisi, sesuai sila keempat, " kata Anies.
Jakarta, CNN Indonesia - - Pemain termahal Arsenal, Pierre - Emerick Aubameyang dianggap tidak siap tampil ketika The Gunners menjamu Everton di Stadion Emirates, Sabtu ( 3 / 2 ) waktu setempat, dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2017 / 2018. Pelatih Arsenal Arsene Wenger menyatakan pemain yang baru didatangkan dari Borussia Dortmund dengan harga £ 56 juta itu dalam kondisi sakit. " Saya harus memeriksa seperti apa kondisi fisiknya sekarang dan apa yang dia rasa. Dia mengalami demam, jadi dia tidak dapat mengikuti latihan, " ujar Wenger dalam konferensi pers jelang laga. " Dia telah memulai latihan kemarin, tetapi tidak mengikuti latihan secara keseluruhan. Saya harus memeriksa kondisinya dengan tim medis, " sambungnya seperti dikutip dari skysports. Terlepas dari kondisi kesehatan Aubameyang, Wenger menilai pemain barunya itu akan menemukan tantangan tersendiri dalam mengarungi kompetisi Liga Primer Inggris. " Liga Primer adalah tantangan bagi pemain besar saat ini. Di situ lah para pemain ingin bermain. Saya sudah mengenalnya sejak lama dia telah bermain menghadapi Arsenal dalam banyak kesempatan, " ucap Wenger. " Dia suka cara kami bermain sepak bola dan saya percaya dia membutuhkan tantangan baru. Kami satu-satunya yang bisa menawarkan itu kepadanya, " lanjut Wenger. Aubameyang menjadi pemain baru Arsenal setelah Henrikh Mkhitaryan, yang juga merupakan mantan pemain Borussia Dortmund. Kondisi kesehatan Aubameyang juga membuat rencana reuninya dengan Mkhitaryan di atas lapangan bakal tertunda. Pada putaran pertama musim 2017 / 2018 bersama Dortmund, Aubameyang berhasil mencetak 24 gol dalam 24 pertandingan. ( bac )
Manajer Manchester United Jose Mourinho mengaku tidak akan menghalang-halangi pemainnya yang ingin meninggalkan klub di bursa transfer Januari. Asalkan harganya sesuai, Mourinho akan mempersilakan pemain tersebut untuk hengkang. Henrikh Mkhitaryan dan Luke Shaw menjadi sejumlah pemain yang dikaitkan dengan pintu keluar Old Trafford setelah kesulitan bermain reguler di musim ini. Bukan tidak mungkin apabila keduanya bakal dijual United pada jendela transfer musim dingin. “ Ya, asalkan harganya sesuai. Setiap pemain memiliki harga, ” kata Mourinho ketika ditanya apakah akan berencana melepas pemainnya bulan depan. “ Jika seorang pemain tidak bahagia dan terdapat tawaran yang menurut kami bagus, seperti yang terjadi dengan Memphis [ Depay ] dan Morgan [ Schneiderlin ], maka saya tidak akan berkata tidak, ” ungkapnya. Selain menjual pemain, Mourinho mungkin saja menginginkan pemain baru pada Januari mendatang. United dikabarkan menginginkan bek pelapis setelah Eric Bailly masih akan menepi selama tiga bulan akibat cedera engkel. Namun, manajer asal Portugal itu mengaku tidak terlalu berminat untuk merekrut amunisi anyar di pertengahan musim. “ Saya tidak suka membeli pemain di jendela transfer Januari, ” imbuhnya. Mourinho saat ini sedang mempersiapkan timnya untuk melakoni partai tandang kontra West Bromwich Albion, Minggu ( 17 / 12 ) esok.
Setelah sukses menggelar Konser Tanda Mata untuk diva pop Ruth Sahanaya pada 2016 lalu, musisi Glenn Fredly kembali menggelar sebuah konser tanda mata yang ia persembahkan untuk salah satu band legendaris di Indonesia, Slank. Konser #TNDMT Glenn Fredly untuk Slank akan diselenggarakan kurang lebih dua minggu lagi, tepatnya pada 30 September 2017, di Gandaria City Hall, Jakarta Selatan. Beberapa musisi dari berbagai genre musik akan turut memeriahkan konser ini. Beberapa di antaranya adalah Tompi, Bertha, Kelompok Penerbang Roket ( KPR ), hingga Mondo Gascaro. Pria berusia 41 tahun tersebut memiliki alasan tersendiri dalam memilih beberapa kolaborator dalam konsernya kali ini. " Kalau milih Tompi dan Bertha, gue berpikir ini akan menarik buat dia eksplorasi sendiri, ngebayangin Tompi sama Bertha ada satu panggung bawain karya Slank, pasti mereka jadi akan punya narasi sendiri untuk menerjemahkan lagu-lagu milik Slank, " ungkap Glenn, ketika dijumpai di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis ( 14 / 9 ). Sementara grup band KPR, kata Glenn sengaja dipilih dalam konser kali ini karena mereka diketahui belum pernah membawakan karya Slank dalam beberapa pertunjukkannya di atas panggung. " Buat gue itu akan pasti menyenangkan melihat mereka menerjemahkan karya Slank dengan cara mereka. Kita buat kolaborasi mungkin cuma buat saat itu terjemahkan karya Slank. Cuma musik yang bisa nyatuin perbedaan genre seperti ini, " tuturnya. Kurang lebih sebanyak 10 musisi akan berkolaborasi dalam membawakan lagu-lagu milik Slank dalam konser ini. Kolaborasi dari beberapa genre musik itu akan dikemas dalam waktu dua jam. Glenn akan membawakan sekitar 18 hingga 19 lagu dalam konsernya kali ini. Konser #TNDMT Glenn Fredly untuk Slank akan mengusung beberapa tema di dalamnya. Mulai dari lagu-lagu yang bertema perempuan, hingga lagu-lagu yang mengangkat persoalan di Indonesia Timur. Sayangnya, pelantun lagu ' Terserah ' itu belum mau membeberkan lagu-lagu Slank apa saja yang akan dibawakan. " Gue sudah nyusun setlist dari sekitar 4 bulan yang lalu. Kalau lagu - lagunya nanti ya sesuai dengan konteks yang bicara soal emansipasi perempuan, penghargaan, dan juga tentang Indonesia Timur. Kalau lagunya ya lihat aja nanti, " jelasnya seraya tertawa. Slank sendiri hanya akan menjadi tamu spesial di acara tersebut. Band yang digawangi Kaka, Bimbim, Ridho, Abdee, dan Ivan itu tidak akan tampil membawakan lagu miliknya. Mereka hanya duduk manis sambil mendengarkan karya mereka ' diobrak - abrik ' oleh para musisi yang berasal dari berbagai macam genre musik itu. " Konser ini sengaja kita buat secara intimate, ya. Slank nanti juga hanya akan menjadi tamu khusus saja. Mereka cukup mendengarkan karya-karya mereka diobrak - abrik dengan versi gue, dan juga dengan versi para pengisi acara lainnya, " tandasnya.
Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa Indonesia tetap menjadi model negara Islam yang moderat. Menurut Jokowi, meski banyak tantangan, namun Islam di Indonesia selalu menjadi kekuatan moderasi. " Pluralisme selalu menjadi bagian dari DNA Indonesia, " kata Jokowi dalam wawancara khusus dengan Reuters, di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin ( 3 / 7 ). Dasar negara Indonesia yakni Pancasila mencakup persatuan negara, keadilan sosial dan demokrasi yang beriringan dengan keyakinan pada Tuhan Yang Maha Esa, serta mengedepankan keberagaman beragama dalam sistem pemerintahan sekuler. Jawaban Jokowi tersebut sekaligus menjawab kritikan bahwa reputasi negara runtuh dengan adanya sejumlah aksi massa Muslim radikal serta upaya memenjarakan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok atas tudingan penodaan agama. Kelompok garis keras Islam dilarang pada saat rezim otoriter Presiden Soeharto yang berakhir pada tahun 1998. Namun dalam beberapa tahun terakhir, mereka disebut kembali muncul. Tensi politik serta relijius kembali menegang pada akhir tahun lalu, pada saat ratusan ribu umat Muslim menggelar protes terhadap Ahok yang dianggap melakukan penodaan terhadap Al - Quran. Meski dianggap sebagai rekan dekat Jokowi, namun kemudian Ahok gagal terpilih kembali sebagai Gubernur DKI Jakarta setelah berbulan-bulan diprotes oleh FPI ( Front Pembela Islam ). Ahok kalah dalam pilgub tersebut dari Anies Baswedan yang merupakan seorang Muslim. Ahok bahkan kemudian divonis penjara selama 2 tahun karena dinilai terbukti melakukan penodaan agama. Namun, Jokowi mengatakan bahwa Indonesia masih merupakan model pluralisme. Ia mengutip pernyataan Presiden Amerika Serikat ke - 44 Barack Obama -yang baru saja mengunjungi Indonesia sebagai rumah masa kecilnya - bahwa sejarah toleransi di Indonesia harus dijaga. " Sangat penting di sini, di Indonesia, di Amerika Serikat, di Eropa, di mana pun, untuk melawan politik " Kita atau Mereka ", " kata Obama dalam sebuah konferensi pers di Jakarta. Isu lain yang mendapat sorotan adalah isu mengenai Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender ( LGBT ). LGBT masih menjadi isu sensitif di Indonesia. Dalam beberapa kesempatan, LGBT menjadi isu yang digaungkan oleh beberapa kelompok. Presiden ke tujuh RI ini kembali menekankan bahwa Indonesia begitu toleran. " Indonesia tetap menjadi negara toleran, " ujarnya, dengan menjamin hak asasi setiap warganya untuk mendapat perlindungan dan penghargaan setinggi-tingginya. Di saat yang bersamaan, Jokowi juga berujar bahwa Indonesia memiliki lokalitas yang khas. " Kami adalah negara mayoritas Muslim terbesar sehingga Indonesia mempunyai norma religius, nilai-nilai yang unik, serta budaya yang harus dihormati. "
Jakarta, CNN Indonesia - - Striker Tottenham Hotspur Harry Kane kembali dikaitkan dengan Manchester United dalam bursa transfer musim panas kali ini. Petinggi Spurs pun buru-buru membentengi bomber andalannya itu dari rayuan maut klub rival. Presiden Tottenham Daniel Levy bahkan menganjurkan MU untuk menyediakan angka fantastis senilai 200 juta poundsterling untuk menebus Kane. Jumlah yang tak masuk akal untuk membeli seorang pemain. Sebagaimana dilansir Express, Levy menegaskan bakal menolak untuk berkomunikasi dengan klub manapun yang menginginkan Kane. " Jika ada klub manapun yang ingin menawar Harry, maka kami tidak akan menerima panggilan mereka, " ujar Levy. " Kami belum dihubungi oleh klub manapun. Namun, sederhananya Harry Kane tidak akan dijual dengan harga berapapun. " Kane menjelma sebagai striker berbahaya di Liga Primer Inggris dalam beberapa musim terakhir. Raihan dua gelar sepatu emas membuktikan ketajamannya di depan gawang lawan. Bomber 23 tahun itu juga menjadi pilihan utama di lini depan Timnas Inggris, menggeser pamor Wayne Rooney yang mulai termakan usia. Manajer MU Jose Mourinho dikabarkan kepincut mendatangkan Kane untuk menggantikan peran vital Zlatan Ibrahimovic yang mengalami cedera panjang. Namun, petinggi Spurs berjanji bakal habis-habisan untuk mempertahankan striker andalannya itu. " Kami tidak tertarik untuk menjual pemain-pemain penting kami. Berapapun jumlah uang yang ditawarkan tidak akan membuat Daniel Levy dan manajemen mempertimbangkan untuk menjualnya, " ujar Levy.
Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM memunculkan wacana biaya Rp 25 juta sebagai rekening koran untuk pemohon paspor. Kebijakan yang dijelaskan melalui Surat Edaran Nomor IMI - 0277.GR.02.06 Tahun 2017 disebut tersebut bertujuan untuk mencegah Tenaga Kerja Indonesia nonprosedural. Persyaratan tambahan tersebut, menurut Kabag Humas Imigrasi Agung Sampurno, ternyata bukan menjadi keharusan untuk seluruh pemohon paspor. Menurutnya, hanya orang-orang dengan latar belakang mencurigakan yang harus memenuhi persyaratan tersebut. " Persyaratan tambahan ditujukan jika petugas imigrasi menemukan kecurigaan pada saat wawancara, sehingga perlu melakukan deep interview dan dilanjutkan dengan memverifikasi data kependudukan dengan data finansial dan data dukung lainnya yang relevan, " ujar Agung kepada kumparan ( kumparan.com ), 10 Maret lalu. Agung memastikan bahwa syarat ini tak akan diberlakukan untuk semua pemohon paspor. Hanya yang dianggap memberikan data tak valid saja yang harus menjalani pemeriksaan lebih banyak. " Penambahan persyaratan tidak berlaku umum, tetapi hanya kepada yang diduga memberikan data tidak valid dan berlaku, " jelas Agung. Baca juga : Syarat Tabungan Rp 25 Juta untuk Bikin Paspor Tidak Wajib Meski tak wajib, bukan berarti wacana ini minim kritik. Wahyu Susilo, Direktur Eksekutif Migrant CARE, mengatakan bahwa dirinya telah menelaah surat edaran Dirjen Imigrasi tersebut. Namun tak menemukan adanya kebijakan hingga persyaratan untuk memiliki rekening koran Rp 25 juta. " Saya sudah memelototi Surat Edaran Nomor IMI - 0277.GR.02.06 Tahun 2017 tentang Pencegahan Tenaga Kerja Indonesia Non - Prosedural namun tidak menemukan klausul mengenai kewajiban penjaminan uang Rp. 25 juta untuk " pihak-pihak yang dicurigai " kata Wahyu dalam keterangan tertulisnya, Senin ( 20 / 3 ). Yang mengherankan, menurut Wahyu, para pejabat di Dirjen Imigrasi malah mengungkapan bahwa mekanisme penjaminan sejumlah uang ini adalah bentuk pencegahan. " Ini adalah sebuah kebijakan yang berbasis pada prasangka dan kecurigaan. Sangat berpotensial memunculkan adanya pelanggaran hak asasi manusia, penyalahgunaan wewenang / kekuasaan serta praktek suap dan korupsi dalam pengurusan paspor, " jelasnya. Sehingga dia meminta agar Presiden Joko Widodo memanggil Dirjen Imigrasi untuk mempertanggungjawabkan keluarnya surat edaran yang diskriminatif ini, sehingga ditafsirkan menjadi alat legitimasi untuk mewajibkan adanya uang penjaminan. " Ironisnya, jika surat edaran ini dimaksudkan untuk pencegahan adanya tindak pidana perdagangan orang ( trafficking ), namun dalam praktiknya surat edaran ini menimbulkan potensi terjadinya penjeratan utang ( debt bondage ) yang merupakan salah satu penyebab trafficking, " kata Wahyu.
LONDON, JUARA.net - Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey, berharap Arsene Wenger tidak meninggalkan kursi pelatih pasca - mempersembahkan gelar Piala FA 2016 - 2017. Wenger mengantarkan Arsenal meraih titel Piala FA ke - 13 setelah membungkam Chelsea 2 - 1 dalam laga puncak di Stadion Wembley, Sabtu ( 27 / 5 / 2017 ). Kedua tim sempat bermain imbang seusai terciptanya gol dari Alexis Sanchez pada menit keempat Diego Costa ( 76 ' ). Ramsey lantas muncul sebagai penyelamat lewat gol penentunya ( 79 ' ). Ke depannya, Ramsey berharap bisa lebih banyak mendapatkan trofi bersama Wenger. " Tentu saja saya ingin Wenger bertahan di klub. Dia pantas mendapatkannya, " tutur Ramsey dilansir BBC. " Dia telah mengubah sistem kami. Semoga dia akan tetap berada di sini musim depan, " kata pemain berusia 26 tahun itu. Masa depan Wenger di Arsenal memang masih abu-abu. Hal tersebut dikarenakan sang nakhoda belum juga memperbarui kontraknya yang akan berakhir pada 30 Juni 2017. Sementara belum ada perjanjian kerja baru, sekelompok fan Arsenal kerap menjalankan aksi bertajuk ' Wenger Out '. Tujuannya adalah supaya Wenger mundur menyusul hasil mengecewakan pada musim ini. Pengabdian Wenger untuk Arsenal bukanlah dalam waktu sebentar. Sudah 20 tahun ia menukangi klub asal London itu dengan menghasilkan total 16 gelar.
Ada sejumlah faktor yang membuat Nintendo Switch sukses : keseimbangan antara penyajian ala home console konvesional dengan handheld, game - game eksklusif memukau, serta dukungan dari developer - developer third-party. Namun penerapan konsep hybrid yang diusung Switch ternyata lebih luas lagi, tak hanya sekadar mengombinasi rancangan   console dan sistem game portable. Minggu lalu, Nintendo kembali menyingkap gagasan inovatif terkait Switch. Perusahaan hiburan asal Jepang itu mengumumkan Nintendo Labo, yaitu sebuah platform game   sekaligus mainan konstruksi berbasis kardus. Labo memungkinkan kedua elemen ini saling mendukung serta tersambung. Lewat platform unik ini, Nintendo bermaksud untuk mengajarkan para user muda prinsip dasar fisika dan ilmu rancang - bangun. Labo terdiri dari dua bagian. Untuk menikmatinya, kita perlu membeli Labo Kit terlebih dulu. Isinya terdiri dari mainan kardus ‘ Toy - Con’ yang perlu dirakit. Toy - Con adalah periferal kendali alternatif dari Joy - Con dengan   wujud   bervariasi : ada yang menyerupai rumah mini, setang motor, piano, hingga tongkat pancing. Setelah selesai dirakit, Anda perlu menyematkan bagian tablet Switch dan controller Joy - Con ke slot yang tersedia. Masing - masing Toy - Con bekerja dan berinteraksi secara berbeda dengan Switch serta Joy - Con. Misalnya : Toy - Con piano memanfaatkan sensor inframerah di Joy - Con kanan untuk mengetahui nada yang sedang dimainkan, kemudian Toy - Con robot menggunakan fitur HD Rumble untuk bergerak, dan dikendalikan lewat layar sentuh. Tentu saja Anda dibebaskan untuk mendekorasi sisi luar Toy - Con menggunakan spidol warna, cat serta stiker. Reggie Fils - Aimé selaku presiden Nintendo Amerika mengakui bahwa Labo merupakan proyek yang betul-betul baru bagi mereka, didesain khusus buat anak-anak dan ‘ para gamer   berjiwa muda’. Labo ditunjang oleh software edukatif berisi panduan merakit Toy - Con serta penjelasan cara kerja mainan secara sederhana, misalnya menunjukkan bagaimana sensor inframerah beroperasi. Saat ini Nintendo telah menyediakan dua pilihan Labo Kit, yaitu Variety Kit dan Robot Kit. Variety Kit merupakan bundel Toy - Con lengkap, terdiri dari beberapa lembar kardus, stiker, spons, tali dan karet untuk menciptakan rumah, setang motor, joran pancing dan lain-lain. Robot Kit sendiri memungkinkan Anda membuat visor serta tas, mengubah pemain jadi robot penghancur. Kedua varian Labo Kit sudah bisa di - pre - order, akan tersedia pada tanggal 20 April nanti seharga US$ 70 dan US$ 80. Selain kedua opsi di atas, saya berasumsi bahwa di waktu ke depan, Nintendo akan memperkenalkan lebih banyak variasi dari Labo Kit. Saya sendiri penasaran seberapa kuat dan efektif - kah penggunaan bahan kardus sebagai unit   controller / aksesori game.
Kemeriahan roadshow Developer Workshop dan Developer Code Night dari program Indonesia Next Apps ( INA ) 4.0 di delapan kota Indonesia ( Semarang, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Jakarta, Bandung, Medan, dan Makassar ) telah berakhir. Lebih dari 1.600 developer telah ikut serta dalam rangkaian Developer Workshop dan Developer Code Night INA 4.0. Kini saatnya menanti siapa saja developer yang dapat mengembangkan aplikasi dengan basis teknologi Samsung. Dalam gelaran tahunan keempatnya ini, Samsung masih merangkul pengembangan inovasi aplikasi pada teknologi Samsung SDK, Tizen Wearable, Tizen Smartphone, dan Gear VR. Pada puncaknya, 20 aplikasi terbaik akan berlaga pada acara malam penganugerahan ( awarding ) di Jakarta, dan berlomba meraih total hadiah lebih dari 600 juta rupiah. Kategori - kategori perlombaannya adalah sebagai berikut. Untuk kategori Industry Challenge, para peserta akan diminta untuk mengembangkan aplikasi sebagai solusi bagi permasalahan industri. Kategori Industry Challenge terdiri dari kategori Banking, Urban Planning, Property, dan Public Service. Seorang developer dapat mendaftarkan lebih dari satu aplikasi untuk setiap kategori challenge. Sebagai contoh, developer boleh men - submit empat aplikasi; Satu aplikasi untuk Tizen Smartphone Challenge, satu aplikasi untuk Samsung SDK, satu aplikasi untuk Industry Challenge ( Banking ), dan satu aplikasi untuk Industry Challenge ( Urban Planning ). Inilah kesempatan bagi para developer untuk membuktikan diri dalam pengembangan aplikasi sekaligus menjadi bagian besar bagi perubahan di industri. Pendaftaran dibuka hanya sampai 18 September 2017 di www.indonesianextapps.com. – Disclosure : Artikel ini adalah advertorial hasil kerja sama Samsung dan DailySocial, sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Indonesia Next Apps 4.0.
JAKARTA, JUARA.net - Panitia Pelaksana Asian Games 2018 ( INASGOC ) sedang memperhitungkan jumlah kebutuhan relawan untuk melayani sekitar 11.000 atlet dan ofisial dari 45 negara. Multievent tingkat Asia ini akan digelar 18 Agustus - 2 September di Jakarta dan Palembang. Atas pertimbangan itu, Human Resources Department ( HRD ) INASGOC masih merekapitulasi kebutuhan sesuai kompetensi bidang-bidang yang ada seperti hospitality, akomodasi, media dan public relations, transportasi, teknologi informasi, dan banyak lagi. Setiap departemen yang ada di INASGOC memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. " Meski pelaksanaan Asian Games 2018 masih 17 bulan lagi, animo masyarakat, terutama para mahasiswa, untuk menjadi sukarelawan di Asian Games 2018 sangatlah besar, " kata Harry Warganegara, plt Sekjen INASGOC. " Kami saat ini masih melakukan pendataan kebutuhan, baik di Jakarta maupun di Palembang. Hal ini dilakukan agar semua pihak yang akan bekerja di Asian Games 2018 dapat terserap dengan baik, " ucap Harry. Ada beberapa persyaratan yang diperlukan sebagai seorang relawan Asian Games. Antara lain penguasaan bahasa asing, komputer, atau teknologi. Hal tersebut diperlukan karena mereka akan melayani para duta-duta olahraga, mulai dari atlet, ofisial, media, suporter, hingga tamu negara. " Semua spesifikasi kebutuhan sedang diformulasikan, sehingga persyaratannya akan jelas dan mereka menjadi sukarelawan yang terbaik, " ucap Harry. Pernyataan khusus mengenai sukarelawan yang disampaikan Komite Eksekutif Komite Olimpiade Indonesia ( KOI ) ditujukan karena belakangan muncul pihak-pihak tidak resmi. Mereka mengatasnamakan diri sebagai koordinator relawan atau agen yang ditunjuk untuk mencari tenaga sukarelawan Asian Games 2018. " Di tengah maraknya isu bahwa ada penerimaan sukarelawan untuk Asian Games 2018, bahkan ada yang meminta pembayaran. Kami minta masyarakat untuk waspada. Kami menegaskan bahwa INASGOC belum membuka pendaftaran sukarelawan untuk mendukung Asian Games 2018, " ujar Harry. Harry menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah menunjuk agen atau koordinator pencari tenaga sukarelawan. Menurut Harry, semua proses rekrutmen akan dilakukan oleh HRD INASGOC dan disampaikan secara resmi melalui media massa, akun sosial media, dan website resmi INASGOC.
Perbedaan monitor gaming dengan varian standar umumnya terletak dari resolusi dan refresh rate. Keduanya dibutuhkan untuk menampilkan visual yang lebih tajam serta memastikan gerakan objek tetap mulus. Model curved belakangan mulai populer karena mampu menyajikan field of view lebih luas, lalu ukuran biasanya menjadi faktor pertimbangan selanjutnya. Namun Samsung Electronics sepertinya terdorong untuk melakukan hal yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Dalam Gamescom 2017, raksasa elektronik asal Korea Selatan itu menyingkap CHG90, monitor gaming QLED dengan layar paling luas saat ini, mencapai 49 - inci. Ukuran tersebut setara dua monitor 27 - inci 16:9 yang diletakkan sejajar. Perancangannya terinspirasi dari teater IMAX, dimaksudkan untuk memaksimalkan efek sinematik dari permainan video. Samsung CHG90 merupakan monitor super ultra - wide dengan rasio 32:9 yang dibekali fitur HDR ( high dynamic range ). Produsen memanfaatkan kelengkungan 1800R di panel seluas 49 - inci tersebut untuk mendongkrak kualitas pengalaman bermain : pandangan jadi lebih menyeluruh karena jarak dari frame kanan ke kiri sangat lebar, juga memberikan persepsi kedalaman yang lebih baik. Monitor ini menyuguhkan resolusi 3840×1080 - pixel dengan refresh rate 144 Hz ( bisa diturunkan ke 60 / 120 Hz ). Samsung menjamin gerakan-gerakan objek di game tampil mulus dan lancar, dan dibantu oleh waktu respons 1 - milidetik, CHG90 sanggup menanggapi input hampir seketika. Teknologi Quantum dot kabarnya dimanfaatkan agar monitor mampu menghasilkan output warna secara akurat, dan selanjutnya, Samsung turut menyediakan opsi ‘ game mode ‘. Menurut sang produsen, CHG90 adalah alternatif lebih optimal dari setup multi - monitor, karena tak ada lagi bingkai yang mengganggu pandangan. Dan sebagai tambahan, Samsung membubuhkan fitur bernama Easy Setting Box, mempersilakan gamer mengustomsasi besar tampilan atau agar display memperlihatkan konten berbeda. Terdapat pula fungsi Picture - by - Picture tanpa ada pemangkasan kualitas output. Monitor Samsung CHG90 QLED mempunyai tubuh berwarna hitam dengan tekstur matte, diposisikan di atas stand minimalis. Ia hanya memanfaatkan sebuah kabel untuk memasok tenaga, sehingga meja gaming Anda bisa tetap rapi. Kita dapat   menyesuaikan ketinggian serta kemiringannya baik vertikal maupun horisontal, serta memasangkannya ke mounting VESA. CHG90 ditunjang konektivitas HDMI ( dua buah ), DisplayPort, dan audio ( opsioal ). Samsung sama sekali belum membahas harga dari CHG90 di press release, tapi mereka mengungkapkan agenda untuk mulai memasarkan produk ini di kawasan Eropa begitu Gamescom 2017 berakhir. Rencananya, monitor gaming QLED CHG90 juga akan dipamerkan di IFA Berlin ( tanggal 1 - 6 September ).
Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan ( PPP ) hasil Muktamar Jakarta Djan Faridz mengapresiasi keberhasilan TNI dan Polri dalam Operasi Satgas Terpadu Penanggulangan Kelompok Kriminal Bersenjata ( KKB ) di Papua. " Kelompok kriminal bersenjata yang awal bulan ini beroperasi meneror warga di Kampung Banti dan Kimbely usai sudah. Semoga dengan tuntasnya drama ini aktivitas ekonomi Kimbely dan Nanti bisa hidup kembali, " kata Djan dalam siaran pers yang diterima, di Jakarta, Jumat ( 17 / 11 ). Untuk diketahui, situasi di Papua sempat memanas setelah kelompok kriminal bersenjata menyandera sekitar 1.300 orang di Desa Kimbely dan Desa Banti, Kabupaten Mimika, Papua. Atas hal tersebut, TNI bersama Polri membentuk tim gabungan yang diberi nama Operasi Satgas Terpadu Penanggulangan KKB. Djan berharap pemerintah ke depannya dapat menemukan formula yang komprehensif karena kedua wilayah ini sangat terisolir. Bayangkan saja, tutur Djan, untuk sampai ke sana, dari Timika, orang hanya bisa menggunakan bus PT Freeport Indonesia atau kendaraan aparat. " Otomatis, barang-barang yang diperdagangkan warga pendatang di Banti dan Kimbely juga masuk melalui dua angkutan itu, " imbuh Djan. Belum lagi, lanjut Djan, jarak Timika menuju Tembagapura sekitar 38 mil atau 61 km. Sepanjang Timika menuju Tembagapura, ada tiga checkpoint yang harus dilewati. Checkpoint Gorong-Gorong ( mil 27 ), checkpoint bandara ( mil 28 ), dan checkpoint Kuala Kencana ( mil 32 ). " Melihat kejadian itu, sepertinya Polri yang di - back up TNI harus lebih tegas sehingga drama penyekapan dan penyanderaan saat ini tidak jadi preseden di kemudian hari, " kata mantan Menteri Perumahan Rakyat tersebut. Sementara itu, warga di Tembagapura, Mimika, Papua yang disandera oleh kelompok kriminal bersenjata akhirnya bisa dibebaskan oleh TNI dan Polri. " Iya betul, kita sudah evakuasi dengan kendaraan PT Freeport ke Tembagapura, " kata Pangdam Cendrawasih Mayjend TNI George Elnadus Supit. Menurut dia, upaya pembebasan warga Desa Binti dan Desa Kimbley akhirnya ditempuh melalui operasi penyelamatan. Menurut dia, upaya itu ditempuh setelah proses negosiasi dengan para penyandera menemui jalan buntu. " Negosiasi menemui jalan buntu, sehingga kita lakukan operasi penyelamatan, " ujarnya. Tim gabungan yang terdiri dari personil TNI dan Polri dikirim ke lokasi lokasi penyanderaan, untuk membebaskan para sandera. Pangdam Chendrawasih mengatakan setelah sempat terjadi kontak senjata, akhirnya para pelaku memilih melarikan diri. " Terjadi kontak senjata dengan kelompok separatis, sementara belum ada yang kita bekuk, mereka langsung melarikan diri dengan memanfaatkan medan yang sangat sulit untuk pelarian, " ujarnya. Melalui operasi pembebasan tersebut, seluruh warga yang menjadi korban penyanderaan bisa dibebaskan. Sementara tidak ada satupun aparat yang berpartisipasi dalam operasi penyelamatan itu terluka. Kepala Penerangan Kodam Chendrawasih, Kolonel Muhammad Aidi, menyebut dari pihak TNI, yang berpartisipasi dalam operasi pembebasan sandera itu adalah 13 orang anggota Kopassus TNI AD, dan 30 orang anggota Raider 751 Kostrad TNI AD, dan sejumlah anggota Ton Taipur TNI AD. Penyerbuan oleh aparat dilakukan sejak pukul 04.00 WIB. Sasaran utama pasukan adalah pos-pos penjagaan KKB di wilayah tersebut. Pada sekitar pukul 09.00 WIB, wilayah tersebut berhasil dikuasai. " Para separatis melarikan diri ke hutan dan gunung, belum bisa dipastikan apakah kelompok separatis OPM ada yang korban karena cuaca berkabut tebal, " katanya. Setelah wilayah dipastikan aman, seluruh warga pendatang di antara 347 orang sandera, dievakuasi dari lokasi. Warga pribumi tidak ikut dievakuasi, karena memilih untuk tinggal. Untuk pengamanan, pasukan gabungan masih disiagakan di lokasi tersebut. ( Antara )
Lion Parcel, anak usaha dari Lion Air Group, mengumumkan kemitraan dengan perusahaan optimasi logistik LogiNext untuk meningkatkan efisiensi manajemen jasa pengiriman e - commerce, sekaligus pemenuhan kebutuhan logistik di Indonesia. LogiNext adalah perusahaan yang bergerak di solusi SaaS untuk optimasi logistik. Perusahaan ini memiliki produk andalan untuk last mile, field force, on-demand delivery, dan line haul express manajemen. Alasan Lion Parcel menggandeng LogiNext, lantaran perusahaan ini piawai dalam effective last mile optimization. Selain itu, perusahaan memiliki banyak pengalaman membantu perusahaan e - commerce untuk menerapkan langkah optimasi logistik dalam pengerjaan berbagai pengiriman paket yang tepat waktu. Dengan optimasi jalur dan otentikasi pencatatan yang efektif. LogiNext juga cukup inovatif dalam memfasilitasi proses pengiriman melalui penyempurnaan transaksi tunai. Hal ini dinilai cukup bermanfaat bagi Lion Parcel dalam memberikan layanan yang lengkap berorientasi pada pelanggan. Dari kemitraan ini, Lion Parcel dapat mengotomasikan pengelolaan jasa pengiriman hingga mampu menciptakan rangkaian transaksi tunai yang sempurna lewat layanan cash - on - delivery ( COD ) untuk konsumen akhir hingga pelanggan, distributor maupun pengirim. “ Kami percaya lewat otomasi mekanisme cash - on - delivery yang efektif dan tangkas dapat mempersingkat, dan lebih tepat dalam mengarahkan pembayaran COD kepada vendor hingga pelanggan kami tanpa ada kesalahan, ” terang Direktur Lion Parcel Farian Kirana dalam keterangan resmi yang diterima DailySocial. CEO LogiNext Dhruvil Sanghvi menambahkan perpaduan teknologi optimasi logistik dan pembayaran digital merupakan solusi besar baru yang akan semakin mendunia. Menurutnya, ada dua bagian penting di dalam logistik, yakni barang dan uang. Perusahaan menciptakan bagian ketiga sebagai tambahan, kemampuan analisa dan informasi secara real time. “ Kami telah mengoptimasi barang dan pengiriman di berbagai negara. Kini dengan keberhasilan Lion Parcel menerapkan digital wallet, lengkaplah perjalanan kami di dalam optimasi dan otomasi logistik, ” kata Dhruvil. Sejauh ini, Lion Parcel telah bekerja sama dengan lebih dari 3 ribu rekanan pengiriman sebagai POS ( point of sales ), sub console, dan consolidator di seluruh Indonesia. Dengan total pesawat sebanyak 219 unit yang dioperasikan oleh maskapai di bawah Lion Air Group, Lion Parcel percaya akan dapat mempermudah semua orang dalam pengiriman barang. Sedangkan LogiNext itu sendiri, telah bermitra dengan lebih dari 200 perusahaan yang tersebar di Amerika Utara, Timur Tengah, dan Asia Tenggara.
Di tengah berbagai rumor transfer yang mencatut namanya, Mesut Ozil menegaskan dirinya saat ini hanya ingin berkomitmen bagi Arsenal dengan memberikan penampilan 100 persen. Ozil memang diisukan hendak meninggalkan Emirates Stadium menyusul dirinya sampai saat ini belum membubuhkan hitam di atas putih alias kontrak baru. Yang jadi masalah, kontrak playmaker Jerman ini akan kadaluarsa pada pengujung musim nanti. Artinya, Ozil berpotensi pergi secara cuma-cuma. Beberapa klub telah dihubung - hubungkan dengan Ozil untuk diangkut pada bursa transfer musim dingin mendatang, salah satunya Inter Milan. Kendati demikian, Ozil mengakui konsentrasinya saat ini hanya bermain bagi Arsenal demi   memberikan yang terbaik. " Hal terpenting adalah sepakbola, " papar Ozil. " Saya akan memberikan segalanya, 100 persen, untuk klub ini. Ini jadi hal yang penting bagi saya dengan mengerahkan segala yang saya miliki lalu menikmati permainan. " " Apa pun yang terjadi [ soal nasib dia di Arsenal ], kita lihat saja di masa yang akan datang, " pungkas eks pilar Real Madrid tersebut. Sebelumnya, petinggi Arsenal Stan Kroenke melayangkan sanjungan tingginya pada Ozil atas kontribusinya dalam beberapa laga terakhir. " Sungguh senang, Ozil adalah ibarat pemegang saham utama di sini. Saya senang berada di sini dan saya melakukan tugas saya 100 persen sebagaimana mestinya. Saya memberikan segalanya demi tim di lapangan, " ucapnya.
"Aku pengen lahiran normal melanjutkan metode lahiran Kolla, lebih cepet pulih dan bisa olahraga lagi. Kolla bahagia mba, sebelum hamil juga dia yang minta minta adek, tapi pesennya minta cowok, eh dikabulkan sama Tuhan. Lalu minggu lalu udah mulai nanya 'i want to see Eiji (rencana nama adeknya)', dia udah pengen ngeliat adeknya," ucap bintang film "Crazy Love" ini sumringah. Kolla belum ingin melihat adeknya.
Jakarta, CNN Indonesia - - Tak hanya film Hollywood yang bersaing memperebutkan posisi puncak box office. Film Indonesia juga saling bertarung menjadi penguasa bioskop. Apalagi, momen Lebaran dijadikan kesempatan bagi para sineas lokal untuk menggaet penonton. Tak tanggung-tanggung, setidaknya ada empat film Tanah Air yang berlomba menarik hati penonton di bioskop dalam rangka momen Lebaran. Empat film itu rilis bersamaan tepat di hari pertama Lebaran, Minggu ( 25 / 6 ) pekan lalu. Empat film tersebut yakni dua judul bergenre komedi yakni Sweet 20 dan Insya Allah, Sah!, drama Surat Kecil untuk Tuhan, dan film horor Jailangkung. Berdasarkan data filmindonesia.or.id, di pekan pertama penayangan empat film itu, Jailangkung langsung melesat dan berhasil menjadi film pertama yang mendapatkan lebih dari 1 juta penonton. Film besutan Jose Poernomo dan Rizal Mantovani itu meraih 1,4 juta penonton. Film yang dibintangi dua artis muda Amanda Rawles dan Jefri Nichol itu berkisah soal misteri kematian ayah Amanda yang diperankan Lukman Sardi. Film Jelangkung sebelumnya juga pernah menghantui bioskop pada 2001 dan berlanjut hingga seri ke - tiga pada 2007. Menyusul Jailangkung, komedi romantis Sweet 20 menempati posisi kedua dengan raihan 540 ribu penonton. Tatjana Saphira dan Morgan Oey beradu akting dalam drama komedi yang dibuat ulang dari film asal Negeri Ginseng berjudul Miss Granny. Sweet 20 bersaing ketat dengan film yang diperankan Bunga Citra Lestari dan Joe Taslim, Surat Kecil untuk Tuhan. Film garapan Fajar Bustomi itu sudah disaksikan 460 ribu penonton. Film ini diangkat dari novel karya Agnes Danovar yang berjudul sama. Insya Allah, Sah! menyusul dengan raihan 290 ribu penonton. Komedi yang diangkat dari novel milik Achi TM ini dimainkan oleh Pandji Pragiwaksono dan Titi Kamal. Komedi itu berawal dari Pandji sebagai Raga yang terjebak di dalam lift bersama Silvi yang diperankan Titi. Kejadian itu berentet ke berbagai komedi lain yang mengocok perut.
Wikipedia memiliki artikel ensiklopedia mengenai: Chelsea Olivia Wijaya Chelsea Olivia Wijaya adalah seorang aktris Indonesia kelahiran 29 Juli 1992. "Pacaran Nggak, tapi kalau dekat iya." "Kita jalanin aja hubungan kita, ikutin kata hati," "Pokoknya kalau kita lagi dapat adegan serius, gue selalu bilang, jangan ajak bercanda Derby karena pasti akan ketawa dia"
Jakarta, CNN Indonesia - - Rencana Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menerapkan kebijakan lima hari sekolah dengan waktu belajar delapan jam dalam sehari mendapat dukungan dan apresiasi dari Kepolisian Republik Indonesia. Berdasarkan siaran pers Biro Humas Kemdikbud yang dikonfirmasi CNNIndonesia.com, Wakil Kepala Polri Komisaris Jenderal Syafruddin turut menghadiri Rapat Koordinasi dan Diskusi Kelompok Terpumpun Tim Penguatan Pendidikan Karakter ( PPK ) di kantor Kemdikbud, Jakarta, Jumat ( 7 / 7 ). Pada acara itulah Syafruddin menyatakan dukungan dan apresiasinya. " Kami sangat mengapresiasi kebijakan Bapak Mendikbud dan apa langkah-langkah yang dilakukan Mendikbud dalam rangka membangun karakter, " imbuh Syafruddin. Diketahui, dalam kebijakan delapan jam belajar di sekolah, Kemdikbud berencana menyisipkan Penguatan Pendidikan Karakter ( PPK ) kepada para siswa. Program tersebut akan dilakukan di sekolah-sekolah usai para siswa mempelajari mata pelajaran sesuai jadwal setiap hari. Syafruddin mendukung kebijakan lima hari sekolah khususnya program PPK, karena menurutnya, anak-anak sangat membutuhkan penguatan karakter. PPK dinilainya sebagai langkah yang tepat untuk membentuk generasi muda yang berkarakter sehingga berguna bagi bangsa dan negara. Menurut Syafruddin, kondisi Indonesia saat ini betul-betul membutuhkan program PPK, dalam rangka menyiapkan generasi penerus yang berkarakter. Karenanya ia berharap Kemdikbud dapat menerapkan PPK secara optimal. " Kami harapkan gerakan PPK dapat berjalan dengan baik, karena perkembangan situasi dan kondisi yang terjadi di Indonesia yang membutuhkan respon strategis dari dunia pendidikan yang menyiapkan generasi penerus bangsa, " kata Syafruddin. Di tempat yang sama, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy mengapresiasi dukungan yang diberikan Syafruddin tersebut. Muhadjir lalu meminta kepada tim PPK dan Pemerintah Daerah yang bersangkutan agar lekas membentuk tim asistensi di tingkat daerah. Tim - tim tersebut, lanjut Muhadjir, bertugas turun ke sekolah-sekolah dalam rangka membantu perancangan penyelenggaraan program PPK. Muhadjir menekankan agar sekolah-sekolah yang siap menerapkan kebijakan lima hari saja yang dibantu merancang penyelenggaraan program PPK oleh tim asistensi. Selebihnya, atau sekolah-sekolah yang belum siap, jangan dipaksakan untuk menerapkan program PPK tersebut. " Tolong dibantu yang benar-benar bersedia saja dulu, " tutur Muhadjir. Kemdikbud berencana menerapkan kebijakan lima hari sekolah dengan waktu belajar delapan jam dalam sehari pada tahun ajaran 2017 - 2018 mendatang. Kebijakan tersebut tercantum dalam Permendikbud No. 23 tahun 2017 tentang Hari Sekolah. Kebijakan Kemdikbud tersebut menuai protes dari berbagai kalangan. Salah satunya mereka yang menganggap kebijakan lima hari sekolah dapat mematikan pola pendidikan madrasah diniyah yang biasa dilakukan usai kegiatan belajar mengajar di sekolah. Oleh karena itu, persatuan madrasah mendesak Kemdikbud agar membatalkan pelaksanaan kebijakan lima hari sekolah pada tahun ajaran 2017 - 2018 mendatang. ( rsa )
Jakarta, CNN Indonesia - - Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Hamonangan Laoly mengatakan pihaknya menunggu undangan Badan Legislasi DPR untuk membicarakan revisi Undang-Undang MPR, DPR, DPD, DPRD ( MD3 ). Dia berharap Baleg DPR segera mengundang Kemenkumham agar revisi UU MD3 dapat cepat diselesaikan. “ Saya tunggu undangan dari Baleg. Kalau perlu segera, ” ujar Yasonna di kantor Kemenkumham, Jakarta, Sabtu malam ( 13 / 1 ). Yasonna menunggu undangan dari Baleg karena pihaknya telah berkirim surat soal kelanjutan revisi UU MD3. Dia tidak membeberkan kapan surat dikirim ke Baleg DPR. Yasonna hanya menegaskan tidak ingin menjadi pihak yang menginisiasi pertemuan. “ Kami sudah berkirim surat ke Baleg supaya kami bahas segera. Jadi kami akan rapat dengan Baleg tentang itu. Terserah, ” ucap Yasonna. Wakil Ketua Baleg Firman Subagyo sebelumnya mengatakan DPR masih menunggu pandangan pemerintah untuk melanjutkan pembahasan revisi UU MD3 perihal penambahan kursi pimpinan DPR dan MPR. Pembahasan revisi UU MD3, lanjut Firman, bisa berjalan jika pemerintah telah mengeluarkan sikap soal jumlah kursi yang ditambah di pimpinan DPR dan MPR. “ ( Revisi ) UU MD3 saat ini posisinya adalah tinggal menunggu keputusan dari pemerintah, ” ujar Firman di Gedung DPR, Jakarta, Selasa lalu ( 9 / 1 ). Badan Legislasi DPR telah sepakat merevisi UU MD3 untuk menambah jumlah kursi pimpinan DPR dan MPR. Beleid yang akan direvisi yakni Pasal 83 UU MD3. Dalam beleid itu disebutkan bahwa pimpinan DPR terdiri atas satu orang ketua dan empat orang wakil ketua yang dipilih dari dan oleh anggota DPR. Pasal tersebut direvisi untuk menambah jumlah kursi pimpinan DPR dan MPR. Tujuannya untuk mengakomodasi partai pemilik suara terbanyak di parlemen agar mendapat kursi pimpinan DPR. Pemilik kursi terbanyak hasil Pemilu 2014 adalah PDI Perjuangan. Namun, partai berlambang banteng bermoncong putih itu tidak kebagian jatah kursi DPR karena diisi oleh perwakilan dari fraksi Partai Golkar, Gerindra, Demokrat, Partai Amanat Nasional, dan Partai Keadilan Sejahtera. Firman mengatakan semua fraksi di Baleg DPR belum mencapai kata sepakat mengenai jumlah penambahan kursi. Bahkan, lanjut Firman, fraksi yang menginginkan kursi pimpinan DPR bukan hanya PDIPerjuangan, tetapi juga ada beberapa fraksi lain yang ingin mendapat jatah kursi pimpinan DPR. “ Dinamika berkembang. Ada usulan ditambah dua, tiga. Ada juga satu fraksi yang mengusulkan ditambah enam ( kursi ), ” ucap Firman. Bagaimanapun, Firman menegaskan usulan penambahan kursi pimpinan DPR harus rasional untuk menghindari polemik jika seluruh fraksi berkeras mendapat jatah kursi pimpinan DPR. “ Tidak mungkin kalau pimpinan DPR tambah enam. Tapi kalau tambah dua masih memungkinkan. Jadi rasional politik saja yang kami pakai, ” kata Firman. ( gil )
Jakarta, CNN Indonesia - - Pentolan boyband Bigbang G - Dragon dilaporkan telah membeli sebuah properti mewah di Seoul seharga 8,8 miliar won atau sekitar Rp 109 miliar. Menurut Insight Korea, G - Dragon membeli sebuah bangunan pada Kamis ( 30 / 11 ) di area elite Cheongdam, Seoul. Properti itu terletak dekat Line 7 stasiun kereta bawah tanah Cheongdam di mana banyak kantor agensi hiburan berada. Korea Economy Daily   melaporkan, properti asimetris itu memiliki enam lantai di atas tanah dan satu lantai bawah tanah. Bangunan itu juga memiliki fasilitas komersial kelas dua. Karena strukturnya yang unik, bangunan itu pernah mendapatkan penghargaan Architecture Grand Prize dari Distrik Gangnam. Ini bukan pertama kalinya musisi bernama asli Kwon Ji Yong itu membeli properti mewah. Pada Maret 2013, ia membeli Galleria Foret seharga 30 miliar won atau Rp 372 miliar. Ia juga memiliki beberapa properti lain, salah satunya kafe di Pulau Jeju, Cafe Aewol Monsant. CNN Travel   bahkan pernah mengulas soal Dolce Vita, hotel yang dibangun dan dibeli G - Dragon agar dikelola orangtuanya. Properti mewah yang terdiri 11 kamar berdesain unik ini terletak di Pocheon, Provinsi Gyeonggi. G - Dragon rela merogoh kocek sedalam 1 miliar won atau sekitar Rp 13 miliar untuk menghadiahi orangtuanya properti ini. Ayahnya, Kwon Young Hwan, mengelola hotel ini dan kini tengah hidup dengan anjing kesayangan putranya itu, Gaho. ( res / res )
Jakarta, CNN Indonesia - - Penggemar tampaknya harus menunggu lebih lama untuk menyaksikan Anne Hathaway berperan sebagai Barbie. Pasalnya, rumah produksi Sony Pictures mengumumkan akan menunda penayangan film Barbie versi live - action itu selama dua tahun. Film yang mulanya dijadwalkan tayang pada 8 Agustus tahun ini ditunda menjadi 8 Mei 2020. Ini merupakan kali kedua Sony mengubah tanggal perilisan Barbie. Sebelumnya, Sony menentukan film itu akan dirilis pada 29 Juni 2018. Tidak jelas apa yang menyebabkan film itu ditunda perilisannya kali ini. Yang jelas, dalam perjalanannya Barbie memang sudah tersendat. Pemeran utama awalnya, Amy Schumer meninggalkan proyek itu Maret 2017 karena ada konflik penjadwalan. Hathaway kemudian didapuk sebagai pemeran utama menggantikan Schumer. Alethea Jones akan mengarahkan film yang dikembangkan dengan nyawa cerita Splash, Enchanted dan Big itu. Film itu mengisahkan karakter utama yang diusir dari Barbieland karena tidak cukup sempurna. Ia kemudian berakhir dalam petualangan di dunia nyata. Lindsey Beer, Jenny Bicks, Kim Caramele, Diablo Cody, Bert V. Royal, Hilary Winston dan Schumer didapuk sebagai penulis naskah. Sedangkan, Walter F. Parkes, Laurie MacDonald dan Amy Pascal akan menjadi produser di film ini. Mengutip Variety, film ini merupakan hasil kesepakatan Parkes dan MacDonald bersama Sony dan Mattel pada 2014 silam. Mattel diketahui mulai menjual boneka Barbie pada 1959. Sejak saat itu, Barbie telah memiliki 150 wujud termasuk sebagai putri, presiden, putri duyung serta bintang film. Barbie khas dengan rumah Malibu warna merah muda dan mobil sports yang telah muncul dalam tiga film Toy Story. ( rsa )
Merdeka.com - Presiden FIFA, Gianni Infantino kembali memberikan pembelaan soal penggunaan teknologi VAR ( Video Assistant Referee ) yang terus menjadi kontroversi. Menurutnya, teknologi adalah masa depan sepakbola modern. Sebagaimana diketahui, FIFA memang memperkenalkan teknologi VAR untuk membantu wasit dalam membuat keputusan. Penggunaannya diharapkan bisa meminimalisir kesalahan yang mungkin dilakukan oleh wasit dan hakim garis. Teknologi VAR sendiri sudah beberapa kali diuji dalam sebuah pertandingan sepakbola. Yang paling terkenal adalah saat teknologi ini diuji di laga antara Prancis melawan Spanyol beberapa waktu lalu. Kala itu, Wasit Felix Zwayer yang memimpin laga tersebut harus membuat keputusan yang membutuhkan pertimbangan dari teknologi tersebut. Zwayer membuat dua keputusan krusial saat dia menganulir gol Antoine Griezmann dan mengesahkan gol Gerard Deulofeu. Dan baru-baru ini, pelatih Portugal, Fernando Santos juga mengeluhkan penggunaan VAR di Piala Konfederasi yang menurutnya membingungkan. Namun, Infantino menolak itu sebagai kontroversi, sebaliknya dia menilai VAR adalah masa depan sepakbola. " Saya sangat bahagia dengan teknologi VAR sejauh ini. Kita telah melihat bagaimana video telah membantu wasit membuat keputusan - keputusan yang tepat. Memang inilah tujuan dari VAR, " ujarnya dilansir Soccerway. " Uji coba VAR selama Piala Konfederasi juga telah membantu kami untuk memperbaiki proses dan menyempurnakan komunikasi. Yang ditunggu-tunggu oleh fans selama bertahun-tahun akhirnya terjadi, " imbuhnya. " Ini merupakan turnamen yang akan menjadi tonggak sejarah sepakbola. VAR adalah masa depan sepakbola modern, " tandasnya. ( sw / dzi )
Jakarta, CNN Indonesia - - Saat pemerintah membuka seleksi calon penerimaan pegawai negeri sipil ( CPNS ) di 61 institusi, pada masa yang sama Partai Solidaritas Indonesia ( PSI ) membuka pendaftaran terbuka untuk kaum muda yang ingin masuk politik. Janji politik, kaderisasi, dan hasrat ingin mengubah negeri yang dianggap sudah terlalu kusut masai ini tentu menjadi dilema bagi anak muda yang memiliki integritas dan mimpi untuk mengubah. PSI menawarkan sejuta mimpi dengan iming-iming perubahan yang sebetulnya belum nampak wujud aslinya. Tes menjadi seorang amtenar atau PNS tentu dianggap menarik dari sudut ekonomi. Namun, kesempatan terjun ke politik dan melakukan perubahan sebagai generasi baru pun tak bisa dipandang remeh. " Iya. Susah juga sih. Tapi, ya saya mau daftar juga jadi Caleg dari PSI, " kata Tomy Kharisma Ilahi ( 25 ) di Gedung DPW PSI Jakarta, Jumat ( 8 / 9 ). Tomy adalah satu dari puluhan anak muda yang mendaftarkan dirinya sebagai kader pascapartai ini resmi membuka pendaftaran untuk caleg dari DKI Jakarta. Tomy mengaku dirinya mendaftar karena ingin mengubah politik yang dia anggap sudah terlalu kusut dan rusak. " Ya, ingin gabung karena saya ingin mengubah politik. Saya kesal banyak penyimpangan yang terjadi di pemerintahan, kalau saya mau ubah, ya saya harus terjun ke sana langsung, " kata Tomy. Sebelum memutuskan bergabung PSI, Tomy telah bekerja di lingkungan birokrasi yakni pusat informasi Smart City yang bermarkas di balai kota Jakarta. " Memang godaan ikut PNS juga besar, tapi sekarang saya pikir mana yang lebih penting dulu, " kata dia. Berbeda dengan Tomy, Arkani Melinda Putri ( 24 ) justru memilih bergabung dan ikut daftar CPNS. Dia menyebut, bergabung dengan partai belum tentu bisa mengubah perpolitikan Indonesia yang memang suduh carut marut itu, sebaliknya saat dia ikut bekerja di pemerintahan dia bisa mulai membenahi administrasi pemerintah yang terkadang tidak prorakyat. " Kalau ikut partai enggak ada jaminan kita enggak kayak mereka yang sudah lebih dulu terjun politik. Bukan pesimis tapi memang kebanyakan begitu. Kalau sudah punya kekuasaan, suka pada lupa daratan, " kata perempuan lulusan psikologi Universitas Padjadjaran ini kepada CNNIndonesia.com. Arkani yakin meski tak berada dalam partai, dirinya bisa turut membuat perubahan. Perubahan kata dia, tidak perlu dilakukan dengan cara langsung terjun ke dunia politik. " Ya mungkin orang mikirnya beda - beda, tapi buat saya berbenah diri aja bisa menimbulkan perubahan. Gini aja deh, tidak usah koar - koar mau mengubah … Kalau buang sampah saja masih sembarangan, " kata dia. ( kid / kid )
Pada Maret 2017, Dewan Olimpiade Asia awalnya mengumumkan bahwa Asian Games 2018 akan menampilkan 484 nomor pertandingan dalam 42 cabang olahraga, termasuk 28 cabang olahraga Olimpiade permanen yang diperebutkan Olimpiade Musim Panas 2016, lima cabang olahraga tambahan yang akan diperebutkan di Olimpiade Musim Panas 2020 di Tokyo, serta pertandingan di cabang olahraga non-Olimpiade lainnya. Tidak ada info pengumuman mengenai Asian Games 2018 pada Maret 2017.
Milan ( ANTARA News ) - AC Milan pecat pelatih Vincenzo Montella pada Senin dan mengumumkan bahwa dia akan digantikan oleh mantan gelandang Gennaro Gattuso, demikian dikatakan klub liga Italia itu. Montella sempat mengecewakan dengan hanya mampu bermain imbang 0 - 0 dikandang melawan Torino dan melempar posisi tim besar Milan terpuruk di urutan ketujuh klasemen liga Italia dengan mengemas 20 poin dari 14 pertandingan. Gattuso sebelumnya pernah melatih tim remaja AC Milan, demikian Reuters. ( A020 )
Merdeka.com - Direktur PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk Suryanto membantah penurunan daya beli masyarakat disebabkan oleh menjamurnya sistem belanja online atau e - commerce di Indonesia. Menurutnya, menurunnya daya beli masyarakat merupakan imbas dari perlambatan pertumbuhan ekonomi. " Kalau kita baca semua media ya mengatakan bahwa bisnis ritel semester pertama itu terjadi penurunan daya beli, malah disebabkan oleh business e - commerce yang meningkat. Nah kami lebih percaya terjadi perlambatan ekonomi ini bukan karena persaingan e - commerce, " ujar Suryanto di Gedung BEI, Jakarta, Rabu ( 9 / 8 ). Suryanto mengatakan perlambatan ekonomi telah terjadi dalam tiga tahun terakhir. Dia mencontohkan angka penjualan Ramayana pada 2015 turun 0,2 persen dari 2014, lalu memasuki 2016, Ramayana melakukan transformasi toko atau gerai. " Sehingga pada 2016, meskipun ada perlambatan ekonomi, Ramayana masih membuka pertumbuhan 5,7 persen serta menaikan laba bersih menjadi Rp 408 miliar, " kata Suryanto. Memasuki kuartal I 2017, same - store sales growth ( SSSG ) tercatat masih minus 0,2 persen. Namun demikian, angka SSSG terus mengalami perbaikan, pada April SSSG tercatat naik 3,1 persen, lalu menjadi 4,1 persen pada bulan Mei. Angka tersebut ditopang dari peningkatan penjualan selama periode Lebaran sebesar 14,5 persen. " Naiknya penjualan di semester pertama ini tidak lepas dari Lebaran di Juni itu. Karena tahun lalu Lebaran di bulan Juni tahun ini di akhir bulan Juli. Nah, pertumbuhan daya beli ini tidak terlepas dari perlambatan ekonomi, " jelasnya. Jelang semester II perseroan optimistis akan ada perbaikan perekonomian Indonesia yang akan memberi angin segar bagi pertumbuhan bisnis retail di Indonesia. Optimisme terlihat dari belanja pemerintah yang semakin meningkat khususnya di infrastruktur, sehingga menyerap tenaga kerja. [ bim ]
Jakarta, CNN Indonesia - - Koordinator Bidang Hukum, Politik, dan Keamanan Partai Golkar, Yorrys Raweyai menyatakan keputusan partainya yang tidak menggeser Setya Novanto dari posisi ketua umum bisa mempengaruhi elektabilitas Partai Golkar di mata publik. Namun Yorrys meyakini hal itu bisa diatasi pihaknya lewat konsolidasi di tingkat internal. " Konsekuensi - konsekuensi itu sudah kami pikirkan. Itulah yang kami rapatkan selalu, bahwa ada implikasi politik terhadap elektabilitas, yes, " kata Yorrys usai rapat tertutup bersama Setya dan pengurus Golkar lainnya di kediaman Ketua Dewan Pembina Golkar, Aburizal Bakrie, Jakarta, semalam ( 18 / 7 ). Meski diprediksi menurun akibat mempertahankan Setya, kata Yorrys, citra partainya di mata masyarakat tidak akan sampai menukik tajam. Yorrys menekankan bahwa saat ini Partai Golkar lebih fokus berkonsolidasi untuk menyikapi perkembangan situasi saat ini. Hal yang paling utama, katanya, dengan menjalankan hasil rapat pleno. Usai rapat pleno, Golkar menerbitkan surat edaran yang melarang semua kadernya berbicara kontraproduktif atau bersifat negatif terkait partai berlambang beringin itu kepada publik. Ketua Harian Partai Golkar Nurdin Halid mengatakan, edaran itu ditujukan agar kader tidak bicara seenaknya. Nurdin menegaskan, pengurus Golkar telah menunjuk dirinya dan Sekretaris Jenderal Idrus Marham sebagai juru bicara. Selain itu, Yorrys optimistis pihaknya bisa mengatasi badai akibat penetapan tersangka Setya berkaca dari pengalaman yang telah lalu. Sebelum Setya, kader bahkan petinggi Golkar pernah terjerat dalam kasus korupsi. " Tapi kan tidak hanya dia. Banyak sekali kader-kader Golkar yang kena masalah seperti sekarang ini, " lanjut Yorrys. Yakin dapat Menghadapi Pemilu Secara terpisah, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical, meminta kepada seluruh kader partainya menghormati dan menjalankan hal-hal yang telah disepakati dalam rapat pleno DPP Golkar. " Kami harapkan seluruh jajaran Partai Golkar tetap solid, tidak terpecah dengan pendapatnya sendiri, " kata Ical di kediamannya. Menurut Ical, poin-poin yang disepakati DPP Golkar dalam rapat pleno sudah tetap. Jika seluruh kader menjalankan poin-poin tersebut, sambung Ical, Golkar akan siap menghadapi pemilu-pemilu yang akan datang. " Saya yakin dengan langkah itu, meski mendapatkan musibah tetap dapat solid, Partai Golkar dapat mencapai tujuannya di pemilu 2019 dan pilkada 2018, " kata Ical melanjutkan
Rimanews - Tabung uap di pabrik tahu milik Addu dan Saruki, keduanya warga Desa Mattanair, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, meledak, dan mengakibatkan satu orang tewas. " Selain korban meninggal dunia, terdapat sejumlah korban lainnya yang mengalami luka-luka. Para korban dibawa keluarganya ke Puskesmas Pandian di Kecamatan Kota untuk dirawat, " kata Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Suwardi di Sumenep, Jawa Timur, hari ini, dikutip dari Antaranews. Pada Kamis siang sekitar pukul 13.00 WIB, pabrik tahu milik Addu dan Saruki di Dusun Karongkong, Desa Mattanair, Kecamatan Rubaru, diguncang ledakan. Ledakan tersebut berasal dari tabung uap dan mengakibatkan para pekerja dan orang yang berada di pabrik tahu itu mengalami luka dan satu meninggal dunia. Menurut polisi, korban meninggal dunia adalah Jansen Adi Irawan ( 12 ), putra Saruki, yang ketika kejadian berada di pabrik tahu. Sementara korban yang mengalami luka adalah Dayat ( 40 ), warga Kabupaten Situbondo; Sahmuni ( 34 ), warga Desa Mattanair, keduanya pekerja pabrik tahu; dan Iik ( 9 ), warga Desa Mattanair yang berada di lokasi untuk melihat proses pembuatan tahu. " Pemilik pabrik tahu tersebut, yakni Addu dan Saruki, masih satu keluarga besar atau kerabat, " kata Suwardi, menerangkan. Ia juga mengemukakan, pabrik tahu milik Addu dan Saruki itu masih baru dan mulai beroperasi pada Rabu.
Donny Eryastha, Head of Public Policy of TikTok Indonesia, Malaysia, and the Philippines menyampaikan platform seperti TikTok makin menjamur. Apalagi ditambah dengan adanya aturan social distancing dan PSBB guna mencegah penularan virus Corona, penggunaan gadget juga bisa lebih lama dari biasanya, Penerapan PSBB semakin meluas ke seluruh Indonesia.
Jakarta, CNN Indonesia - - Barang rampasan koruptor yang dilelang Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) bekerja sama dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang ( KPKNL ) Jakarta III, laku terjual hingga Rp 3,5 miliar dari 37 item. Sementara itu, 19 item belum terjual. Total ada 54 item barang yang dilelang, mulai dari ponsel, laptop, perhiasan, jam tangan, motor hingga mobil. " Dari 54 itu tadi saya mencatat laku 37 item, nilainya Rp 3.585.687.000, " kata Plt Koordinator Unit Kerja Labuksi KPK Irene Putrie, usai acara lelang yang berlangsung di gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Jumat ( 24 / 11 ). Irene menjelaskan, barang rampasan yang dilelang telah inkrah atau berkekuatan hukum tetap dari sejumlah kasus korupsi. Di antaranya dari perkara Ahmad Fathanah, mantan Bupati Subang Ojang Suhendi, mantan Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD M. Yunus, Edi Santoni, mantan Kepala Bagian Keuangan RSUD M. Yunus Bengkulu, Safri Syafii. Kemudian mantan Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian, mantan jaksa Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Fahri Nurmallo dan Deviyanti Rochaeni serta mantan anggota DPRD Mohamad Sanusi. Lelang kali ini diikuti171 peserta. Hasil dari lelang barang rampasan sejumlah kasus korupsi ini akan dimasukan ke kas negara. Sementara itu, menurut Irene, barang rampasan yang belum laku akan dilelang kembali dalam waktu mendatang. " Ada yang sudah laku dan belum, nanti untuk yang belum kami akan mengajukan kembali kepada KPKNL untuk diajukan lelang ulang, " ujar Irene. Tujuh Mobil Laku Terjual Dalam kesempatan ini, setidaknya tujuh mobil berhasil diboyong peserta lelang. Mobil yang terjual dengan harga tinggi adalah mobil merek Lexus Type LX570 A / T dengan harga Rp 1,29 miliar. Harga mobil ini yang tertinggi dari enam mobil lainnya. Kemudian, Mercedez Benz Type GL400 AT ( X166 ) CKD Model Jeep L.C.HDTP laku dengan harga Rp 1,09 miliar, Jeep Wrangler 3.6 AT Model Jeep L.C.HDTP seharga Rp 646,1 juta. Selain itu, Jeep Wrangler Type 3.8 L AT / 3778 CC terjual dengan harga Rp 302,1 juta, Toyota Camry berwarna hitam Rp 228,6 juta, Mazda CX - 5 dengan harga Rp 207,3 juta, dan Honda Jazz Rp 119 juta. Selain kendaraan roda empat, ada dua unit motor yang terjual yaitu KTM 500cc dengan harga Rp 107 juta dan Trail dengan harga Rp 65 juta. Jufri Sang ' Raja ' Lelang Muhammad Jufri ( 50 ), menjadi salah satu peserta lelang yang memboyong banyak barang rampasan koruptor. Dia mengaku menghabiskan hampir Rp 2,5 miliar dalam lelang siang tadi. " Ya mungkin tadi sudah tahu, yang diborong lukisan, mobil, emas, rolex, ( itu ) semua yang aku beli, " kata Jufri. Pria asal Madura, Jawa Timur itu kerap disebut panitia lelang. Jufri selalu ikut serta setiap kali barang lelang ditawarkan. Salah satu yang dia beli adalah mobil Lexus Rp 1,29 miliar. Menurut Jufri, barang yang dilelang KPK kondisinya bagus. Tak heran dia berani ikut dicukup banyak penawaran. Terlebih, barang yang dilelang harganya jauh di bawah pasaran. " Harga di bawah pasaran semua. Contoh saja Rolex, Rolex aja ( harga pasaran ) Rp 250 juta kita beli Rp 150 juta kan bagus. Nah, lebih baik beli barang KPK supaya lebih mantap, " ujar Jufri. Jufri mengaku akan menjual kembali barang-barang yang dia beli jika ada yang berminat. " Saya kolektor, kalau memang ada yang mau beli saya jual, yang penting untung, " ujar Jufri. " Alhamdulilah barang-barang yang murah saya ambil dan kebetulan ( tadi di KPK ) tidak ada saingannya, kalau yang kemarin ( di tempat lelang lain ), waduh 500 orang ( saingannya ), alhamdulilah ini berkah, " kata dia. ( kid / kid )
Jakarta, CNN Indonesia - - Kehadiran Luis Milla Aspas di kursi pelatih timnas Indonesia memunculkan asa baru bagi pencinta sepak bola Tanah Air. Skuat Garuda diharapkan bisa bangkit dan melepas dahaga gelar di pentas internasional. Kesuksesan Milla membawa Spanyol juara Piala Eropa U - 21 pada 2011, jadi alasan khusus PSSI menunjuknya sebagai pelatih Timnas U - 22 dan senior sejak Januari 2017. Rangkap jabatan dibebankan pada Milla demi membangun fondasi timnas yang selaras. Pelatih asal Spanyol itu pun menyetujui tawaran kontrak dua tahun di Indonesia. Milla bukan pelatih sembarangan. Pengalamannya tampil di dua klub raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona, jadi modal kuat untuk menggembleng mental pemain. Terutama ketika memainkan umpan pendek ala tiki-taka La Furia Roja. Hanya saja, perjalanan karier Milla di Indonesia yang hampir genap setahun, masih belum mampu menghasilkan prestasi : Jika sebuah gelar jadi satu-satunya tolok ukur. Sepanjang 2017, Milla dihadapkan dua kegagalan. Tersingkir di Kualifikasi Piala Asia U - 23 2018 serta gagal mempersembahkan gelar juara SEA Games 2017 yang dipatok PSSI. Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan gagal melangkah ke final setelah takluk dari Malaysia di babak semifinal. Pasukan Garuda Muda hanya mampu mengobati kekecewaan dengan menyabet medali perunggu usai menaklukkan Myanmar. Di antara tiga pelatih yang menangani empat level Timnas Indonesia ( U - 16, U - 19, U - 22, dan senior ), PSSI terkesan lebih sabar terhadap Milla. Pelatih 51 tahun itu tetap dipertahankan meski Timnas Indonesia gagal di Kualifikasi Piala Asia U - 23 2018 dan SEA Games 2017. Nasib yang berbeda dialami Indra Sjafri. PSSI memutuskan untuk mendepak Indra setelah Timnas Indonesia U - 19 gagal di Kualifikasi Piala Asia U - 19 2018. Padahal Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan sudah dipastikan lolos ke putaran final dengan status tuan rumah. Selanjutnya, Milla dihadapkan dengan tugas berat lainnya di Asian Games 2018. Meski Indonesia berstatus sebagai tuan rumah, tentu bukan perkara mudah untuk meraih titel di pentas sepak bola akbar negara-negara Asia tersebut. PSSI yang semula mematok target lolos ke semifinal, belakangan merevisi targetnya hanya sampai 10 besar pada gelaran Asian Games 2018. Target yang lebih realistis bagi tim yang kali terakhir tembus semifinal di ajang ini pada tahun 1986. Milla tentu punya target pribadi untuk mengantar Garuda terbang setinggi mungkin. Ia pun mendesak PSSI untuk mencari lawan uji coba yang sepadan sebelum mentas di panggung Asian Games pada Agustus mendatang. Sedikitnya ada empat negara yang ingin dijumpai : Arab Saudi, Yordania, Iran, dan Qatar pada test event Asian Games 2018, Februari mendatang. Arab Saudi dan Iran merupakan kontestan Piala Dunia 2018. Uji coba dengan tim-tim besar Asia ini penting dilakukan untuk menakar kekuatan Timnas Indonesia jelang Asian Games. Sejauh ini tim Garuda Muda hanya bertemu dengan tim-tim kelas kedua seperti Fiji dan Guyana. Jika segala keinginan Milla dipenuhi, maka PSSI pun berhak menunut hasil sesuai target. Artinya, nasib Milla bersama tim Merah Putih tampaknya dipertaruhkan di Asian Games 2018 meski Timnas Indonesia senior akan tampil di Piala AFF 2018 di pengujung tahun. Selamat bekerja Luis Milla! ( har )
Merdeka.com - Bhayangkara FC ( BFC ) ekstra waspada jelang melakoni laga kontra Bali United. Pasalnya, kubu The Guardian -julukan BFC - menilai laga ini bakal berlangsung ketat dan tak mudah bagi kedua tim. Pelatih BFC, Simon McMenemy menyebut pada laga sebelumnya, kedua tim sama-sama meraih kemenangan. Ini, sambungnya, akan membuat mental kedua tim bakal meningkat. " Jadi, pasti akan menjadi pertandingan yang ketat, " ujar McMenemy. Pelatih asal Skotlandia ini menambahkan, kondisi Bali United sedang meningkat. Mereka juga tak terpengaruh dengan absennya empat pemain Bali United pada laga ini. " Mereka tetap tim yang solid. Jadi, tidak ada keuntungan buat kami, " papar McMenemy. " Kami harus bekerja keras jika ingin mendapatkan tiga poin seperti target kami, " pelatih berusia 39 tahun ini menambahkan. BFC sendiri bakal melakoni laga ketiga mereka dalam Ramadan ini kontra Bali United. Pertandingan pekan kesepuluh BFC di Liga 1 ini bakal dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Jumat ( 09 / 06 ) malam nanti. Sementara itu, pertandingan ini merupakan laga spesial bagi Awan Setho Raharjo. Maklum, sebelum memperkuat BFC, kiper muda ini merupakan bagian skuat Bali United. Namun, kendati bakal bertemu dengan mantan klubnya, Awan Setho menegaskan bakal bersikap profesional dan menunjukkan kemampuan terbaiknya pada laga ini. " Tim terbaiklah yang akan memenangi pertandingan. Meski dulu saya pernah bermain bersama Bali United, kini saya berseragam Bhayangkara FC. Saya bertekad tampil terbaik, " ia menandaskan. ( den / dzi )
Merdeka.com - Masa depan Antonio Conte, dikabarkan tengah diragukan masa depannya, usai manajemen Chelsea tak memberikan pemain yang ia inginkan. Pria Italia diklaim melihat skuatnya sekarang tak memiliki kemampuan untuk mempertahankan gelar juara Premier League dan juga bersaing di Liga Champions, hingga menuntut adanya perombakan. Conte bergabung musim panas lalu usai sukses bersama Juventus dan timnas Italia. Ia membawa The Blues menjuarai Premier League dan masuk final Piala FA di musim debutnya. Namun demikian, sosok berusia 47 tahun dikabarkan kecewa dengan aktivitas transfer klubnya musim panas ini. Menurut Daily Record, Conte menuntut adanya komunikasi langsung dengan Roman Abramovich dan sosok yang menentukan transfer klub, Marina Granovskaia. Antonio Conte " src="https://cdns.klimg.com / bola.net / library / upload/20 / 2017 / 05/conte_7244639.jpg " style="height : 234 px; width : 468 px; " / > Conte juga ingin merombak staff kepelatihannya, seluruh sistem akademi Chelsea, dan juga kontrak dengan gaji yang lebih tinggi usai suksesnya di musim perdana. Mantan bos Juventus itu terikat kontrak hingga 2019, namun ia sempat disebut bakal menerima kontrak baru usai membawa tim menjadi juara liga. Namun demikian, Chelsea belum memberikan pengumuman soal itu dan kini ada kemungkinan pria Italia bakal hengkang dan kemungkinan besar akan digantikan oleh eks Borussia Dortmund, Thomas Tuchel. Conte sendiri sebelumnya pernah meninggalkan Juventus menjelang musim anyar, karena mengalami situasi yang mirip dengan apa yang ia alami di London Barat sekarang. ( met / rer )
Merdeka.com - Kiprah Timnas Futsal Indonesia U - 20 di ajang Piala Asia U - 20 harus kandas di babak perempat final. Langkah Indonesia terhenti usai tidak mampu melewati hadangan Timnas Thailand. Indonesia kalah dengan skor 4 - 2 atas Thailand. Pada laga yang digelar di Bangkok Arena, Thailand, Senin ( 22 / 5 ) sore, Indonesia memang lebih banyak berada dalam tekanan sejak awal babak pertama. Bahkan, Thailand langsung unggul setelah kikc - in Tanachot Sosaweang salah diantisipasi oleh Anton Cahyo. Keunggulan Thailand bertambah pada menit ke - 10 lewat sontekan Weerasak Srichai. Gol ini membuat Indonesia coba melakukan serangan balasan. Arjuna Rinaldi dan Syauqi Saud sempat mendapatkan beberapa peluang bagus. Tapi upaya keduanya masih kerap gagal. Gagal mencetak gol pada babak pertama, Indonesia langsung menekan di awal babak kedua. Baru satu menit berjalan, Samuel Eko mampu memperkecil kedudukan bagi Indonesia menjadi 2 - 1. Gol ini melambungkan mental tim asuhan Yori van der Torren. Benar saja, Indonesia kemudian mampu membuat kedudukan menjadi 2 - 2 pada menit ke - 34. Gol diciptakan lewat cocoran Arjuna Rinaldi. Namun, pemain Indonesia justru mulai lengah setelah terjadinya gol ini. Kondisi yang mampu dimanfaatkan oleh kubu Thailand. Enam menit waktu tersisa, Thailand mampu mencetak dua gol tambahan. Gol dicetak oleh Tanachot Sosaweang dan penalti Panut Kittipanuwong. Indonesia sempat memainkan taktik power play, namun tidak ada gol yang mampu dicetak. Timnas U - 20 pun harus kandas di babak perempat final usai kalah dengan skor 4 - 2 atas Thailand. ( bola / asa )
Miami ( ANTARA News ) †“ Perempuan yang mendapat alat kontrasepsi ( intra - uterine device / IUD ) untuk mengendalikan kelahiran tampaknya memiliki risiko lebih kecil terkena kanker serviks, kanker paling umum ketiga yang diderita wanita di seluruh dunia, ungkap peneliti Amerika Serikat, Selasa ( 7 / 11).Risiko kanker serviks terhadap perempuan yang menggunakan alat kontrasepsi sepertiga lebih rendah dibandingkan perempuan yang tidak menggunakannya, ungkap peninjauan jurnal Obstetrics and Gynecology, yang mencakup 16 penelitian sebelumnya yang melibatkan lebih dari 12.000 perempuan di seluruh dunia.“Pola yang kami temukan cukup menakjubkan, ” ujar penulis utama Victoria Cortessis, profesor pencegahan klinis di Keck School of Medicine, bagian dari University of Southern California. Para peneliti tidak yakin mengapa risiko kanker serviks turun drastis, tetapi menurut teori alat itu merangsang respons kekebalan yang membantu melawan infeksi penyebab kanker seperti human papillomavirus ( HPV ). Kemungkinan lainnya adalah ketika perempuan mengeluarkan alat itu, sel prakanker yang dapat berkembang menjadi tumor bisa luruh. Penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk memahami mekanismenya. Sampai saat itu, para ahli mengatakan terlalu dini untuk menyarankan lebih banyak perempuan agar menggunakan alat kontrasepso IUD, demikian AFP.
Dukungan dan doa dari rekan sesama artis hingga masyarakat luas kepada Julia Perez kini terus bergulir. Tidak hanya secara mental, tetapi juga melalui penggalangan donasi untuk pelantun tembang ' Belah Duren ' tersebut. Rekan artis mulai dari Eko Patrio, Ruben Onsu, dan artis lainnya membuat gerakan ' Peduli Sahabat Jupe ' dan bekerjasama dengan kitabisa.com/pedulisahabatjupe. Dalam laman tersebut muncul ajakan untuk menunjukkan rasa cinta kepada selebriti berusia 36 tahun ini, dari para sahabat yang menyayangi pendangdut tersebut. Penggalangan dana yang dikumpulkan sejak Minggu ( 16 / 4 ) hingga Sabtu ( 22 / 4 ) sore itu, telah mencapai Rp 421.345.935. Donasi tersebut terkumpul dari para donatur sebanyak 363 donatur, baik dari para artis, sahabat, hingga masyarakat luas. Baca Juga : Kisah Jupe dan Rumah Singgah untuk Penderita Kanker Maia Estianty hingga Sandiaga Uno Sumbang Ratusan Juta untuk Jupe Video : Keluarga Berharap Ada Keajaiban untuk Jupe Peduli Sahabat Jupe merupakan wadah bagi orang-orang yang merasa mencintai dan menyayangi Jupe, agar cepat kembali sehat seperti sedia kala. Di mata para sahabat, Jupe merupakan sosok yang selalu menunjukkan rasa sayangnya kepada orang lain. Kanker serviks stadium 4 yang diderita Jupe telah menghabiskan biaya pengobatan yang tidak sedikit. Bahkan, Jupe juga pernah berobat hingga ke Singapura untuk menyembuhkan penyakitnya tersebut. Kini obat-obatan yang selama dikonsumsi, ternyata berdampak pada dirinya yang mengalami gagal ginjal. Kondisi ini memperparah keadaan Jupe yang semakin kritis. Sebelumnya, pada Minggu ( 16 / 4 ) para artis dan sahabat Jupe mengadakan acara bertajuk ' Peduli Sahabat Jupe '. Acara tersebut merupakan bentuk dukungan para artis dan sahabat untuk memberikan doa, semangat, dan donasi bagi kesembuhan Jupe. Selain mengumpulkan donasi melalui kitabisa.com/pedulisahabatjupe, Eko Patrio cs, juga menggalang dana melalui rekening BRI 0390 - 01 - 000811 - 30 - 1 atas nama Peduli Sahabat. Hingga berita ini diturunkan, belum ada kepastian berapa total donasi yang telah dikumpulkan dalam acara ' Peduli Sahabat Jupe ' itu. Donasi itu pun masih akan terus bertambah, selama penggalangan dana masih dilakukan. Donasi yang terkumpul ini nantinya juga tidak hanya digunakan untuk mengobati sakit kanker Jupe. Melainkan digunakan untuk membantu melengkapi rumah singgah bagi anak-anak penderita kanker, yang telah Jupe dirikan di kawasan Cipayung, Jakarta Timur. Kini, keluarga dan sahabat Jupe berharap muncul keajaiban untuk kesembuhan pemain film ' Arwah Goyang Karawang ' tersebut.
Untuk melaksanakan tugas pokok tersebut, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Ogan Komering Ilir berfungsi merumuskan kebijaksanaan sistem kesehatan kabupaten dan melaksanakan kegiatan teknis operasional di bidang kesehatan yang dilaksanakan oleh pemerintah di Kabupaten Ogan Komering Ilir. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Ogan tidak melaksanakan tugas pokok.